Login dengan sandi aplikasi

Penting: Sandi aplikasi tidak direkomendasikan dan umumnya tidak diperlukan. Untuk membantu menjaga keamanan akun Anda, gunakan "Login dengan Google" untuk menghubungkan aplikasi ke Akun Google Anda.

Sandi aplikasi adalah kode sandi 16 digit yang memberikan izin ke aplikasi atau perangkat yang kurang aman untuk mengakses Akun Google Anda. Sandi aplikasi hanya dapat digunakan dengan akun yang mengaktifkan Verifikasi 2 Langkah.

Kapan menggunakan sandi aplikasi

Tips: iPhone dan iPad dengan iOS 11 atau yang lebih baru tidak memerlukan sandi aplikasi. Sebagai gantinya, gunakan "Login dengan Google".

Jika aplikasi tidak menawarkan "Login dengan Google", Anda dapat:

  • Menggunakan sandi aplikasi
  • Beralih ke aplikasi atau perangkat yang lebih aman

Membuat & menggunakan sandi aplikasi

Penting: Untuk membuat sandi aplikasi, Anda memerlukan Verifikasi 2 Langkah di Akun Google Anda.

Jika Anda menggunakan Verifikasi 2 Langkah dan mendapatkan error "sandi salah" saat Anda login, Anda dapat mencoba menggunakan sandi aplikasi.

Membuat dan mengelola sandi aplikasi Anda. Anda mungkin harus login ke Akun Google Anda.

Jika Anda telah menyiapkan Verifikasi 2 Langkah, tetapi tidak dapat menemukan opsi untuk menambahkan sandi aplikasi, hal ini mungkin terjadi karena:

Tips: Biasanya, Anda harus memasukkan sandi aplikasi satu kali per aplikasi atau perangkat.

Alasan Anda membutuhkan sandi aplikasi

Tips: Jangan membuat sandi aplikasi kecuali aplikasi atau perangkat yang ingin Anda hubungkan ke akun Anda tidak memiliki fitur "Login dengan Google".

Saat Anda menggunakan Verifikasi 2 Langkah, beberapa aplikasi atau perangkat yang kurang aman mungkin diblokir agar tidak dapat mengakses Akun Google Anda. Sandi aplikasi adalah cara untuk mengizinkan aplikasi atau perangkat yang diblokir mengakses Akun Google Anda.
Sandi aplikasi dicabut setelah sandi diubah

Untuk membantu melindungi akun Anda, kami mencabut sandi aplikasi saat Anda mengubah sandi Akun Google Anda. Untuk terus menggunakan aplikasi dengan Akun Google Anda, buat sandi aplikasi baru.

Tips: Jika aplikasi menawarkan "Login dengan Google", sebaiknya gunakan fitur tersebut untuk menghubungkan aplikasi ke Akun Google Anda.

Lupa sandi aplikasi Anda

Setiap sandi aplikasi hanya dapat diperiksa satu kali. Anda dapat membuat sandi aplikasi baru kapan saja.

Jika Anda kehilangan perangkat yang menggunakan sandi aplikasi:

  1. Buka Akun Google Anda.
  2. Di bagian atas, ketuk Keamanan.
  3. Ketuk Sandi aplikasi dan cabut sandi aplikasi dari perangkat Anda yang hilang. Anda mungkin perlu login kembali.
Anda tetap tidak dapat login

Jika Anda menggunakan aplikasi non-Google dan tidak dapat login, proses login aplikasi mungkin tidak aman. Coba update ke versi terbaru aplikasi dan gunakan opsi "Login dengan Google" jika ada.

Tips: Anda juga dapat beralih ke aplikasi yang lebih aman.

Menghapus Sandi Aplikasi

Jika Anda kehilangan perangkat atau tidak lagi menggunakan aplikasi yang telah Anda beri akses dengan Sandi Aplikasi, sebaiknya cabut Sandi Aplikasi perangkat atau aplikasi tersebut. Tindakan ini membantu memastikan tidak ada orang yang dapat mengakses Akun Google Anda dari perangkat atau aplikasi tersebut.

Untuk menghapus Sandi Aplikasi:

  1. Buka Sandi Aplikasi Anda.
  2. Di daftar aplikasi yang memiliki Sandi Aplikasi, cari aplikasi yang sandinya ingin Anda cabut.
  3. Untuk menghapus akses dari aplikasi, klik Hapus Remove.

Tips:

  • Jika Anda pengguna Android 4.0+, sebaiknya hapus "Android" dari aplikasi yang memiliki akses ke akun Anda.
  • Setelah Anda mencabut Sandi Aplikasi, aplikasi tersebut tidak dapat mengakses Akun Google Anda lagi.
Memperbaiki masalah pada Microsoft Outlook
  • Menggunakan "Login dengan Google":
    • Coba login ke Outlook dengan nama pengguna Akun Google Anda. Pastikan Anda memiliki versi terbaru aplikasi atau program Outlook.
  • Menggunakan sandi aplikasi:
    • Jika Akun Google Anda mengaktifkan Verifikasi 2 Langkah dan Anda tidak dapat menggunakan "Login dengan Google", Anda dapat menggunakan sandi aplikasi.

Perlu bantuan lain?

Coba langkah-langkah selanjutnya berikut:

true
Selamat datang di Akun Google!

Sepertinya Anda memiliki Akun Google baru! Pelajari cara meningkatkan pengalaman Anda dengan checklist Akun Google Anda.

Telusuri
Hapus penelusuran
Tutup penelusuran
Menu utama
13719768568788590184
true
Pusat Bantuan Penelusuran
true
true
true
true
true
70975
false
false