Mulai menggunakan YouTube VR

Dengan aplikasi YouTube VR, Anda dapat dengan mudah menemukan dan menonton video 360 dan konten virtual reality menggunakan headset dan perangkat tertentu.

Login

YouTube VR mendukung pengalaman login, sehingga memberi Anda akses ke sejumlah manfaat, seperti melihat subscription.

Login

  1. Dari layar utama, pilih ikon Akun dan Setelan.
  2. Klik Login.
  3. Anda akan melihat kode aktivasi.
  4. Di komputer atau perangkat seluler, buka https://youtube.com/activate.
  5. Masukkan kode aktivasi.
  6. Login jika diminta. Jika Anda memiliki beberapa Akun Google, pilih akun yang digunakan untuk YouTube. Jika Anda sudah login, lanjutkan ke langkah berikutnya.
  7. Setelah login, Anda akan otomatis login di perangkat Anda.
Catatan: Pada Langkah 3, beberapa platform akan memungkinkan Anda menyalin kode ke papan klip, lalu membuka browser platform untuk memasukkan kode. Tahan lama pada pemicu untuk menempelkan kode ke kolom.
Catatan: Akun Bisnis saat ini tidak didukung.

Logout

  1. Dari layar utama, pilih ikon Akun dan Setelan.
  2. Pilih akun yang ingin Anda logout.
  3. Klik Logout.

Mencari video

Anda dapat mencari video di Layar utama atau playlist dengan men-scroll ke atas dan ke bawah di touchpad. Anda dapat membuka Layar utama kapan saja dengan memilih logo YouTube.

Menelusuri video

Anda dapat menelusuri video di YouTube VR dengan dua cara: Penelusuran Suara atau penelusuran keyboard. Fitur Penelusuran ini berada di Menu kontrol pemutar, atau dari Layar utama.

Penelusuran Suara

  1. Klik Telusuri Telusuri .
  2. Pilih ikon Mikrofon.
  3. Ucapkan istilah penelusuran dengan keras.


Penelusuran keyboard

  1. Klik Telusuri Telusuri .
  2. Masukkan hal yang ingin Anda cari menggunakan keyboard.

Anda dapat memfilter hasil penelusuran dengan memilih satu atau beberapa pilihan berikut: 360°, VR180, 4K, 3D, dan CC.

Kontrol pemutar

Saat memutar video, klik di mana saja pada layar.

Dengan kontrol pemutar, Anda dapat melakukan banyak tindakan termasuk:

  • Memutar/menjeda video.
  • Mengubah volume.
  • Membuka video sebelumnya.
  • Membuka video berikutnya.
  • Mengubah setelan tampilan.

Mengaktifkan atau menonaktifkan teks

  1. Klik Setelan Setelan .
  2. Klik Teks.
  3. Pilih bahasa yang diinginkan.

Mengubah kualitas video

  1. Klik Setelan Setelan .
  2. Klik Kualitas.
  3. Pilih kualitas video yang diinginkan.

Mengaktifkan atau menonaktifkan Layar melengkung (untuk video non-360 dan iklan)

  1. Klik Setelan Setelan .
  2. Pilih Layar melengkung, lalu Aktifkan atau Nonaktifkan.

Untuk menutup kontrol pemutar, klik di mana saja pada video atau tunggu hingga video ditutup secara otomatis.

Memusatkan kembali tampilan Anda

Anda mungkin mendapati kursor atau tampilan bergerak ke satu arah. Kursor dan tampilan dapat dipusatkan kembali dengan cepat menggunakan pengontrol.
  1. Arahkan pengontrol ke depan.
  2. Tahan tombol Layar utama di pengontrol.

Melaporkan video, channel, dan konten tidak pantas lainnya

Jika menggunakan perangkat VR, Anda dapat mengikuti petunjuk di bawah ini untuk melaporkan konten tidak pantas langsung dari aplikasi YouTube VR.

Melaporkan video

YouTube meninjau video yang dilaporkan 24 jam sehari, 7 hari seminggu. Video dapat dilaporkan kapan saja setelah diupload ke YouTube. Jika tim peninjau kami tidak menemukan pelanggaran, video akan tetap tersedia dan laporan selanjutnya tidak akan mengubah statusnya.
Untuk melaporkan video:
  1. Buka aplikasi YouTube .
  2. Buka video yang ingin Anda laporkan.
  3. Tekan pemicu (atau cubit jika menggunakan tangan) untuk menarik playbar ke atas.
  4. Di sebelah kanan playbar, pilih Setelan  lalu Laporkan .
  5. Pilih alasan yang paling sesuai dengan pelanggaran dalam video tersebut.
  6. Konfirmasi pengiriman dengan memilih OKE.

Catatan: Untuk memeriksa status video yang telah Anda laporkan, buka Histori Laporan di komputer. Pelajari lebih lanjut Histori Laporan.

Melaporkan video Shorts

YouTube meninjau video yang dilaporkan 24 jam sehari, 7 hari seminggu. Video dapat dilaporkan kapan saja setelah diupload ke YouTube. Jika tim peninjau kami tidak menemukan pelanggaran, video akan tetap tersedia dan laporan selanjutnya tidak akan mengubah statusnya.
Anda dapat melaporkan YouTube Shorts dari pemutar Shorts:
  1. Login ke YouTube.
  2. Buka video Shorts yang ingin Anda laporkan.
  3. Tekan pemicu (atau cubit jika menggunakan tangan) untuk menarik playbar ke atas.
  4. Di sebelah kanan playbar, pilih Setelan  lalu Laporkan .
  5. Pilih alasan yang paling sesuai dengan pelanggaran dalam video tersebut.
  6. Konfirmasi pengiriman dengan memilih OKE.

Catatan: Untuk memeriksa status video yang telah Anda laporkan, buka Histori Pelaporan di komputer. Pelajari lebih lanjut Histori Pelaporan.

Melaporkan channel

Anda dapat melaporkan pengguna, gambar latar belakang yang tidak pantas, atau avatar profil yang tidak pantas. Untuk melaporkan channel:
  1. Buka aplikasi YouTube .
  2. Buka halaman channel yang ingin dilaporkan.
  3. Di kanan atas, pilih Lainnya '' lalu Laporkan pengguna .
  4. Pilih alasan yang paling sesuai dengan pelanggaran channel.
  5. Pilih Laporkan.
    • Opsional: Anda mungkin diminta memasukkan detail lebih lanjut di jendela yang terbuka. Masukkan detail lain yang ingin Anda sertakan.

Catatan: Jika Anda melaporkan suatu channel, kami tidak akan meninjau video di channel tersebut. Kami menggunakan video yang mungkin Anda lampirkan ke laporan untuk mempelajari channel lebih lanjut, tetapi kami tidak memeriksa pelanggaran pada video tersebut. Fitur channel yang kami tinjau mencakup, tetapi tidak terbatas pada, foto profil, nama sebutan channel, dan deskripsi channel. Jika Anda merasa bahwa video tertentu di suatu channel melanggar kebijakan kami, laporkan video tersebut.

Melaporkan playlist

Anda dapat melaporkan playlist jika konten, judul, deskripsi, atau tag-nya melanggar Pedoman Komunitas kami:
  1. Buka aplikasi YouTube .
  2. Buka playlist yang ingin Anda laporkan.
  3. Di sebelah kanan tombol “Putar semua”, pilih Lainnya ''  lalu Laporkan     lalu Laporkan.

Melaporkan thumbnail

Anda dapat melaporkan thumbnail video yang melanggar Pedoman Komunitas kami.
  1. Buka aplikasi YouTube .
  2. Buka video yang ingin Anda laporkan di halaman beranda, di rekomendasi video, atau di hasil penelusuran. Anda tidak dapat melaporkan thumbnail dari halaman tonton video.
  3. Di pojok kanan atas thumbnail, pilih Lainnya  '' lalu Laporkan 
  4. Pilih alasan yang paling sesuai mengapa Anda ingin melaporkan thumbnail.
  5. Pilih Laporkan.

Melaporkan komentar

Anda dapat melaporkan komentar yang melanggar Pedoman Komunitas kami:
  1. Login ke YouTube.
  2. Buka video yang ingin Anda laporkan
  3. Pilih Lainnya  '' lalu Laporkan .
  4. Pilih kebijakan yang dilanggar oleh komentar tersebut.
  5. Konfirmasi pengiriman dengan memilih OKE.
    • Opsional: Sebagai kreator, setelah melaporkan komentar dari seseorang, Anda dapat mencegah komentar dari pengguna tersebut ditampilkan di channel Anda. Centang kotak di samping Sembunyikan pengguna di channel saya lalu pilih OKE.

Komentar saya tidak semestinya ditandai sebagai spam

Jika Anda yakin bahwa komentar Anda salah ditandai sebagai spam, Anda dapat menghubungi uploader-nya dan memintanya untuk mengaktifkan kembali komentar Anda.

Melaporkan iklan

Jika menemukan iklan yang tidak pantas atau melanggar kebijakan Google Ads, Anda dapat melaporkannya. Isi dan kirimkan formulir ini.
Untuk melaporkan iklan dari video:
  1. Di bagian bawah iklan, pilih 'Mengapa iklan ini?' .
  2. Pilih Laporkan iklan .
  3. Isi dan kirimkan formulirnya. Tim kami akan meninjau laporan iklan Anda dan menindaklanjutinya jika perlu.

Apakah ini membantu?

Bagaimana cara meningkatkannya?
Telusuri
Hapus penelusuran
Tutup penelusuran
Menu utama
8809682737997284516
true
Pusat Bantuan Penelusuran
true
true
true
true
true
59
false
false