Tips penelusuran & penemuan

Di YouTube, penonton dicocokkan dengan video yang kemungkinan besar akan mereka tonton dan nikmati. Sistem penelusuran dan penemuan YouTube mencocokkan setiap penonton dan berbagai minatnya. Tujuannya adalah membuat orang menonton lebih banyak video yang mereka sukai sehingga mereka kembali ke YouTube secara rutin.

Penelusuran & Penemuan YouTube: FAQ 'Algoritma' dan Performa

Subscribe ke channel YouTube Kreator untuk mendapatkan berita, informasi, dan tips terbaru.

Jenis video apa yang disukai sistem YouTube?

Sistem kami tidak memiliki preferensi terhadap jenis video yang dibuat oleh kreator, dan juga tidak memilih format tertentu. Video diberi peringkat berdasarkan performa dan personalisasi penonton, termasuk histori penelusuran dan tontonannya.

Bagaimana cara YouTube mempersonalisasi rekomendasi?

YouTube mengambil banyak sinyal dari penonton dan merekomendasikan video dengan memahami:

  • Video yang pernah disukai penonton sebelumnya. Dengan demikian, sistem dapat menampilkan video yang kemungkinan besar akan dinikmati penonton.
  • Video yang sering ditonton bersama. Selanjutnya, sistem dapat mengidentifikasi video yang kemungkinan akan ditonton oleh penonton tetapi belum pernah dilihat olehnya.
  • Seberapa banyak channel atau topik yang ditonton pengguna. Dengan demikian, sistem dapat mengidentifikasi konten yang akan direkomendasikan kepada penonton.

Bagaimana sistem YouTube mengamati performa video?

Sistem kami melihat performa video saat direkomendasikan kepada penonton. Misalnya, saat video direkomendasikan kepada penonton, apakah mereka memilih untuk menontonnya, mengabaikannya, atau mengklik "tidak tertarik"? Kemudian, kami melihat apakah penonton tetap menonton atau tidak. Sistem kami menggunakan rata-rata durasi tonton dan rata-rata % ditonton sebagai sinyal untuk memutuskan peringkat. Terakhir, kami akan melihat apakah penonton menikmati video tersebut atau tidak berdasarkan suka/tidak suka dan hasil survei setelah menonton.

Faktor eksternal apa yang memengaruhi jumlah pengguna yang melihat video Anda?

Ada tiga faktor utama yang menjelaskan asal audiens Anda:

  • Minat topik
    • Minat Topik adalah jumlah orang di seluruh dunia yang tertarik dan menonton video tentang topik tertentu.
    • Beberapa topik memiliki daya tarik yang lebih luas daripada yang lain, dan daya tarik tersebut dapat berubah seiring berjalannya waktu.
  • Kompetisi
    • Sistem YouTube memberi peringkat pada video dari semua channel yang mungkin ditonton oleh penonton.
    • Meskipun metrik pada video Anda baik, tayangannya mungkin lebih sedikit jika video dari channel lain berperforma lebih baik.
  • Tren musiman
    • Traffic YouTube dapat berubah pada waktu atau musim yang berbeda.
    • Pikirkan penonton Anda, seperti negara tempat mereka tinggal atau apa yang terjadi dalam kehidupan mereka, dan perkirakan fluktuasi penayangan selama hari libur besar.

Faktor apa yang memengaruhi cara video direkomendasikan?

Sistem YouTube dipengaruhi oleh histori tontonan penonton, metrik engagement & performa video, dan faktor eksternal yang pada akhirnya mencoba membantu penonton menonton video Anda.

Saran dari kami

  • Berfokuslah pada hal yang disukai audiens Anda. Jika Anda melakukannya dan orang menonton video Anda, rekomendasi akan mengikuti.
  • Tanyakan pada diri Anda, video mana yang paling disukai penonton? Seberapa sering mereka menonton channel saya? Untuk membantu Anda menjawab pertanyaan ini, pastikan untuk mengenali audiens Anda.

Berikutnya: lihat tips penemuan podcast

Apakah ini membantu?

Bagaimana cara meningkatkannya?
true
Telusuri
Hapus penelusuran
Tutup penelusuran
Menu utama
13991652453426433708
true
Pusat Bantuan Penelusuran
true
true
true
true
true
59
false
false