Akun Pengelola (MCC): Memindahkan akun dalam hierarki MCC

Artikel ini menjelaskan cara memindahkan akun klien yang tertaut secara langsung ke akun sub-pengelola lain dalam hierarki akun Anda.

Cara kerja

Kami memberi Anda opsi untuk memindahkan akun dalam hierarki Anda dengan mudah.

Mengubah pengelola untuk akun

Catatan: Petunjuk di bawah merupakan bagian dari desain baru untuk pengalaman pengguna Google Ads. Untuk menggunakan desain sebelumnya, klik ikon "Tampilan", lalu pilih Gunakan desain sebelumnya. Jika Anda menggunakan Google Ads versi sebelumnya, tinjau Peta referensi cepat atau gunakan Kotak penelusuran di panel navigasi atas Google Ads untuk menemukan halaman yang Anda cari.
  1. Login ke akun pengelola Google Ads Anda.
  2. Klik ikon Akun Accounts icon..
  3. Klik drop-down Setelan sub-akun di menu bagian.
  4. Centang kotak di samping akun yang ingin Anda ubah pengelolanya.
  5. Klik Edit dan pilih Ubah pengelola dari menu drop-down.
  6. Pilih pengelola baru untuk akun. Anda juga dapat menelusuri pengelola baru di bagian atas.

Perhatikan bahwa semua akun dan akun pengelola yang Anda kelola dengan akses khusus API tidak dapat dipindahkan ke akun pengelola baru melalui proses ini. Jika Anda perlu memindahkan salah satu dari jenis akun ini, hubungi kami dan kami akan membantu Anda.

Pengaruh perubahan pengelola terhadap penagihan

Penting: Jika akun Google Ads yang menggunakan invoice bulanan dibatalkan tautannya dari pengelola pembayarannya, akun tersebut akan segera berhenti menayangkan iklan.

Jika harus membatalkan tautan akun Google Ads dari pengelola pembayarannya, Anda harus memilih akun pengelola pembayaran baru dan menautkan akun Google Ads ke penyiapan penagihan di bawah akun pengelola tersebut (untuk memastikan iklan Anda terus ditayangkan). Anda dapat menemukan nama dan ID pengelola pembayaran untuk akun Google Ads dengan membuka halaman “Setelan penagihan”. Anda juga dapat menemukan nama dan ID pengelola pembayaran untuk semua akun Google Ads yang tertaut dengan menambahkan kolom Pengelola pembayaran ke halaman Anggaran akun pengelola Anda. Pelajari lebih lanjut cara mengelola penyiapan penagihan akun Google Ads dari akun pengelola

Mengubah pengelola tidak akan memengaruhi akun yang menggunakan pembayaran manual atau otomatis.

Pengaruh perubahan pengelola terhadap tracking konversi

Jika Anda memindahkan akun klien yang menggunakan tag tracking konversi lintas-akun, tetapi akun tersebut masih berada dalam struktur akun bahkan setelah dipindahkan, tag tracking konversi lintas-akun akan tetap berfungsi untuk akun klien tersebut.

Link terkait

Akun Pengelola (MCC): Halaman Topik

Pengelolaan Hierarki

Apakah ini membantu?

Bagaimana cara meningkatkannya?
Telusuri
Hapus penelusuran
Tutup penelusuran
Menu utama
3914161040849445817
true
Pusat Bantuan Penelusuran
true
true
true
true
true
73067
false
false
false