Menggunakan Android dengan Microsoft® Office 365 atau Exchange ActiveSync

Microsoft® Office 365 dan Exchange ActiveSync menawarkan kemampuan keamanan dan pengelolaan dasar di Android. Penyedia pengelolaan mobilitas perusahaan (EMM) pihak ketiga menawarkan fitur yang lebih canggih.

  Office 365 atau Exchange ActiveSync Penyedia EMM pihak ketiga
Inventaris perangkat
Penerapan kode sandi dasar
Penghapusan total data perusahaan jarak jauh
Distribusi aplikasi
Penerapan kode sandi yang kuat
Penghapusan menyeluruh konten perangkat
Profil kerja
Daftar aplikasi yang diizinkan
Pembatasan setelan dan fitur perangkat*
Pemantauan kepatuhan

*jaringan seluler, Wi-Fi, screenshot, dll.

Menyiapkan keamanan dasar dengan Exchange ActiveSync

Di Exchange Server, Anda dapat membuat kebijakan kotak surat perangkat seluler untuk menerapkan sekumpulan kebijakan atau setelan keamanan umum pada sekelompok pengguna. Fitur yang sama tersedia untuk pelanggan Microsoft® Office 365.

Setelah menyiapkan kebijakan server, Anda dapat meminta pengguna untuk mengikuti petunjuk menyiapkan perangkat Android dengan akun Microsoft® Office 365 atau Exchange ActiveSync.

Menggunakan penyedia pengelolaan mobilitas perusahaan (EMM) pihak ketiga

Jika organisasi memerlukan lebih dari fitur keamanan dasar bawaan Microsoft® Office 365 dan Exchange ActiveSync, Anda dapat menggunakan penyedia EMM pihak ketiga untuk mengelola perangkat Android.

Lihat Enterprise Solutions Directory untuk menemukan penyedia EMM pihak ketiga yang tepat bagi organisasi Anda. Penyedia Android Enterprise Recommended telah memenuhi serangkaian persyaratan perusahaan lanjutan. Penyedia EMM yang Anda pilih harus memberikan petunjuk penyiapan yang diperlukan kepada organisasi Anda.

 

Langkah 2: Perangkat sumber

Apakah ini membantu?

Bagaimana cara meningkatkannya?
Telusuri
Hapus penelusuran
Tutup penelusuran
Menu utama
11565834986234612308
true
Pusat Bantuan Penelusuran
true
true
true
true
true
108584
false
false