Anda harus memberikan alamat pembayaran yang valid agar dapat menyelesaikan verifikasi alamat. Artikel ini memberikan informasi tambahan tentang alamat pembayaran yang valid dan tips spesifik per negara untuk memberikan alamat yang valid.
Apa yang dimaksud dengan alamat pembayaran yang valid?
Alamat pembayaran yang valid adalah alamat yang dapat menerima surat pos standar internasional.
Tips spesifik per negara untuk alamat
Di bawah ini, Anda akan menemukan tips tentang alamat pembayaran yang valid di negara Anda.
Pastikan alamat pembayaran Anda ditulis dalam bahasa resmi setempat dan menyertakan semua informasi yang diperlukan agar surat pos standar internasional dapat diterima.
Pastikan Anda menyertakan "Kode pos", "Nama Xiao Qu", "Nomor gedung", "Nomor lantai", dan "Nomor Unit" di alamat China daratan Anda.
Jangan mengisi alamat Hong Kong di akun Anda yang terdaftar di China.
Pastikan Anda menyertakan "Nama area", "Nama distrik", "Nomor gedung", "Nomor lantai", dan "Nomor Unit" untuk alamat di Hong Kong.
Jangan mengisi alamat China daratan di akun Anda yang terdaftar di Hong Kong.
Pastikan Anda menyertakan "Kode pos" di alamat pembayaran di Indonesia untuk pengiriman surat.
Pastikan Anda menyertakan kode pos Jepang 7 digit di alamat pembayaran untuk pengiriman surat.
Pastikan Anda memberikan alamat pembayaran dengan kode pos 6 digit Singapura dalam bahasa Inggris.
Pastikan Anda menyertakan kode pos 7 digit India di alamat pembayaran untuk pengiriman surat.
Pastikan Anda menyertakan kode pos 5 digit Pakistan dan mengisi nomor telepon Anda di alamat pembayaran untuk pengiriman surat.
Pastikan Anda menyertakan kode pos Inggris Raya yang valid di alamat pembayaran untuk pengiriman surat.
Pastikan Anda menyertakan kode pos 5 digit Vietnam di alamat pembayaran untuk pengiriman surat.
Pastikan alamat pembayaran Anda adalah alamat yang telah diverifikasi oleh Coding Accuracy Support System (CASS) dan menyertakan nama kota dan negara bagian, serta kode pos yang valid.
Pastikan Anda menyertakan kode pos 8 digit Brasil di alamat pembayaran Anda.
Pastikan Anda menyertakan kode pos 5 digit Meksiko, "nama kawasan", "Nomor rumah atau nama gedung", "Nomor lantai", dan "nomor unit" di detail alamat Anda.
Melihat contoh alamat yang direkomendasikan
Anda juga dapat melihat contoh alamat yang direkomendasikan dari Sistem Alamat Pos Universal Postal Union. Pilih nama county dalam bahasa Inggris dari dropdown lalu klik Download untuk mendapatkan file PDF template alamat.