Ringkasan feed

Feed adalah dokumen dengan daftar produk, berisi atribut yang menentukan setiap item Anda dengan cara yang unik. Beberapa atribut, seperti kelompok usia [age_group], dapat memiliki nilai standar. Atribut lainnya dapat diisi dengan nilai pilihan Anda sendiri, seperti ID [id] atau judul [title]. Deskripsikan item Anda secara akurat menggunakan atribut ini agar pelanggan dapat menelusuri dan menemukan produk Anda dengan lebih mudah.

Setelah dibuat, Anda dapat mengirimkan feed di akun Manufacturer Center Anda. Anda dapat mengupload feed langsung ke Manufacturer Center atau menjadwalkan pengambilan feed secara otomatis agar Google dapat mengambilnya secara rutin dari server Anda.

Catatan: Jika Anda mengirimkan produk untuk negara yang berbeda, setiap negara membutuhkan feed terpisah. Anda dapat membuat hingga 20 feed per negara.

Memilih metode input yang tepat

Jika Anda memiliki produk dalam jumlah sedikit untuk diupload Manual Entry icon

Editor produk manual tersedia di bagian “Varian” di Manufacturer Center. Anda dapat menambahkan detail dasar tentang produk di bagian ini. Pelajari lebih lanjut cara menambahkan produk secara manual

Apakah saya memerlukan pengetahuan khusus untuk menggunakan metode ini?

  • Anda tidak harus memiliki pengetahuan teknis khusus.

Apakah diperlukan format tertentu?

  • Anda dapat memformat menggunakan salin dan tempel, dan tidak diperlukan format khusus.

Di mana saya dapat mengirimkan pembaruan?

  • Anda dapat mengirimkan feed di alat editor produk di Manufacturer Center.

Jika Anda memerlukan template Requires icon

Anda dapat mengupload data produk menggunakan template Google Spreadsheet yang dihasilkan. (Anda juga dapat menggunakan file Google Spreadsheet yang sudah ada yang berisi data produk Anda.) Pembaruan yang Anda lakukan pada file Google Spreadsheet akan otomatis diterapkan pada produk di akun Anda.

Apakah saya memerlukan pengetahuan khusus untuk menggunakan metode ini?

  • Anda harus memiliki pengetahuan spreadsheet dasar.

Apakah diperlukan format tertentu?

  • Atribut harus diformat sesuai dengan spesifikasi feed kami (nama kolom tersedia di template Google Spreadsheet).

Di mana saya dapat mengirimkan pembaruan?

  • Saat memilih cara mengupload feed, pilih opsi “Google Spreadsheet”.

Jika Anda ingin menggunakan program lain atau memiliki pengetahuan teknis Submission icon

Manufacturer Center menerima format file lain yang dapat Anda gunakan untuk mengupload produk. File TSV biasanya digunakan oleh sebagian besar program spreadsheet. File XML bersifat lebih teknis dan direkomendasikan untuk partner yang menggunakan software PIM, database, atau sistem pengelolaan data lainnya yang mengekspor file XML. Pelajari file TSV dan XML lebih lanjut

File TSV TSV icon

Apakah saya memerlukan pengetahuan khusus untuk menggunakan metode ini?

  • Anda harus memiliki pengetahuan spreadsheet dasar melalui editor apa pun. Misalnya, Google Spreadsheet.

Apakah diperlukan format tertentu?

  • Saat memformat, nama atribut harus ditambahkan di judul kolom, dan nilai dalam baris.

Di mana saya dapat mengirimkan pembaruan?

  • Saat memilih cara mengupload feed, pilih opsi “Upload”.

File XML XML icon

Apakah saya memerlukan pengetahuan khusus untuk menggunakan metode ini?

  • Anda harus memiliki pengetahuan tentang partner PIM atau pembuatan XML.

Apakah diperlukan format tertentu?

  • Saat memformat, Anda dapat menggunakan <g:attribute name>nilai atribut</g:attribute name>.

Di mana saya dapat mengirimkan pembaruan?

  • Saat memilih cara mengupload feed, pilih opsi “Upload”.

Catatan: Anda juga dapat memperbarui data nanti dengan mengupload feed utama lain atau menggunakan feed tambahan. Feed tambahan memberikan data tambahan yang dapat dihubungkan ke data produk yang ada di feed utama.

Artikel terkait

Apakah ini membantu?

Bagaimana cara meningkatkannya?

Perlu bantuan lain?

Coba langkah-langkah selanjutnya berikut:

Telusuri
Hapus penelusuran
Tutup penelusuran
Menu utama
6881951341837803813
true
Pusat Bantuan Penelusuran
true
true
true
true
true
104514
false
false