Mengamankan akun Google Ads Anda: Praktik Terbaik

Meninjau orang yang memiliki akses ke akun Google Ads

Anda harus memeriksa akses dan izin pengguna di seluruh akun Google Ads Anda secara rutin.

Memeriksa perubahan yang tidak sah

Login ke Akun Google Ads Anda secara berkala untuk memeriksa aktivitas yang tidak terduga atau yang tidak sah seperti perubahan pada iklan atau anggaran Anda. Jika menurut Anda seseorang telah mengakses informasi penagihan, periksa juga laporan mutasi bank atau kartu kredit Anda untuk aktivitas yang tidak sah. Laporkan aktivitas Google Ads yang tidak sah.

Menghapus pengguna yang tidak aktif

Hapus akses untuk pengguna yang telah meninggalkan perusahaan Anda atau tidak lagi bekerja dengan akun Google Ads Anda. Kecuali jika Anda menghapus pengguna yang tidak aktif ini, mereka masih dapat login ke akun Anda dan melakukan perubahan. Pelajari cara menghapus pengguna dari akun.

Menghindari berbagi kredensial login di antara beberapa pengguna

Jika banyak orang perlu menggunakan Akun Google Ads Anda, jangan biarkan mereka menggunakan nama pengguna dan sandi yang sama. Sebaliknya, beri setiap orang akses ke akun Google Ads menggunakan Akun Google individual mereka. Setiap Akun Google dapat memiliki akses langsung ke maksimal 20 akun Google Ads. Ingat juga bahwa jika Anda mengelola beberapa akun Google Ads, akun pengelola dapat menjadi opsi yang lebih baik. Selanjutnya, Anda dapat memberi pengguna yang berbeda-beda akses ke akun pengelola, dan mengizinkan mereka mengakses beberapa akun dari satu akun pengelola tersebut.

Memberikan akses minimum yang diperlukan untuk setiap pengguna

Saat Anda mengundang pengguna baru, pengguna tersebut diberikan tingkat akses spesifik. Dengan berbagai tingkat akses, Anda dapat memberi pengguna akses selektif ke berbagai tugas dan fitur. Misalnya, pengguna dengan akses Admin dapat mengundang pengguna baru ke akun untuk membuat perubahan, sementara pengguna dengan akses Standar tidak bisa. Demikian pula, Anda dapat menetapkan akses "Hanya baca" atau akses "Hanya email" untuk pengguna yang tidak perlu melakukan perubahan pada akun Anda. Pelajari tingkat akses di Akun Google Ads lebih lanjut.

Meninjau akun pengelola terkait

Jika memiliki akun klien di dalam akun pengelola, Anda dapat memeriksa apakah akun tersebut ditautkan ke pengelola di luar hierarki MCC Anda di tab "Pengelola terkait". Pelajari tab Pengelola terkait lebih lanjut.

Link terkait

Apakah ini membantu?

Bagaimana cara meningkatkannya?
Telusuri
Hapus penelusuran
Tutup penelusuran
Menu utama
13004898497187609251
true
Pusat Bantuan Penelusuran
true
true
true
true
true
73067
false
false
false