Mengimpor konversi dari Zapier

Anda dapat menggunakan Zapier, partner integrasi pihak ketiga, untuk mengimpor konversi offline dari sistem pengelolaan hubungan pelanggan (CRM) Anda ke Google Ads secara otomatis. Hal ini akan membantu Anda mengukur klik iklan mana yang menghasilkan penjualan offline dan tindakan pelanggan yang berharga lainnya.

Dalam artikel ini, kami akan menjelaskan cara menyiapkan akun untuk mengimpor konversi offline dari Zapier. Untuk memastikan bahwa Anda dapat menyiapkan impor konversi offline menggunakan CRM, lihat daftar lengkap CRM yang didukung Zapier.

Sebelum menyiapkan impor konversi offline, baca artikel Tentang impor offline Zapier untuk Google Ads.

Sebelum memulai

Untuk mengimpor konversi offline dari Zapier, Anda harus memenuhi persyaratan berikut:

Persyaratan minimum Google Ads

  • Dapat login ke akun Google Ads yang data konversi offline-nya ingin Anda kirim.
  • Mengetahui nama tindakan konversi Anda seperti yang ditentukan di halaman "Konversi" Google Ads.
Catatan: Hanya tindakan konversi dengan sumber "Impor dari Klik" yang didukung.

Persyaratan minimum akun Zapier

  • Dapat login ke akun Zapier.
  • Mengetahui nama peristiwa konversi yang ingin Anda impor (misalnya, Marketing Qualified, Sales Qualified, atau Closed Won).
  • Objek CRM tempat peristiwa konversi ini dilacak
    • Misalnya, "Lead", "Contact", atau "Opportunity"
  • Kolom di objek yang diperbarui saat konversi terjadi (misalnya, saat kolom "Status" di objek "Lead" diperbarui menjadi Marketing Qualified)
  • Kolom di objek yang berisi GCLID atau informasi prospek yang di-hash
  • Kolom CRM yang berisi stempel waktu peristiwa konversi (saat prospek tertentu menghasilkan peristiwa konversi)
Catatan: Kolom CRM untuk nilai dan mata uang konversi bersifat opsional.

Cara menyiapkan impor konversi Zapier untuk Google Ads

Anda dapat menyiapkan dan menyesuaikan impor konversi Zapier menggunakan 3 alur kerja di Google Ads. Alur kerja ini memungkinkan Anda mengimpor konversi offline secara otomatis dengan impor konversi offline berbasis GCLID atau konversi yang disempurnakan untuk prospek.

Anda dapat menyiapkan impor konversi offline Zapier dalam 3 konteks:

Pelajari lebih lanjut cara menyiapkan impor konversi offline

Menyiapkan impor konversi offline setelah membuat tindakan konversi prospek yang berkonversi atau prospek berkualitas

Langkah-langkah berikut berisi cara mengimpor konversi offline setelah membuat tindakan konversi prospek yang berkonversi atau prospek berkualitas.

  1. Pilih salah satu dari 3 opsi menggunakan menu dropdown "Metode untuk mengukur konversi offline". Anda dapat memilih:
    • “Data pengguna di formulir prospek situs saya (Google Tag Manager)”
    • “Gunakan ID klik Google”
    • “Gunakan data pengguna formulir prospek”
  2. Setujui persyaratan layanan jika diperlukan.
  3. Konfigurasikan tag situs global Anda jika diperlukan.
  4. Pilih Impor dari CRM dari menu dropdown "Impor konversi offline".
  5. Pilih CRM atau aplikasi pilihan Anda (misalnya, Salesforce melalui Zapier) menggunakan Kotak penelusuran.
  6. Saat diminta untuk mengimpor konversi dari CRM Anda melalui Zapier, klik Buka Zapier.
  7. Setelah menyelesaikan langkah-langkah di Zapier, Anda akan kembali ke halaman "Langkah selanjutnya".

Menyiapkan impor konversi offline dari halaman "Tindakan konversi"

Catatan: Petunjuk di bawah merupakan bagian dari desain baru untuk pengalaman pengguna Google Ads. Untuk menggunakan desain sebelumnya, klik ikon "Tampilan", lalu pilih Gunakan desain sebelumnya. Jika Anda menggunakan Google Ads versi sebelumnya, tinjau Peta referensi cepat atau gunakan Kotak penelusuran di panel navigasi atas Google Ads untuk menemukan halaman yang Anda cari.

Anda juga dapat menyiapkan impor konversi offline dari halaman "Tindakan konversi" di Google Ads.

  1. Di akun Google Ads, klik ikon Sasaran Goals Icon.
  2. Klik drop-down Konversi di menu bagian.
  3. Klik Ringkasan.
  4. Buka bagian “Prospek berkualitas” atau “Prospek yang berkonversi”.
  5. Klik Selesaikan Penyiapan.
  6. Di halaman “Setelan”, klik Lihat Persyaratan, lalu setujui persyaratan layanan.
  7. Di halaman "Ringkasan", buka bagian "Prospek berkualitas" atau "Prospek yang berkonversi".
  8. Klik Siapkan impor.
  9. Pilih Impor dari CRM dari menu dropdown "Impor konversi offline".
  10. Pilih CRM atau aplikasi pilihan Anda (misalnya, “Salesforce via Zapier”) menggunakan Kotak penelusuran.
  11. Saat diminta untuk mengimpor konversi dari CRM Anda melalui Zapier, klik Buka Zapier.
  12. Klik Selesai.

Menyiapkan impor konversi offline dari aset formulir prospek

Jika Anda belum menyiapkan aset formulir prospek, ikuti langkah-langkah dalam artikel Menggunakan aset formulir prospek sebelum mengekspor prospek dari Google Ads. Setelah membuat atau mengedit aset formulir prospek baru di kampanye baru, Anda dapat mengekspor prospek dari Google Ads dengan mengikuti langkah-langkah yang dicantumkan di bawah.

Tips: Sebelum menyiapkan impor konversi di Google Ads, pastikan CRM atau aplikasi pilihan Anda dipilih di halaman "Tambahkan aset formulir prospek" di bagian "Ekspor prospek dari Google Ads".
  1. Di halaman “Tambahkan aset formulir prospek”, buka bagian “Ekspor prospek dari Google Ads”.
  2. Di bagian “Impor konversi offline”, klik Siapkan untuk menyiapkan Impor konversi.
    • Catatan: Anda dapat menyiapkan impor untuk prospek berkualitas atau prospek yang berkonversi.
  3. Pilih CRM atau aplikasi pilihan Anda (misalnya, “Salesforce via Zapier”) menggunakan Kotak penelusuran.
  4. Saat diminta untuk mengimpor konversi dari CRM Anda melalui Zapier, klik Buka Zapier.
  5. Zapier akan terbuka di jendela baru dan diisi dengan formulir prospek yang dipilih dan CRM yang dipilih.
  6. Setelah menyelesaikan langkah-langkah di Zapier, Anda akan kembali ke halaman "Tindakan konversi prospek berkualitas yang baru".

Cara meninjau konversi

Catatan: Petunjuk di bawah merupakan bagian dari desain baru untuk pengalaman pengguna Google Ads. Untuk menggunakan desain sebelumnya, klik ikon "Tampilan", lalu pilih Gunakan desain sebelumnya. Jika Anda menggunakan Google Ads versi sebelumnya, tinjau Peta referensi cepat atau gunakan Kotak penelusuran di panel navigasi atas Google Ads untuk menemukan halaman yang Anda cari.
  1. Di akun Google Ads, klik ikon Sasaran Goals Icon.
  2. Klik drop-down Konversi di menu bagian.
  3. Klik Ringkasan.
  4. Klik Zapier di menu kiri.
  5. Klik Tindakan Konversi pada menu di bagian atas. Untuk melihat konversi Anda, gunakan kolom Semua konv. (menurut waktu konv.).
    • Jika hanya menggunakan Zapier untuk mengupload konversi ke tindakan konversi tersebut, Anda dapat membandingkan jumlah upload yang berhasil dari "Zapier Task History" dengan yang Anda temukan di laporan atribusi. Karena upload Anda berisi "waktu konversi", Anda dapat membandingkan dua laporan dan menemukan jumlah konversi yang sama untuk rentang waktu yang ditentukan.
    • Jika Anda juga mengupload konversi ke Tindakan Konversi tersebut melalui sumber lain (misalnya, upload CSV), total jumlah konversi dalam "Laporan Kampanye" harus sama dengan jumlah upload Zapier dan upload CSV.

Link terkait

Apakah ini membantu?

Bagaimana cara meningkatkannya?
Telusuri
Hapus penelusuran
Tutup penelusuran
Menu utama
17358765967563357746
true
Pusat Bantuan Penelusuran
true
true
true
true
true
73067
false
false
false