Mengirimkan permintaan pemulihan untuk Trek Gambar Album

Artikel ini hanya berlaku bagi pengguna Pengelola Konten YouTube Studio yang mengirimkan Trek Gambar Album. Pengguna lain harus merujuk pada artikel ini untuk mengirimkan permintaan pemulihan.

Jika Anda yakin bahwa Trek Gambar Album dihapus secara keliru, Anda dapat mengirimkan permintaan pemulihan. Permintaan pemulihan adalah permintaan hukum untuk mengaktifkan kembali konten yang dihapus karena dugaan pelanggaran hak cipta.

Anda dapat melihat daftar Trek Gambar Album yang dihapus karena dugaan pelanggaran hak cipta dari halaman Laporan  di Pengelola Konten Studio. Pelajari lebih lanjut.

Hanya kirimkan permintaan pemulihan jika Anda yakin bahwa penghapusan konten terjadi karena kekeliruan atau kesalahan identifikasi konten.

Catatan:

  • Pastikan untuk mengirimkan permintaan pemulihan Anda dari salah satu alamat email notifikasi utama yang tercantum di setelan Pengelola Konten atau alamat email dengan domain situs perusahaan Anda.
  • Semua persyaratan di bawah harus disertakan dalam isi email (bukan sebagai lampiran) dan dikirim ke copyright@youtube.com.

Persyaratan permintaan pemulihan

1. Baris subjek email

Subjek email Anda harus berupa "Permintaan Pemulihan Hak Cipta YouTube".

2. Informasi kontak

Kami memerlukan info berikut untuk menghubungi Anda, atau agen yang diberi kewenangan untuk bertindak atas nama Anda, terkait permintaan pemulihan Anda:

  • Nama lengkap resmi (nama depan dan nama belakang, bukan nama perusahaan)
    • Jika Anda adalah agen yang diberi kewenangan oleh distributor, seperti pengacara, pastikan Anda juga menyertakan hubungan Anda dengan distributor.
  • Alamat email
  • Alamat rumah/kantor
  • Nomor telepon

3. URL spesifik dari trek gambar album yang dipermasalahkan

Permintaan pemulihan Anda harus menyertakan link ke Trek Gambar Album yang telah dihapus. Informasi umum seperti nama channel atau URL channel tidaklah cukup.

Link harus dikirim dalam format URL tertentu dan disertakan dalam isi email (bukan sebagai file yang dilampirkan). Format URL yang valid adalah: www.youtube.com/watch?v=xxxxxxxxxxx

Jangan mengirimkan lebih dari 30 trek gambar album per email.

4. Pernyataan hukum

Setujui dan sertakan dua pernyataan berikut dalam isi email Anda:

  • "Saya menyetujui wilayah hukum Pengadilan Distrik Federal untuk distrik tempat alamat saya berada, atau jika alamat saya berada di luar Amerika Serikat, distrik yudisial tempat YouTube berada, dan akan menerima surat panggilan dari penggugat."
  • "Saya bersumpah, di bawah ancaman pidana atas keterangan palsu, bahwa saya mempunyai keyakinan atas dasar niat baik bahwa materi ini dihapus atau dinonaktifkan sebagai akibat dari kekeliruan atau kesalahan identifikasi atas materi yang harus dihapus atau dinonaktifkan."

5. Tanda Tangan

Permintaan pemulihan yang lengkap dan valid memerlukan tanda tangan fisik atau elektronik dari partner atau agen yang berwenang untuk bertindak atas nama distributor.

Untuk memenuhi persyaratan ini, Anda (partner) atau agen yang berwenang, dapat memasukkan nama lengkap resmi sebagai tanda tangan di bagian bawah notifikasi. Nama lengkap resmi harus berupa nama depan dan nama belakang, bukan nama perusahaan.

6. Pernyataan kepada penggugat

Sertakan pernyataan kepada penggugat yang menjelaskan alasan Anda yakin bahwa penghapusan video tersebut merupakan kekeliruan atau kesalahan identifikasi.

Kirimkan semua info di atas dalam isi email (bukan sebagai lampiran) ke copyright@youtube.com.

Apakah ini membantu?

Bagaimana cara meningkatkannya?
Telusuri
Hapus penelusuran
Tutup penelusuran
Menu utama
10999844657229802373
true
Pusat Bantuan Penelusuran
true
true
true
true
true
59
false
false