Membuat feed baru

Untuk mengupload data produk Anda di Manufacturer Center, Anda harus membuat feed terlebih dahulu sebagai tempat tujuan mengirimkan data. Langkah ini diperlukan untuk setiap feed baru, dan setelah feed dibuat, Anda dapat memperbarui feed yang ada tanpa harus membuatnya lagi.

Cara kerja

Feed utama

Feed utama merupakan sumber data wajib yang digunakan Manufacturer Center untuk menampilkan produk Anda di Google.

Contoh:

ID [id] Judul [title] GTIN [gtin] Merek [brand]
1 kemeja 343234567890126 Merek A
2 sepatu 468013579357 Merek B
3 sepatu gunung 680246913579 Merek C
4 celana 9504000059437 Merek A

Anda dapat menimpa seluruh feed data produk dengan membuat dan mengirim ulang file data lainnya sebagai feed utama dengan nama feed yang sama.

Gunakan feed utama untuk menambahkan atau menghapus data produk, dan menetapkan penargetan bahasa dan negara untuk data produk Anda. Feed utama adalah satu-satunya jenis feed yang dapat menambahkan atau menghapus produk.

Membuat feed utama

Untuk memulai, klik Produk di menu navigasi, lalu klik Feed. Klik ikon plus di bagian “Feed utama”. Berikan informasi seputar data Anda berikut:
  • Negara penjualan: Negara penjualan adalah negara tempat produk dari feed ini dijual. Data produk yang diupload ke negara yang dipilih harus memenuhi persyaratan untuk negara penjualan yang Anda masukkan, termasuk spesifikasi dan kebijakan feed. Setelah membuat feed, Anda dapat menambahkan negara penjualan tambahan di tab 'Setelan feed".
  • Bahasa: Bahasa yang digunakan dalam data produk Anda. Jika Anda memilih negara multi-bahasa (seperti Belgia, Kanada, atau Swiss), Anda akan diberi daftar bahasa yang didukung di negara tersebut.
  • Nama feed utama: Masukkan nama deskriptif yang memudahkan Anda untuk mengenali feed utama tersebut. Nama feed tidak harus sama dengan nama file yang Anda kirimkan.
  • Metode input: Pilih yang paling sesuai dengan kebutuhan Anda:
    • Pengambilan terjadwal: Google dapat mengambil feed langsung dari server Anda.
    • Upload: Upload file langsung ke Manufacturer Center secara manual, atau melalui SFTP atau Google Cloud Storage.
    • Manufacturer Center API: Gunakan API tuntuk mengirimkan feed secara terprogram ke Manufacturer Center.
  • Nama file: Bergantung pada metode input yang dipilih, Anda akan diminta untuk memasukkan nama file yang akan Anda kirimkan. Nama ini harus sama persis dengan nama file yang Anda buat dan disertai ekstensi yang valid.

Setelah memasukkan informasi dan mengklik Lanjutkan, Anda dapat melihat dan mengelola feed utama yang baru dibuat di halaman "Feed" pada akun Manufacturer Center Anda.

Untuk mengambil atau mengupload feed secara manual, buka "tab Pemrosesan" pada feed Anda. Klik Ambil sekarang atau klik ikon 3 titik , lalu pilih Upload file input.

Feed tambahan

Feed tambahan menyediakan data tambahan yang dapat dihubungkan ke data produk yang ada di feed utama. Feed tambahan tidak dapat menambahkan atau menghapus produk atau digunakan sebagai feed mandiri. Sebaliknya, feed tambahan dapat digunakan untuk memperbarui data produk yang sudah ada. Feed tambahan juga dapat memberikan informasi tambahan ke beberapa feed utama.

Untuk menggunakan feed tambahan, hubungkan feed tambahan ke feed utama yang ada melalui atribut ID [id] yang digunakan untuk produk di feed utama. Feed tambahan hanya akan memperbarui data produk jika feed tambahan berisi ID yang sudah ada dalam feed utama.

Contoh

Feed utama

ID [id] Judul [title] MSRP Merek [brand]
1 kemeja 34 Merek A
2 sepatu 55 Merek B
3 sepatu hiking 100 Merek C
4 celana 75 Merek A

Feed tambahan

ID [id] Warna [color]
1 MERAH
4 HITAM

Hasil feed

ID [id] Judul [title] MSRP Merek [brand] Warna [color]
1 kemeja 34 Merek A MERAH
2 sepatu 55 Merek B -
3 sepatu hiking 100 Merek C -
4 celana 75 Merek A HITAM

Membuat feed tambahan

Contoh penggunaan umum untuk feed tambahan meliputi, tetapi tidak terbatas pada:

  • Mengganti judul
  • Menambahkan GTIN yang tidak ada
  • Menambahkan konten produk lengkap

Setiap feed tambahan harus memiliki kolom atribut ID [id], beserta minimal satu kolom tambahan yang berisi data yang ingin dihubungkan ke feed utama. Anda tidak perlu menyertakan atribut yang tidak akan ditimpa.

Untuk membuat feed tambahan, klik Produk di menu navigasi sebelah kiri, lalu klik Feed. Di bagian atas tabel feed tambahan, klik Tambahkan feed tambahan. Berikan informasi berikut:

  • Nama feed tambahan: Masukkan nama deskriptif yang memudahkan Anda untuk mengenali feed tambahan tersebut. Nama feed tambahan tidak harus sama dengan nama file yang dikirimkan.
  • Metode input: Pilih yang paling sesuai dengan kebutuhan Anda:
    • Pengambilan terjadwal: Google dapat mengambil feed langsung dari server Anda.
    • Upload: Upload file langsung ke Manufacturer Center secara manual, atau melalui SFTP atau Google Cloud Storage.
  • Nama file: Bergantung pada metode input yang dipilih, Anda akan diminta untuk memasukkan nama file yang akan Anda kirimkan. Nama ini harus sama persis dengan nama file yang Anda buat dan disertai ekstensi yang valid.
  • Menghubungkan ke feed utama: Pilih kombinasi feed utama dan negara/bahasa yang sesuai dengan feed tambahan tersebut
  • Jadwal pengambilan: Jika Anda memilih “Pengambilan terjadwal” sebagai metode input, Anda dapat mengonfigurasi waktu pengambilan dan frekuensi untuk data produk Anda. Dengan cara ini, Manufacturer Center dapat memperoleh feed baru secara berkala dari server Anda, sehingga Anda tidak perlu mengupload ulang data secara manual.

Untuk mengupload atau mengambil feed secara manual, buka tab Pemrosesan feed. Klik Ambil sekarang atau klik ikon 3 titik 3 dot icon, lalu pilih Upload file input.

Setelah feed tambahan Anda dibuat dan ditautkan ke feed utama, Manufacturer Center akan secara otomatis membuat aturan, yang dapat Anda temukan di bagian "Aturan Feed" di Manufacturer Center. Aturan tersebut akan menghubungkan data produk dari kedua feed berdasarkan nilai ID [id] yang diberikan dan akan menghubungkan data atribut dari feed tambahan.

Link terkait

Apakah ini membantu?

Bagaimana cara meningkatkannya?

Perlu bantuan lain?

Coba langkah-langkah selanjutnya berikut:

Telusuri
Hapus penelusuran
Tutup penelusuran
Menu utama
156571351850873392
true
Pusat Bantuan Penelusuran
true
true
true
true
true
104514
false
false