Praktik terbaik untuk menerapkan deep link

Jika Anda ingin iklan mengarahkan pengguna aplikasi Anda yang sudah ada ke halaman tertentu di aplikasi Anda, sebaiknya terapkan deep linking. Deep link memberikan pengalaman pengguna yang lebih lancar antara iklan Anda dan konten dalam aplikasi yang paling relevan, serta dapat membantu menaikkan konversi. Pelajari lebih lanjut artikel Tentang deep link.


Mencari tahu apakah Anda telah mengaktifkan deep linking

Link Aplikasi Android

Minta developer Android Anda mengikuti langkah-langkah dalam artikel ini untuk menguji apakah URL tertentu diaktifkan untuk Link Aplikasi. Jika kotak centang hijau terlihat, berarti Link Aplikasi diaktifkan.

Link Universal iOS

Masukkan URL untuk diuji dalam App Search API Validation Tool dari Apple, lalu periksa bagian "Link to Application". Jika statusnya menunjukkan "Passed", Link Universal sudah diaktifkan.


Mengoptimalkan konversi dengan deep link

Deep link yang selaras dengan aset materi iklan, peristiwa bidding, dan audiens yang ditargetkan, serta yang mengarahkan orang-orang ke halaman aplikasi yang paling relevan untuk membantu mereka menyelesaikan tindakan yang diinginkan, akan mendorong konversi terbanyak.

Contoh #1: Jika aplikasi Anda adalah aplikasi kencan yang menargetkan pengguna yang tidak aktif selama 30 hari agar dapat membuat mereka kembali menggunakan aplikasi, dan Anda mengajukan bid untuk “pembukaan aplikasi”, deep link Anda harus mengarah ke halaman beranda aplikasi.

 

Contoh #2: Jika aplikasi Anda adalah aplikasi game yang mempromosikan acara khusus kepada pengguna aktif menggunakan materi iklan yang berfokus pada acara, dan Anda mengajukan bid untuk "acara yang diikuti pengguna", deep link Anda harus mengarah ke halaman peristiwa spesifik.

Web to App Connect

Anda dapat menyiapkan deep linking dan tracking konversi aplikasi menggunakan antarmuka Web to App Connect di Google Ads. Setelah menyelesaikan penyiapan keduanya, Anda dapat memberikan pengalaman web ke aplikasi yang lancar untuk pelanggan dan mendorong rata-rata rasio konversi 2 kali lebih tinggi untuk klik iklan yang diterima aplikasi Anda dibandingkan dengan situs versi seluler Anda.

Pengalaman yang lebih baik ini mempermudah pelanggan untuk menyelesaikan tindakan yang mereka inginkan, baik itu membeli, mendaftar, maupun menambahkan item ke keranjang mereka. Selain itu, dari dalam antarmuka Web to App Connect, Anda dapat melacak tindakan konversi dalam aplikasi tersebut dan mendapatkan rekomendasi tentang cara meningkatkan performa kampanye Anda.

Untuk mulai menggunakan Web to App Connect, ikuti 3 langkah di bawah:

  1. Di akun Google Ads, klik ikon Alat Ikon Alat.
  2. Klik drop-down Perencanaan di menu bagian.
  3. Klik Hub iklan aplikasi. Tindakan ini akan mengarahkan Anda ke antarmuka Web to App Connect.

Pelajari lebih lanjut cara meningkatkan konversi dengan antarmuka Web to App Connect.


Menerapkan banyak deep link di aplikasi

Jika Anda memiliki 100 halaman aplikasi, Anda tidak perlu menerapkan 100 deep link di aplikasi. Sebagai gantinya, Anda dapat menerapkan Link Aplikasi atau Skema Kustom dengan karakter pengganti. Misalnya, link “*.example.com” dapat digunakan untuk URL “test1.example.com” dan “test2.example.com”. Pelajari lebih lanjut cara menggunakan karakter pengganti

Catatan: Deep link tidak akan dipertimbangkan saat menghitung Peringkat SEO, sehingga tidak akan memengaruhi peringkat SEO.

Link terkait

Apakah ini membantu?

Bagaimana cara meningkatkannya?
Telusuri
Hapus penelusuran
Tutup penelusuran
Menu utama
14016739640840291805
true
Pusat Bantuan Penelusuran
true
true
true
true
true
73067
false
false
false