Perubahan pada penargetan audiens: Google Ads tidak akan lagi mendukung audiens serupa (juga dikenal sebagai “segmen serupa”)

Berdasarkan pengumuman pada 1 November 2022, audiens serupa akan dialihkan ke solusi yang lebih andal dan akan dihapus dari Google Ads.

Apa yang akan terjadi pada Agustus 2023?

  • Segmen serupa akan dihapus secara bertahap dari semua grup iklan dan kampanye di Google Ads dan prosesnya akan selesai pada akhir bulan.
  • Anda tetap akan memiliki akses ke pelaporan historis untuk segmen audiens serupa dari kampanye sebelumnya.

Perhatikan bahwa:

  • Kampanye Display dan tindakan Video yang masih menggunakan segmen audiens serupa setelah 1 Agustus 2023 akan otomatis menerapkan penargetan yang dioptimalkan.
  • Kampanye Video dengan tujuan 'Pertimbangan produk dan merek' atau 'Brand awareness dan jangkauan' akan menerapkan ekspansi audiens.
  • Jika Anda memilih untuk tidak melakukan penerapan ini sebelum 1 Agustus 2023, grup iklan dan kampanye yang menarget segmen serupa akan dijeda. Pastikan untuk melanjutkan grup iklan dan kampanye tersebut lalu tambahkan kriteria penargetan yang relevan.

Catatan lainnya:

  • Segmen audiens pihak pertama terkait akan ditambahkan sebagai sinyal untuk penargetan yang dioptimalkan dan sebagai kriteria penargetan untuk ekspansi audiens.
  • Jika Anda memilih untuk mengaktifkan penerapan otomatis rekomendasi 'Gunakan penargetan yang dioptimalkan', penerapan otomatis rekomendasi tersebut akan tetap berfungsi seperti biasa. Anda dapat terus mengelola penerapan otomatis dengan membuka halaman Rekomendasi.

Setelah 1 Agustus, segmen serupa akan dihapus dari semua grup iklan dan kampanye di Google Ads. Anda akan tetap memiliki akses ke pelaporan historis untuk segmen serupa dari kampanye terdahulu.

Sebagai ganti segmen serupa, berbagai jenis kampanye akan menawarkan solusi yang berbeda-beda untuk membantu Anda memanfaatkan data pihak pertama, menjangkau audiens yang tepat, dan meningkatkan performa kampanye sehingga Anda dapat langsung mengoptimalkan sasaran bisnis.

Jika Anda telah menggunakan segmen serupa di kampanye Display atau Tindakan Video, tetapi belum mengaktifkan fitur penargetan yang dioptimalkan, aktifkan fitur ini untuk menjangkau audiens tambahan yang relevan dan lebih luas serta melakukan pengoptimalan untuk mencapai sasaran konversi Anda. Pelajari lebih lanjut cara Menggunakan penargetan yang dioptimalkan.

Jika Anda telah menggunakan segmen serupa di kampanye Video dengan tujuan 'Brand awareness dan jangkauan' atau 'Pertimbangan produk dan merek', sertakan segmen data pihak pertama Anda di grup iklan, lalu aktifkan ekspansi audiens untuk menjangkau orang-orang yang serupa dengan yang ada dalam data pihak pertama tersebut. Pelajari lebih lanjut cara Menggunakan ekspansi audiens.

Jika Anda telah menggunakan segmen serupa di kampanye Penelusuran atau kampanye Shopping, tetapi tidak menggunakan Smart Bidding, gunakan Smart Bidding dengan kampanye tersebut. Jika Anda sudah menggunakan Smart Bidding, atau menjalankan kampanye Performa Maksimal, tidak ada tindakan yang perlu dilakukan karena kampanye Performa Maksimal akan memanfaatkan sinyal dari data pihak pertama Anda.

Catatan untuk Display & Video 360:
Jika Anda telah menggunakan segmen serupa di item baris tindakan video YouTube di Display & Video 360, tetapi belum mengaktifkan penargetan yang dioptimalkan, Anda harus mengaktifkan penargetan yang dioptimalkan. Untuk jenis item baris video YouTube lainnya, Anda dapat menggunakan ekspansi audiens saat tersedia pada paruh pertama 2023.

 


Mengapa perubahan ini terjadi?

Karena pendekatan umum online marketing menjadi makin dibatasi, pengembangan bisnis Anda memerlukan strategi baru yang lebih berkelanjutan. Cara terbaik untuk mengantisipasi perubahan ini adalah melalui AI Google, yang membantu Anda menjangkau audiens yang relevan dan mengukur hasil, dengan cara yang berfokus pada privasi. Oleh karena itu, kami akan mengupgrade audiens serupa ke solusi berbasis AI yang lebih efektif, seperti penargetan yang dioptimalkan, ekspansi audiens, dan Smart Bidding, yang akan membantu Anda memanfaatkan data pihak pertama dan mengoptimalkan tujuan pemasaran.

 


Apa yang berubah mulai tahun 2023?

  • Perubahan pada 1 Agustus 2023:
    • Anda tidak dapat menggunakan segmen serupa untuk penargetan dan pelaporan.
    • Segmen serupa akan dihapus dari semua grup iklan dan kampanye.
    • Segmen serupa tidak akan muncul di Google Ads, termasuk di Pengelola Audiens.
    • Segmen serupa tidak akan disertakan dalam insight atau pelaporan Google Ads. Pelaporan historis akan terus tersedia.
    • Aturan nilai konversi yang menggunakan segmen serupa tidak akan berfungsi, dan nilai konversi tidak akan disesuaikan berdasarkan segmen serupa.

 


Apa yang dapat Anda lakukan untuk menghadapi perubahan ini?

Untuk kampanye Penelusuran dan kampanye Shopping reguler

Sasaran Taktik saat ini Solusi yang direkomendasikan
Meningkatkan performa

Pengamatan atau penargetan segmen serupa dengan Smart Bidding

+

Pelaporan tentang segmen serupa

Tindakan yang harus diambil: Tidak perlu melakukan tindakan apa pun

  1. Semua segmen Customer Match, termasuk segmen Customer Match yang tidak ditarget, akan disertakan sebagai sinyal dalam model Smart Bidding secara otomatis (kecuali jika Anda telah memilih untuk tidak menggunakannya di tingkat akun).
  2. Penargetan: Segmen serupa tidak akan tersedia untuk penargetan
  3. Pelaporan: Analisis audiens pihak pertama di halaman Insight akan memungkinkan Anda memahami manfaat segmen pihak pertama, baik melalui konversi maupun dengan memberikan sinyal untuk bidding Anda. Insight ini akan tersedia untuk semua pengguna pada akhir Maret 2023.
Menentukan nilai pengguna secara berbeda

Bidding manual pada segmen serupa

atau aturan nilai konversi pada segmen serupa

Gunakan Smart Bidding untuk otomatis menentukan nilai pengguna berdasarkan konversi atau nilai konversi

Aturan nilai konversi: Segmen serupa tidak akan tersedia untuk aturan nilai

Akuisisi pelanggan baru

Penargetan pembeli berdasarkan segmen serupa

Sasaran akuisisi pelanggan baru

Untuk kampanye Display dan tindakan Video

Sasaran Taktik saat ini Solusi yang direkomendasikan
Meningkatkan performa dan menjangkau pengguna baru Menarget segmen serupa dengan atau tanpa mengaktifkan penargetan yang dioptimalkan, sekaligus menggunakan audiens berniat beli, segmen minat, dan segmen kustom Google

Tindakan yang harus dilakukan: Sertakan segmen pihak pertama Anda.

Jika belum, aktifkan penargetan yang dioptimalkan

Sertakan data pihak pertama Anda (misalnya, segmen Customer Match) dalam audiens yang akan disediakan sebagai petunjuk untuk penargetan yang dioptimalkan, sehingga akan membantu mendorong peningkatan performa. Terus terapkan praktik terbaik saat membuat segmen kustom serta menggunakan segmen berniat beli dan segmen minat Google.

Menentukan nilai pengguna secara berbeda Menarget segmen serupa dalam berbagai grup iklan dan kampanye

Tindakan yang harus dilakukan: Gunakan penargetan yang dioptimalkan bersama dengan daftar pihak pertama Anda sebagai petunjuk audiens.

Untuk kampanye Video Awareness dan Jangkauan atau Video Pertimbangan di YouTube

Sasaran pengiklan Taktik saat ini Solusi yang direkomendasikan

Menarget persona tertentu untuk Awareness atau Pertimbangan

Penargetan segmen serupa

Tindakan yang harus diambil: Gunakan ekspansi audiens

Gunakan data pihak pertama dalam grup iklan dan aktifkan ekspansi audiens untuk memperluas jangkauan Anda ke pengguna serupa, berdasarkan data pihak pertama.

 

 


FAQ

Luaskan semua

1. Apa yang dimaksud dengan penargetan yang dioptimalkan dan bagaimana cara menggunakannya sebagai pengganti segmen serupa?

Bergantung pada sasaran kampanye, penargetan yang dioptimalkan membantu Anda menjangkau audiens baru yang relevan yang berpotensi melakukan konversi. Penargetan yang dioptimalkan melakukan pengamatan tidak hanya di segmen audiens yang dipilih secara manual di kampanye guna menemukan segmen yang mungkin terlewatkan oleh pengiklan untuk meningkatkan performa kampanye. Daripada menarget segmen serupa, Anda dapat mengaktifkan penargetan yang dioptimalkan di grup iklan dan menyertakan segmen data pihak pertama Anda sebagai petunjuk. Jika ingin mengecualikan pengguna di segmen pihak pertama, Anda dapat melakukannya dengan pengecualian audiens.

2. Apa yang akan terjadi pada data historis saya dari segmen serupa? Apakah saya dapat menggunakannya di masa mendatang?

Anda akan terus memiliki akses ke data histori performa untuk setiap segmen serupa yang ditambahkan ke kampanye dan grup iklan Anda.

3. Apakah saya akan mengalami perubahan performa yang negatif atau kehilangan pendapatan?

Pembaruan ini seharusnya tidak mengakibatkan kehilangan pendapatan. Solusi alternatif yang dijelaskan di atas seharusnya memberikan performa yang setara atau lebih baik pada sasaran kampanye Anda.

4. Apa yang harus saya lakukan untuk menghadapi perubahan ini?

Lihat tabel di atas yang mencantumkan sasaran tertentu dan tindakan terkait yang harus dilakukan. Selain itu, terus gunakan Customer Match untuk menjangkau dan berinteraksi kembali dengan pelanggan Anda di Google Ads.

Apakah ini membantu?

Bagaimana cara meningkatkannya?
Telusuri
Hapus penelusuran
Tutup penelusuran
Menu utama
7352985378435849270
true
Pusat Bantuan Penelusuran
true
true
true
true
true
73067
false
false
false