Notifikasi

Merencanakan strategi kembali bekerja di kantor? Lihat cara Chrome OS dapat membantu.

Menggunakan Browser Chrome dengan Profil Pengguna Roaming

Ditujukan bagi administrator yang mengelola browser Chrome di Windows untuk bisnis atau sekolah.

Anda dapat mengizinkan pengguna Microsoft® Windows® di organisasi Anda untuk membuat satu profil Browser Chrome dan menggunakannya kembali di setiap komputer yang mereka gunakan di kantor atau sekolah. Untuk memungkinkan profil roaming, aktifkan Profil Pengguna Roaming bagi pengguna tersebut.

Ketika pengguna login ke Windows pada komputer di jaringan Anda, Windows akan menyalin informasi profil pengguna roaming milik pengguna ke komputer lokal. Saat memulai Chrome, profil roaming mereka akan digunakan oleh Chrome untuk memperbarui profil Chrome lokal.

Profil roaming pengguna berisi bookmark, data isi otomatis, sandi, beberapa histori penjelajahan, preferensi browser, dan ekstensi yang diinstal. Profil roaming pengguna tidak berisi informasi tentang cookie, sesi penjelajahan, file yang di-cache atau didownload, data instance browser lokal, atau data transien lainnya.

Sebelum memulai

Penggunaan Profil Pengguna Roaming akan mengubah cara pengguna Anda dalam menggunakan Browser Chrome. Misalnya, pengguna tidak dapat menjalankan sesi Browser Chrome di dua perangkat secara bersamaan. Mereka juga tidak dapat menyinkronkan profil mereka dengan sinkronisasi Chrome.

Sebelum mengaktifkan Profil Pengguna Roaming, pertimbangkan semua konsekuensi yang terdapat di Apa yang perlu diketahui pengguna Anda.

Mengaktifkan Profil Pengguna Roaming

Untuk mengaktifkan opsi profil roaming di Browser Chrome, aktifkan kebijakan RoamingProfileSupportEnabled

Saat Anda mengaktifkan dukungan profil roaming, pengguna Anda tidak akan dapat menggunakan sinkronisasi cloud Chrome.

Memeriksa apakah perangkat menggunakan profil roaming (opsional)

Untuk memeriksa apakah komputer Windows menggunakan Profil Pengguna Roaming, masukkan chrome://sync-internals di jendela browser komputer tersebut. Di halaman About, pada bagian Local state, cari Local Sync Backend Enabled. Jika nilainya true, Profil Pengguna Roaming telah aktif. Local Backend Path menunjukkan lokasi file profil roaming.

Mengubah lokasi file profil roaming (opsional)

Informasi setiap profil roaming pengguna disimpan dalam file bernama profile.pb. Secara default, lokasi file ini ada di %APPDATA%/Google/Chrome. File juga dapat disimpan di %ONEDRIVE%/Google/Chrome dengan mengubah lokasi profil roaming ke OneDrive.

Jika Anda mengubah atau mengalihkan lokasi file ini, pertimbangkan efek pada sinkronisasi atau sesi Browser Chrome yang bersamaan. Lihat Apa yang perlu diketahui pengguna Anda, di bawah.

Untuk menetapkan lokasi lain bagi profile.pb, tetapkan kebijakan RoamingProfileLocation. Anda dapat menggunakan salah satu variabel lokasi yang didukung.

Catatan: Jika Anda menetapkan kebijakan RoamingProfileLocation, jangan tetapkan kebijakan UserDataDir atau DiskCacheDir ke direktori yang sama. Tindakan tersebut akan menyebabkan profil lokal mengganggu profil roaming, serta menghilangkan manfaat fitur tersebut.

Apa yang perlu diketahui pengguna Anda

Penggunaan Profil Pengguna Roaming dapat memengaruhi pengalaman pengguna Anda dengan Chrome yang mungkin tidak sesuai keinginan mereka.

Menggunakan profil Chrome besar

Jika pengguna memiliki profil besar dengan puluhan ribu bookmark, data isi otomatis, atau ekstensi, Chrome dapat mengonsumsi lebih banyak memori dan berjalan lebih lambat.

Menggunakan lebih dari satu profil Chrome

Jika pengguna memiliki lebih dari satu profil Browser Chrome, Profil Pengguna Roaming mungkin tidak berfungsi dengan benar. Setiap pengguna sebaiknya menggunakan profil Browser Chrome tunggal.

Saat Chrome memetakan profil pengguna ke profil roaming, urutan pemetaannya akan sama seperti dengan yang dibuat di setiap komputer. Jika dua profil yang berbeda, seperti kantor dan pribadi, dibuat dalam urutan berbeda di komputer yang berbeda pula, profil tersebut tidak akan dipetakan dengan benar.

File profil Profil Pengguna Roaming rusak

Jika pengguna tidak sengaja menghapus atau merusak file profile.pb Profil Pengguna Roaming, data profil Chrome lokal tidak akan hilang pada Browser Chrome. Tetapi semua perubahan profil yang dibuat oleh pengguna setelahnya tidak akan disinkronkan dengan profil roaming.

Menggunakan SyncDisabled

Jika Anda menggunakan kebijakan SyncDisabled, kebijakan RoamingProfileSupportEnabled akan digantikan dengan kebijakan tersebut. Profil Chrome lokal (jika ada) tidak akan diperbarui dari profil roaming.

Menjalankan Chrome di beberapa perangkat sekaligus

Jika pengguna Anda terbiasa menjalankan sesi Browser Chrome secara bersamaan di beberapa komputer di jaringan Anda, Profil Pengguna Roaming dapat menyebabkan perilaku yang mungkin tidak diinginkan. Pengguna sebaiknya tidak menjalankan sesi Chrome secara bersamaan saat menggunakan Profil Pengguna Roaming.

Sesi tidak disinkronkan

Pengguna mungkin ingin menjalankan Browser Chrome secara bersamaan di beberapa komputer di jaringan organisasi Anda. Tetapi jika mereka menggunakan Profil Pengguna Roaming, perubahan profil yang mereka buat dalam satu sesi Chrome tidak akan disinkronkan dengan sesi lain. Jadi, sebaiknya jangan pernah menjalankan sesi Chrome bersamaan saat Anda menggunakan Profil Pengguna Roaming.

Misalnya, pengguna mungkin menjalankan Chrome di perangkat A dan perangkat B secara bersamaan. Ketika pengguna mengubah profil di perangkat A, profil roaming akan diperbarui. Namun, Chrome tidak akan menyinkronkan perubahan pada profil di perangkat B secara otomatis. Sehingga, jika pengguna membuat perubahan lain pada profil di perangkat B, profil roaming akan diperbarui dengan perubahan tersebut, dan perubahan pertama akan digantikan.

Pengguna Anda mungkin tidak menginginkan perilaku tersebut. Saat menjalankan Chrome tanpa Profil Pengguna Roaming, pengguna dapat membuat perubahan profil dalam satu sesi dan melihatnya disinkronkan dengan sesi lain. Namun, saat RoamingProfileSupportEnabled diaktifkan, Chrome tidak menyinkronkan antar sesi yang sedang berjalan.

Pengalihan folder mencegah sesi yang bersamaan

Jika organisasi Anda menggunakan pengalihan untuk folder yang berisi profile.pb, pengguna tidak dapat memulai sesi Chrome di lebih dari satu perangkat sekaligus. Profil Pengguna Roaming bergantung pada pembuatan dan penguncian profil file.pb untuk setiap sesi. Jika Anda menggunakan pengalihan folder untuk %APPDATA%/Google/Chrome (atau untuk folder yang Anda tentukan dalam kebijakan RoamingProfileLocation), setiap sesi Chrome untuk pengguna akan mencoba mengakses file profile.pb yang sama. Pengguna tidak akan dapat memulai sesi Chrome kedua di komputer lain sebelum mereka menutup sesi di perangkat pertama.

Topik terkait

Memahami pengelolaan kebijakan Chrome

Daftar Kebijakan Chrome

Menyinkronkan setelan akun Anda untuk menggunakan sinkronisasi cloud Chrome, bukan dengan Profil Pengguna Roaming

Apakah ini membantu?

Bagaimana cara meningkatkannya?
Telusuri
Hapus penelusuran
Tutup penelusuran
Menu utama
504606998463015064
true
Pusat Bantuan Penelusuran
true
true
true
true
true
410864
false
false