Tema penelusuran di Performa Maksimal memungkinkan Anda memberi AI Google informasi penting tentang apa yang ditelusuri pelanggan Anda, dan topik mana yang menghasilkan konversi untuk bisnis Anda.
Berikut beberapa contoh tema penelusuran yang dapat sangat membantu jika Anda memiliki pengetahuan tentang bisnis atau pelanggan Anda yang tidak dapat dipelajari dengan mudah atau cepat oleh AI:
- Halaman landing Anda tidak memiliki detail lengkap atau info terbaru tentang produk dan layanan yang Anda tawarkan.
- Anda baru saja berekspansi ke pasar baru atau meluncurkan produk atau layanan baru yang data histori performanya belum banyak dikumpulkan oleh kampanye Anda.
- Anda meluncurkan promosi atau diskon baru untuk musim liburan yang data histori performanya belum banyak Anda miliki.
- Anda ingin memperluas jangkauan dalam Performa Maksimal—termasuk pada inventaris Penelusuran di Performa Maksimal—dan memastikan Anda memiliki cakupan yang komprehensif tentang berbagai tema bisnis yang penting.
- Anda ingin memberikan informasi penting untuk membantu kampanye meningkatkan dan mengoptimalkan performa dengan lebih cepat.
Petunjuk
Ikuti langkah-langkah berikut untuk menerapkan tema penelusuran ke kampanye yang ada:
- Di akun Google Ads, buka panel navigasi sebelah kiri lalu pilih kampanye Performa Maksimal Anda.
- Pilih Kampanye, lalu pilih Grup aset.
- Klik ikon pensil di samping "Sinyal" di sebelah kanan kartu grup aset untuk mengedit sinyal.
- Pada kartu “Sinyal”, pilih Tema penelusuran.
- Tambahkan hingga 25 tema penelusuran yang berbeda-beda. Misalnya, hindari “mobil” dan “otomobil”, karena keduanya akan menjangkau audiens yang sama.
- Saat Anda memasukkan tema penelusuran, tema tersebut akan menjadi chip di area input.
- Klik Simpan.
- Jika tema penelusuran tidak valid, error kebijakan akan ditampilkan saat Anda mengarahkan kursor ke antarmuka.
- Tema penelusuran mematuhi aturan pengecualian merek.
Error validasi
Error validasi akan mengingatkan Anda untuk memasukkan tema penelusuran dalam format yang benar. Anda dapat melihat error dengan mengarahkan kursor ke tema penelusuran berwarna merah.
Error validasi dapat terjadi karena alasan berikut:
- Menyalin dan menempelkan tema penelusuran yang tidak dipisahkan koma atau baris baru
- Menempelkan terlalu banyak tema penelusuran (lebih dari 25)
- Menambahkan tema penelusuran yang terlalu panjang (maksimum 80 karakter)
- Menambahkan tema penelusuran duplikat
Anda dapat memperbaiki error validasi dengan mengklik chip dan mengedit tema penelusuran.
Semua tema penelusuran boleh digunakan selama mengikuti Kebijakan Google Ads.
Catatan: Setelah Anda menghapus kelebihan chip jika Anda telah memasukkan lebih dari 25 tema penelusuran, error di sekitar input akan menghilang.
FAQ
Apakah tema penelusuran akan membatasi traffic Performa Maksimal?
Tidak, tema penelusuran dapat membantu mengidentifikasi traffic baru atau tambahan yang mendorong peningkatan performa saat traffic tersebut tidak dapat ditemukan dengan teknologi AI tanpa kata kunci melalui fitur perluasan URL Final.
Misalnya, Anda mengelola iklan untuk sebuah museum yang memiliki area luar ruangan yang bagus untuk anak-anak, tetapi Anda memiliki sumber daya yang terbatas untuk mengembangkan halaman landing iklan yang terpisah untuk setiap manfaat. Anda dapat menambahkan “aktivitas untuk anak-anak” dan “rekreasi luar ruangan” sebagai tema penelusuran, untuk memastikan Anda menjangkau pelanggan yang tertarik dengan penawaran tersebut di seluruh saluran (di hasil penelusuran Google Penelusuran dan YouTube).
Berapa jumlah maksimum tema penelusuran yang dapat saya tambahkan?
Anda dapat menambahkan maksimal 25 tema penelusuran per grup Aset.
Apakah tema penelusuran harus digunakan dengan kampanye Performa Maksimal?
Tidak. Tema penelusuran adalah input opsional yang dapat Anda gunakan untuk mendorong performa yang lebih baik.
Apakah saya dapat menonaktifkan tema penelusuran setelah menggunakannya?
Ya. Anda dapat menghapus tema penelusuran yang tidak ingin disertakan dalam grup aset Performa Maksimal kapan saja.
Apakah saya dapat menyalin dan menempelkan tema penelusuran ke kolom?
Ya. Gunakan koma untuk memisahkan setiap tema penelusuran yang ingin ditambahkan.