Membuat tugas kuis

Artikel ini ditujukan untuk pengajar dengan akun Google Workspace for Education. Jika tidak mengetahui akun Google Workspace Anda, tanyakan kepada administrator.

Anda dapat membuat tugas kuis di Classroom, tempat siswa menyelesaikan dan mengirimkan kuis Google Formulir. Anda dapat memberikan tugas kuis ke satu atau beberapa kelas atau ke siswa tertentu, menjadwalkannya untuk diposting di lain waktu, menambahkan batas tanggal dan waktu, serta menambahkan lampiran.

Google Formulir dapat menilai kuis secara otomatis dan Anda dapat mengimpor nilai tersebut ke Classroom. Siswa dapat langsung melihat nilai mereka atau setelah Anda meninjau jawaban mereka. Anda juga dapat mengunci kuis di Chromebook yang dikelola oleh sekolah.

Buka semua  |  Tutup semua

Membuat dan mengedit tugas kuis

Membuat tugas kuis

Langkah 1: Membuat tugas 

  1. Buka classroom.google.com, lalu klik Login.

    Login dengan Akun Google. Misalnya, anda@sekolahanda.edu atau anda@gmail.comPelajari lebih lanjut.

  2. Klik kelaslaluTugas Kelas
  3. Di bagian atas, klik Buat laluTugas kuis.
  4. Masukkan judul dan petunjuk.
  5. (Opsional) Agar siswa yang menggunakan Chromebook yang dikelola sekolah tidak membuka halaman web lain saat mengerjakan kuis Formulir, di samping Mode terkunci di Chromebook, klik Aktifkan .
  6. (Opsional) Untuk mengimpor nilai, di samping Pengimporan nilai, klik Aktifkan .

Langkah 2: Menyiapkan kuis di Google Formulir

Saat Anda membuat tugas kuis, Classroom akan membuat kuis kosong menggunakan Google Formulir dan melampirkan formulir tersebut ke tugas.

Di tugas, klik lampiran kuis Formulir dan siapkan kuis Anda. Anda dapat mengizinkan siswa melihat nilainya segera setelah mereka mengirimkan jawaban. Jika Anda mengganti nama kuis di Google Drive, nama kuis akan diperbarui di Classroom.

Untuk mengetahui detailnya, buka Membuat & menilai kuis dengan Google Formulir.

Mengunci kuis di Chromebook

Jika siswa menggunakan Chromebook yang dikelola sekolah, Anda dapat mengunci Chromebook saat mereka mengerjakan kuis. Saat Chromebook terkunci, siswa tidak dapat membuka tab browser lain. Anda akan menerima email jika siswa keluar dari kuis Formulir dan kemudian membukanya lagi. Kuis Formulir tidak dapat diakses menggunakan perangkat yang tidak dikelola.

Fitur aksesibilitas

Siswa dapat menggunakan fitur aksesibilitas berikut saat Chromebook dikunci:

  • ChromeVox (text-to-speech)
  • Mode kontras tinggi
  • Mode layar penuh dan kaca pembesar tersemat

Jika Anda tidak dapat menemukan fitur aksesibilitas, gunakan pintasannya.

Menggunakan ekstensi Chrome untuk aksesibilitas dan produktivitas

Lihat ekstensi Chrome berikut yang direkomendasikan oleh partner kami:

Untuk mengetahui detail selengkapnya, buka Mengaktifkan fitur aksesibilitas Chromebook.

Membuat pesan konfirmasi kuis
Saat mengirimkan kuis di Formulir, siswa akan mendapatkan pesan konfirmasi. Anda dapat menyesuaikan pesan ini untuk semua kuis Formulir. Misalnya, Anda mungkin ingin menginformasikan tanggal penilaian dan pengembalian jawaban kepada siswa.
  1. Di Formulir, buka kuis.
  2. Klik Setelan laluPresentasi.
  3. Pada Pesan konfirmasi, masukkan teks, lalu klik Simpan.
Mengubah nilai poin untuk pertanyaan
Nilai poin untuk pertanyaan secara otomatis disetel ke nol. Untuk mengubah nilai poin default pertanyaan:
  1. Di Formulir, buka kuis.
  2. Di bagian atas, klik Lainnya laluPreferensi.
  3. Jika ingin mengubah nilai default untuk semua pertanyaan di kuis, centang kotak Nilai poin kuis default, masukkan nilai, lalu klik Simpan.
  4. Jika ingin mengubah nilai poin untuk satu pertanyaan:
    1. Pada pertanyaan, klik Kunci jawaban.
    2. Masukkan nilai, lalu klik Selesai.
Mengizinkan siswa mengupload file dalam kuis
Anda dapat meminta siswa mengupload file sebagai respons atas kuis atau melampirkan file ke respons. Jika Anda membuat formulir di drive bersama, siswa tidak dapat mengupload file. 
File yang diupload akan disimpan ke Google Drive pembuat formulir. Anda dapat menentukan jenis file yang diterima serta membatasi jumlah dan ukuran file.
  1. Di kuis Formulir, klik Tambahkan pertanyaan .
  2. Di samping jenis pertanyaan, klik Panah bawah laluUpload file. Anda mungkin harus mengklik Lanjutkan.
  3. (Opsional) Untuk menetapkan jenis file yang dapat diupload siswa, di samping Izinkan hanya jenis file tertentu, klik tombol Aktif lalu pilih jenis file.
  4. (Opsional) Untuk membatasi jumlah file yang dapat diupload siswa, di samping Jumlah file maksimum, klik Panah bawah  lalu pilih angka.
  5. (Opsional) Untuk membatasi ukuran file yang dapat diupload siswa, di samping Ukuran file maksimum, klik Panah bawah  lalu pilih ukuran.

Topik terkait

Mengimpor nilai kuis dari Formulir ke Classroom

Untuk mengimpor nilai:

  • Kuis harus merupakan satu-satunya lampiran pada tugas.
  • Siswa hanya boleh memberikan respons satu kali dan harus berada di domain yang sama dengan pengajar.
  • Siswa diwajibkan untuk mencantumkan alamat email di Formulir.

Jika Anda mengubah salah satu setelan ini, atau mengedit tugas setelah menyimpan atau mempostingnya, Anda mungkin tidak dapat mengimpor nilai.

Tips: Jika melampirkan formulir sebagai link di Classroom, Anda tidak dapat mengimpor nilai siswa. 

Mengimpor nilai kuis

Saat Anda mengimpor nilai, semua nilai akan diimpor. Anda tidak dapat memilih beberapa nilai untuk diimpor. Saat Anda mengimpor nilai, semua nilai yang ada untuk tugas tersebut akan diganti dengan nilai yang diimpor. Oleh karena itu, impor nilai kuis terlebih dahulu jika kuis Formulir hanyalah satu bagian dari tugas.

Untuk mengimpor nilai:

  1. Buka classroom.google.com, lalu klik Login.

    Login dengan Akun Google. Misalnya, anda@sekolahanda.edu atau anda@gmail.comPelajari lebih lanjut.

  2. Klik kelas lalu Tugas Kelas
  3. Klik tugas dengan kuislaluLihat Tugas.
  4. Di halaman Tugas Siswa, klik Impor Nilai.

    Catatan: Jika tidak melihat opsi Impor nilai, ini artinya formulir tidak disiapkan sebagai kuis atau Pengimporan nilai tidak aktif saat Anda membuat tugas.

  5. Klik Impor.

Classroom akan memasukkan nilai untuk setiap siswa. Jika Anda tidak memberikan poin, tugas akan diberi label tidak dinilai.

Mengubah nilai setelah pengimporan
Nilai di Formulir dan Classroom terpisah. Jika Anda mengubah nilai di Formulir setelah mengimpornya ke Classroom, klik Impor nilai untuk memindahkan nilai baru tersebut ke Classroom dan mengganti nilai sebelumnya.
Untuk mengetahui detail tentang cara melacak perubahan nilai, buka Melihat histori nilai dan pengiriman tugas.

Melihat jawaban siswa dan mengembalikan nilai

Untuk melihat jawaban siswa:

  1. Buka classroom.google.com, lalu klik Login.

    Login dengan Akun Google. Misalnya, anda@sekolahanda.edu atau anda@gmail.comPelajari lebih lanjut.

  2. Klik kelaslaluTugas Kelas.
  3. Pada tugas kuis, klik lampiran kuis.
  4. Klik Edit laluRespons.

Untuk mengembalikan nilai kepada siswa:

  1. Buka classroom.google.com, lalu klik Login.

    Login dengan Akun Google. Misalnya, anda@sekolahanda.edu atau anda@gmail.comPelajari lebih lanjut.

  2. Klik kelaslaluTugas Kelas.
  3. Klik tugas kuis.
  4. Di sebelah kiri, pilih siswa yang ingin dikembalikan nilainya.
  5. Klik Kembalikanlalu Kembalikan untuk mengonfirmasi.

Topik terkait

Apakah ini membantu?

Bagaimana cara meningkatkannya?
Telusuri
Hapus penelusuran
Tutup penelusuran
Menu utama
2753506437578612904
true
Pusat Bantuan Penelusuran
true
true
true
false
false