Informasi penting untuk orang tua tentang YouTube Kids

YouTube Kids dibuat untuk menjadi tempat yang menyenangkan dan cocok bagi anak-anak dan keluarga. Aplikasi YouTube Kids memiliki video anak-anak yang populer dan konten baru yang beragam, disediakan dengan cara yang mudah digunakan oleh anak-anak. 

Anda dapat menentukan pengalaman YouTube yang terbaik untuk keluarga Anda. Pelajari lebih lanjut pengalaman yang diawasi di YouTube.

Sebelum anak Anda mulai menggunakan aplikasi ini, kami ingin memastikan Anda telah memahami beberapa hal berikut:

Profil YouTube Kids

Dengan YouTube Kids, orang tua yang telah login dapat membuat profil terpisah untuk setiap anak di rumahnya. Setiap profil memiliki kumpulan preferensi dan rekomendasi tontonan terpisah, sehingga aplikasi YouTube Kids dapat digunakan oleh banyak anak sekaligus.

Profil tersedia di perangkat yang:

  • Digunakan orang tua untuk login, dan
  • Sudah diinstal aplikasi YouTube Kids.

Anda dapat memiliki hingga delapan profil. Pelajari cara membuat profil.

Catatan: Anda juga dapat menggunakan YouTube Kids tanpa login sama sekali.
Bagaimana pemilihan video yang tersedia di YouTube Kids?

Salah satu opsinya adalah mengizinkan anak Anda melihat-lihat semua video di YouTube Kids. Namun, orang tua dapat memilih 3 setelan konten berdasarkan usia: 

  • Prasekolah (Usia 4 tahun ke bawah)
  • Lebih muda (Usia 5-8 tahun)
  • Lebih dewasa (Usia 9-12 tahun)

Sistem otomatis kami memilih konten dari beragam video di YouTube. Kami berupaya sebaik mungkin untuk mengecualikan konten yang tidak cocok untuk anak-anak. Namun, kami tidak dapat meninjau semua video secara manual dan tidak ada sistem otomatis yang sempurna. Jika Anda menemukan video yang tidak pantas, Anda dapat memblokir atau melaporkannya agar cepat ditinjau.

Sebagai opsi alternatif, Anda bisa memilih sendiri konten yang dapat diakses oleh anak Anda (Hanya Konten yang Saya Setujui). Jika Anda memilih opsi ini, anak Anda tidak dapat melakukan penelusuran. Untuk mengetahui informasi cara menerapkan opsi ini lebih lanjut, lihat panduan YouTube Kids tentang setelan dan kontrol orang tua.

Pilih opsi yang menurut Anda cocok untuk anak Anda. Anda dapat mengubah setelan ini kapan saja. Kami juga menawarkan berbagai alat dan setelan yang dijelaskan di bawah ini, yang dapat digunakan untuk mengontrol pengalaman anak Anda lebih lanjut. Pelajari lebih lanjut setelan dan kontrol orang tua.
 

Bagaimana cara anak menemukan video di YouTube Kids?

Video di YouTube Kids dapat ditemukan dengan beberapa cara:

Penelusuran

Jika Penelusuran diaktifkan, Anda mengizinkan anak Anda untuk menemukan dan menonton jutaan video yang tersedia di YouTube Kids. Video ini dipilih oleh algoritma khusus, yang dirancang untuk memberikan hasil yang relevan dan sesuai.
Namun, video yang tersedia melalui Penelusuran tidak ditinjau secara manual. YouTube menangani konten dengan cakupan, kedalaman, dan skala yang sangat luas. Jadi, meskipun kami telah bekerja sebaik mungkin untuk melakukannya dengan benar, akan tetap ada kemungkinan anak Anda menemukan konten yang seharusnya tidak boleh mereka tonton.
Jika ingin membatasi pengalaman anak Anda saat memilih konten yang lebih terbatas, Anda dapat menonaktifkan Penelusuran menggunakan setelan orang tua. Dengan menonaktifkan penelusuran, anak Anda hanya akan memiliki akses ke channel yang telah diverifikasi oleh YouTube Kids. Perlu diingat bahwa apa pun status Penelusuran di aplikasi Anda, tetap ada kemungkinan anak Anda menemukan konten yang seharusnya tidak boleh mereka tonton.
Catatan: Jika Anda menonaktifkan Penelusuran, histori Tontonan dan Penelusuran akan dihapus, begitu juga video yang Direkomendasikan dan Tonton lagi.
Selain menonaktifkan Penelusuran, YouTube Kids menawarkan kontrol orang tua lainnya untuk membantu Anda memilih pengalaman yang tepat bagi anak Anda. Pelajari lebih lanjut setelan dan kontrol orang tua.

Video di layar beranda

Video di layar beranda dikelompokkan menjadi beberapa kategori, seperti "Acara" dan "Musik". YouTube Kids mungkin secara berkala memperkenalkan kategori sementara, seperti “Membaca” untuk merayakan bulan membaca. Video ini dipilih oleh aplikasi menggunakan algoritma yang dilatih secara khusus dan peninjauan manual. Video mungkin diberi peringkat berdasarkan video yang ditonton atau ditelusuri anak Anda. Video ini hanya mewakili sebagian dari jutaan video yang tersedia di YouTube Kids.
Jika Anda memilih setelan “Hanya konten yang disetujui”, akan ada satu kategori di layar beranda anak Anda. Kategori ini, disebut “Disetujui untuk Anda", akan berisi konten yang telah Anda pilih sendiri.

Rekomendasi video

Rekomendasi video dipilih berdasarkan algoritma kami dan tidak selalu melalui peninjauan manual. Rekomendasi video ditampilkan baik saat Penelusuran aktif maupun tidak, dan umumnya ditampilkan sebagai kategori tambahan di layar beranda setelah beberapa video ditonton di YouTube Kids. Rekomendasi video juga dapat ditampilkan di empat kategori video pada layar beranda, dan sebagai rekomendasi untuk ditonton anak Anda setelah mereka menonton video di layar beranda atau setelah menelusuri video. Rekomendasi video didasarkan pada video yang telah ditonton atau ditelusuri di aplikasi tersebut, dan selalu diambil dari seluruh video yang tersedia di YouTube Kids.
Anda dapat mereset Rekomendasi video dengan menghapus histori aplikasi di setelan orang tua. Perlu diperhatikan bahwa saat Anda menonaktifkan penelusuran, Rekomendasi video akan dihapus, begitu juga histori tontonan dan penelusuran.
Saat fitur Jeda histori diaktifkan, aplikasi akan berhenti menggunakan video baru yang Anda tonton atau istilah yang Anda telusuri untuk memengaruhi Rekomendasi video. Anda dapat mengaktifkan atau menonaktifkan fitur Jeda histori di setelan orang tua.
Anda dapat membuat profil untuk anak Anda, sehingga setiap anak dapat memiliki rekomendasinya sendiri.
Jika profil anak disetel ke Hanya konten yang disetujui, Rekomendasi video hanya diambil dari konten yang telah Anda setujui untuk anak Anda. Pelajari lebih lanjut Rekomendasi video.

Tonton lagi

Melalui Tonton lagi, anak Anda dapat memilih dari video yang sebelumnya ditonton di aplikasi.
Anda dapat menyetel ulang video Tonton lagi dengan menghapus histori aplikasi di setelan orang tua. Perlu diperhatikan bahwa saat penelusuran dinonaktifkan, video Tonton lagi akan dihapus, begitu juga histori tontonan dan penelusuran.
Saat fitur Jeda histori aktif di aplikasi, Anda tidak akan lagi menggunakan video baru yang Anda tonton atau istilah yang Anda telusuri untuk memengaruhi video Tonton lagi. Anda dapat mengaktifkan atau menonaktifkan fitur Jeda histori di setelan orang tua.
Anda dapat membuat profil untuk anak Anda, sehingga setiap anak dapat memiliki rekomendasinya sendiri.

Apa saja fitur kontrol orang tua yang tersedia di YouTube Kids?

Kami telah menyertakan fitur agar Anda dapat menyesuaikan pengalaman menonton di YouTube Kids untuk anak Anda. Misalnya, Anda dapat menyetel timer untuk membatasi waktu anak menonton di aplikasi. Kontrol lainnya mencakup:

Pelajari lebih lanjut setelan dan kontrol orang tua.

Apa saja jenis iklan atau iklan komersial yang muncul di YouTube Kids?

Kami mengizinkan iklan berbayar yang terbatas ("Iklan Berbayar") di aplikasi sehingga kami dapat menyediakan layanan ini tanpa biaya. Saat memutar video di aplikasi, anak Anda mungkin melihat Iklan Berbayar yang ditandai dengan ikon “Iklan”, dan didahului oleh intro iklan. Iklan Berbayar ini harus mematuhi kebijakan periklanan kami, misalnya mengecualikan kategori tertentu, seperti makanan dan minuman. Pelajari Iklan di YouTube Kids dan kebijakan periklanan kami lebih lanjut.

Video yang diupload pengguna ke YouTube bukanlah Iklan Berbayar dan, oleh karenanya, tidak ditandai sebagai Iklan dan tidak diatur oleh kebijakan periklanan kami. Juga termasuk dalam kategori ini adalah konten tentang atau dari perusahaan yang mungkin telah membeli Iklan di aplikasi. Misalnya, penelusuran kereta api dapat menghasilkan kartun, lagu, dan video tentang kereta api sungguhan yang diupload oleh pengguna atau perusahaan mainan kereta api. Semuanya ini tidak dianggap sebagai Iklan Berbayar karena bukan merupakan bagian dari program periklanan YouTube Kids. Demikian juga, penelusuran cokelat dapat menampilkan video yang diupload pengguna terkait cara membuat cokelat fudge, meskipun kami tidak mengizinkan Iklan berbayar untuk pembuat cokelat. Pelajari lebih lanjut Video di YouTube Kids.

Jika ingin menonton video tanpa iklan berbayar bersama anak Anda, cobalah Aplikasi YouTube Kids dengan YouTube PremiumPelajari lebih lanjut.

Pengumpulan serta penggunaan informasi dan data pribadi di YouTube Kids

Untuk mengetahui informasi praktik data kami lebih lanjut, Anda dapat melihat Pemberitahuan Privasi YouTube Kids. Anda dapat menemukan pemberitahuan ini di kids.youtube.com/t/privacynotice atau di Setelan aplikasi, pada bagian Privasi.
Kami melakukan tindakan pencegahan demi melindungi privasi pengguna aplikasi kami. Para orang tua atau wali sah dari anak yang akan menggunakan aplikasi harus membaca pemberitahuan ini sebelum anak-anak mereka mulai menggunakannya. Jika Anda bukan orang tua atau wali sah dari anak yang akan menggunakan YouTube Kids, atau jika Anda memang orang tua atau wali sah mereka tetapi tidak menyetujui praktik privasi kami, jangan izinkan anak untuk menggunakan aplikasi ini.
Aplikasi ini dioperasikan oleh Google LLC, yang beralamat di 1600 Amphitheatre Pkwy, Mountain View, CA 94043, United States.

Apakah ini membantu?

Bagaimana cara meningkatkannya?
Telusuri
Hapus penelusuran
Tutup penelusuran
Menu utama
15494717580469035275
true
Pusat Bantuan Penelusuran
true
true
true
false
false