Rating konten Aplikasi & Game di Google Play

Rating konten untuk aplikasi dan game membantu Anda memahami tingkat kedewasaan konten aplikasi.

Rating merupakan tanggung jawab developer aplikasi dan IARC (International Age Ratings Coalition). Di Korea Selatan, rating telah disetujui oleh GRAC (Game Rating Administration Committee).

Cara Google Play menggunakan rating

Kami menggunakan rating konten untuk:

  • Memberi tahu Anda mengenai potensi konten tidak pantas dalam aplikasi.
  • Memblokir atau memfilter konten Anda di wilayah tertentu atau untuk pengguna tertentu jika diwajibkan.

Hal-hal yang akan Anda ketahui dari rating konten untuk aplikasi atau game

Deskripsi & rating berdasarkan usia

Rating konten digunakan untuk menjelaskan tingkat kedewasaan minimum suatu konten dalam aplikasi. Akan tetapi, rating konten tidak memberitahukan apakah aplikasi dirancang untuk pengguna usia tertentu atau tidak.

Rating biasanya didasarkan pada berbagai faktor, termasuk konten seksual, kekerasan, obat-obatan, perjudian, dan bahasa yang tidak sopan.

Ketuk Baca selengkapnya di halaman detail aplikasi untuk melihat deskripsi alasan suatu aplikasi mendapatkan rating tertentu.

Fitur interaktif

Dalam bagian "Baca selengkapnya" di halaman detail aplikasi, Anda dapat mempelajari fitur interaktif aplikasi lebih lanjut. Hal tersebut meliputi hal-hal seperti: apakah aplikasi membagikan lokasi pengguna, atau apakah aplikasi memungkinkan pengguna saling berinteraksi satu sama lain. Fitur interaktif aplikasi terpisah dari rating kontennya.

Aplikasi yang belum diberi rating

Tidak semua aplikasi di Google Play Store memiliki rating. Aplikasi yang belum diberi rating diperlakukan sebagai konten dengan kedewasaan tinggi sebagai bentuk kontrol orang tua, sampai aplikasi diberi rating.

Jika Anda menyiapkan kontrol orang tua untuk membatasi aplikasi dan game ke rating tertentu, Anda tidak akan melihat Aplikasi yang belum diberi rating di aplikasi Play Store.

Untuk mempelajari lebih lanjut cara menemukan konten yang sesuai untuk keluarga Anda, termasuk cara menyiapkan kontrol orang tua, baca Panduan Orang Tua untuk Google Play

Menemukan rating konten

Anda dapat menemukan rating konten untuk aplikasi dan game di halaman detail aplikasi di bawah judul aplikasi.

Untuk mempelajari rating konten aplikasi lebih lanjut, ketuk Baca selengkapnya. Di sini Anda dapat melihat informasi selengkapnya mengenai tingkat kedewasaan konten dan fitur interaktif aplikasi.

Letak rating konten untuk aplikasi instan

Jika Anda ingin melihat rating konten untuk aplikasi instan yang telah Anda gunakan:
  1. Buka Google Play StoreGoogle Play.
  2. Di bagian atas, telusuri Aplikasi instan.
  3. Ketuk aplikasi.
  4. Ketuk Baca selengkapnya.
  5. Cari rating konten di bagian "Info selengkapnya".

Standar rating berdasarkan negara atau wilayah

Amerika Utara & Selatan

Rating di Amerika Utara & Selatan dikelola oleh Entertainment Software Rating Board (ESRB).

Negara

Antigua dan Barbuda, Argentina, Bahama, Barbados, Belize, Bolivia, Kanada, Cile, Kolombia, Kosta Rika, Kuba, Dominika, Republik Dominika, Ekuador, El Salvador, Greenland, Grenada, Guatemala, Guyana, Haiti, Honduras, Jamaika, Meksiko, Nikaragua, Panama, Paraguay, Peru, Saint Kitts dan Nevis, Saint Lucia, Saint Vincent dan Grenadines, Suriname, Trinidad dan Tobago, Amerika Serikat, Uruguay, dan Venezuela.

Rating

Rating Deskripsi
E SIAPA SAJA

Konten biasanya sesuai untuk semua usia. Dapat berisi kartun minimalis, fantasi, atau kekerasan ringan, dan/atau sedikit penggunaan bahasa kasar ringan.

E10 SIAPA SAJA 10+

Konten biasanya sesuai untuk usia 10 tahun ke atas. Dapat berisi lebih banyak kartun, fantasi, atau kekerasan ringan, bahasa kasar ringan, dan/atau tema menjurus minimalis.

T REMAJA

Konten biasanya sesuai untuk usia 13 tahun ke atas. Dapat berisi kekerasan, tema menjurus, humor kasar, sedikit darah, simulasi perjudian, dan/atau sedikit penggunaan bahasa kasar berat.

P DEWASA

Konten biasanya sesuai untuk usia 17 tahun ke atas. Dapat berisi kekerasan intens, darah dan gumpalan darah, konten seksual, dan/atau bahasa kasar berat.

AO KHUSUS DEWASA

Konten khusus dewasa untuk usia 18 tahun ke atas. Dapat berisi adegan kekerasan intens berkepanjangan, konten seksual grafis, dan/atau perjudian dengan mata uang sebenarnya.

Pelajari lebih lanjut di situs ESRB

Eropa & Timur Tengah

Rating di Eropa dan Timur Tengah dikelola oleh Pan European Game Information (PEGI).

Negara

Albania, Andorra, Austria, Belgia, Bosnia dan Herzegovina, Bulgaria, Kroasia, Siprus, Republik Ceko, Denmark, Estonia, Finlandia, Prancis, Yunani, Hungaria, Islandia, Irlandia, Israel, Italia, Kosovo, Latvia, Liechtenstein, Lituania, Luksemburg, Makedonia, Malta, Moldova, Monako, Montenegro, Belanda, Norwegia, Polandia, Portugal, Rumania, San Marino, Serbia, Republik Slovakia, Slovenia, Spanyol, Swedia, Swiss, Turki, Uni Emirat Arab, Inggris Raya, dan Vatikan.

Rating

Rating Deskripsi
3 PEGI 3

Konten aplikasi dengan rating ini dianggap sesuai untuk semua kelompok usia. Beberapa kekerasan dalam konteks komikal (umumnya bentuk kekerasan kartun seperti Bugs Bunny atau Tom & Jerry) dapat diterima. Seorang anak seharusnya tidak dapat mengaitkan karakter pada tayangan dengan karakter di kehidupan nyata, konten harus benar-benar fantasi. Aplikasi tidak boleh berisi suara atau gambar yang dapat menakuti anak kecil. Tidak boleh ada kata-kata yang tidak pantas.

7 PEGI 7

Aplikasi apa pun yang umumnya diberi rating 3 namun berisi adegan atau suara yang dapat menakuti anak dapat dikelompokkan ke dalam kategori ini. Hanya kekerasan ringan di aplikasi PEGI 7 yang diperbolehkan, misalnya kekerasan tersirat, tidak mendetail, atau tidak nyata.

12 PEGI 12

Game atau aplikasi yang menampilkan kekerasan yang sedikit bersifat grafis terhadap karakter fantasi, atau kekerasan nongrafis terhadap karakter yang mirip manusia atau hewan, termasuk ke dalam kategori ini, begitu juga dengan ketelanjangan yang sedikit bersifat grafis serta simulasi perjudian. Kata-kata apa pun yang dianggap tidak pantas dalam kategori ini harus bersifat ringan dan bukan ungkapan yang berisi seks.

16 PEGI 16

Jika penggambaran kekerasan atau aktivitas seksual sama seperti yang dapat terjadi di dunia nyata, aplikasi atau game masuk ke dalam rating ini. Bahasa tidak senonoh yang kuat, dorongan menggunakan tembakau atau obat-obatan, dan penggambaran aktivitas kriminal, termasuk dalam konten aplikasi yang diberi rating 16.

18 PEGI 18

Klasifikasi dewasa akan berlaku jika tingkat kekerasan mencapai tahap penggambaran kekerasan yang bersifat kasar dan/atau berisi elemen dengan jenis kekerasan khusus (pembunuhan tanpa tujuan, kekerasan terhadap karakter tak berdaya, atau kekerasan seksual). Kategori ini juga meliputi konten seksual, diskriminasi, atau pujian terhadap penggunaan obat-obatan terlarang.

Direkomendasikan dengan bimbingan orang tua DISARANKAN DENGAN BIMBINGAN ORANG TUA

Aplikasi tidak selalu memiliki konten yang telah ditetapkan yang dapat diklasifikasikan terlebih dahulu. Aplikasi tertentu berfungsi sebagai portal (misalnya untuk melakukan streaming konten), menawarkan berbagai macam konten yang dapat dipilih oleh konsumen. Untuk aplikasi ini, kami menggunakan ikon bimbingan orang tua, mengingatkan orang tua bahwa aplikasi mungkin memberikan akses ke konten yang tidak sesuai untuk anak-anak, meskipun konten lain yang disesuaikan dengan usia mungkin tersedia, bergantung pada pilihan pengguna.

Pelajari lebih lanjut di situs PEGI

Jerman

Rating di Jerman dikelola oleh Unterhaltungssoftware Selbstkontrolle (USK).

Rating Deskripsi
0 Semua usia

Aplikasi tanpa batasan usia menampilkan konten tanpa relevansi perlindungan terhadap anak-anak dan remaja. Aplikasi tersebut dapat langsung ditujukan pada anak-anak dan pemuda, juga pada penonton dewasa. Misalnya, program utilitas, katalog produk, atau alat aplikasi termasuk dalam kategori ini serta jaringan sosial tempat semua konten yang dibuat pengguna benar-benar ditinjau, difilter, atau dikelola.

6 USK: Usia 6 tahun ke atas

Aplikasi dalam kategori ini dapat berisi unsur yang mungkin tidak sesuai untuk anak-anak prasekolah. Aplikasi tersebut dapat menunjukkan momen menakutkan yang tampil kadang-kadang, akumulasi rendah umpatan ringan, atau sindiran erotis halus. Jika citra kekerasan hadir, citra kekerasan tetap abstrak dan tidak ditentukan untuk keseluruhan produk. Game dalam kategori usia ini masih dapat dikategorikan sebagai ramah keluarga namun melibatkan aspek yang lebih menarik dan kompetitif.

12 USK: Usia 12 tahun ke atas

Aplikasi dalam kategori ini dapat memiliki efek yang merusak terhadap anak-anak usia muda melalui penyertaan unsur menakutkan, efek kejut, beberapa bahasa eksplisit, konten seksual, atau citra kekerasan berkala. Game dalam kategori ini dapat menampilkan lebih banyak keunggulan kompetitif dan permainan game yang ramai. Harap diingat bahwa, pada umumnya, jaringan sosial atau konten yang dibuat pengguna mungkin berkontribusi terhadap relevansi perlindungan usia muda.

16 USK: Usia 16 tahun ke atas

Beberapa tampilan kekerasan yang didesain secara realistis, akumulasi unsur kejut dan horor, bahasa eksplisit konsisten, atau aplikasi dengan fokus erotis atau seksual dirangkum dalam kategori ini. Game sering menampilkan pertempuran bersenjata, cerita bertingkat, dan misi militer. Genre dalam kategorisasi ini juga mencakup petualangan aksi, game strategi militer, dan tembak-menembak orang pertama.

18 USK: Usia 18 tahun ke atas

Di antara aspek lain seperti, misalnya, ditampilkannya penggunaan narkoba yang tidak diragukan, kekerasan realistis dan eksplisit adalah alasan paling umum untuk klasifikasi 18+ dari aplikasi ini. Game dalam kategori usia ini hampir selalu melibatkan konsep game kekerasan yang menonjol di sebagian besar tujuan permainan.

Pelajari lebih lanjut di situs USK

Australia (Khusus game)

Rating di Australia dikelola oleh Australian Classification Board (ACB).

Untuk Game yang tersedia di Play Store wilayah Australia, rating berikut akan digunakan. Untuk aplikasi lain, kami akan memberi rating seperti yang dijelaskan dalam kategori "Negara lain".

Rating Deskripsi
G Umum (General - G)

Konten berdampak ringan.

Klasifikasi G cocok untuk semua orang. Produk G dapat berisi elemen yang dapat diklasifikasikan seperti bahasa dan tema yang berdampak ringan. Namun, beberapa game komputer yang diklasifikasikan ke G dapat berisi konten yang tidak menarik bagi anak-anak.

PG Bimbingan Orang Tua (Parental Guidance - PG)

Konten berdampak ringan.

Dampak game komputer yang diklasifikasikan ke PG/Bimbingan Orang Tua tidak boleh lebih dari ringan, namun dapat berisi konten yang membingungkan dan menjengkelkan anak-anak dan mungkin memerlukan bimbingan atau orang tua dan wali. Produk tersebut dapat berisi unsur yang dapat diklasifikasikan seperti bahasa dan tema yang berdampak ringan. Tidak disarankan untuk dilihat atau dimainkan oleh orang dengan usia di bawah 15 tahun tanpa bimbingan dari orang tua atau wali.

P Dewasa (Mature - M)

Konten tersebut berdampak sedang.

Game komputer yang diklasifikasikan ke M (Dewasa) berisi konten berdampak sedang dan disarankan untuk remaja berusia 15 tahun ke atas. Secara hukum, anak-anak di bawah 15 tahun dapat mengakses materi ini karena merupakan kategori dengan bimbingan. Namun, game komputer yang diklasifikasikan ke M dapat mengandung berisi unsur yang dapat diklasifikasikan seperti kekerasan dan ketelanjangan dampak sedang yang tidak dianjurkan untuk anak di bawah 15 tahun. Orang tua dan wali harus mencari tahu selengkapnya tentang konten khusus game komputer, sebelum memutuskan apakah materi tersebut cocok untuk anak mereka.

MA15 Dibatasi

Konten yang berdampak kuat.

Materi yang diklasifikasikan ke MA 15+ berisi konten berdampak kuat untuk orang yang berusia 15 tahun ke atas. Produk ini dapat berisi unsur yang dapat diklasifikasikan seperti adegan seks dan penggunaan narkoba yang berdampak kuat.

Seseorang dapat diminta untuk menunjukkan bukti usia mereka sebelum menggunakan atau membeli game komputer MA 15+. Anak-anak di bawah 15 tahun tidak dapat menonton, membeli, atau menyewa materi yang diklasifikasikan ke MA 15+ secara legal kecuali mereka berada di bawah pengawasan orang tua atau wali dewasa.

Wali harus orang dewasa yang berperan sebagai kontrol orang tua atas seseorang dengan usia di bawah 15 tahun. Wali harus berusia 18 tahun ke atas.

 

R18 Dibatasi

Konten yang berdampak kuat.

Materi R 18+ secara hukum dibatasi untuk orang dewasa. Materi tersebut dapat berisi unsur yang dapat diklasifikasikan seperti adegan seks dan penggunaan narkoba yang berdampak kuat. Beberapa materi yang diklasifikasikan ke R 18+ dapat menyinggung sebagian komunitas orang dewasa. Seseorang dapat diminta untuk menunjukkan bukti usia mereka sebelum menggunakan atau membeli game komputer R18+.

Pelajari lebih lanjut di situs ACB

Brasil

Rating di Brasil dikelola oleh ClassInd.

Rating Deskripsi
K Semua usia

Konten tidak berbahaya bagi anak-anak segala usia. Dapat berisi konten dengan pengaruh yang sangat rendah, misalnya kekerasan kartun.

10 Rating 10+

Beberapa konten dengan pengaruh sangat rendah, khususnya bagi anak-anak berusia muda. Konten dapat berisi umpatan menyinggung ringan, senjata, pertarungan tanpa darah, adegan menyeramkan, rujukan tembakau/alkohol, dan penggunaan medis atas obat-obatan terlarang.

12 Rating 12+

Konten dengan pengaruh rendah. Konten dapat berisi umpatan, dialog/rujukan seksual, luka, pendarahan, dan konsumsi tembakau/alkohol.

14 Rating 14+

Konten dengan dampak menengah. Konten dapat berisi kematian, setelan erotis, ketelanjangan, dan kesimpulan akan konsumsi obat-obatan terlarang.

16 Rating 16+

Medium impact content. Konten dapat berisi kekerasan yang sering muncul, gumpalan darah, mutilasi, penyiksaan, hubungan seksual, dan konsumsi obat-obatan terlarang.

18 Rating 18+

Konten dengan dampak tinggi. Konten dapat berisi perilaku sadis, kekejaman, dorongan atau pujian terhadap obat-obatan/kekerasan, dan hubungan seksual eksplisit.

Pelajari lebih lanjut di situs ClassInd

Korea Selatan

Khusus game

Sistem pemberian rating di Korea Selatan disetujui oleh GRAC.

Catatan: Game mungkin masih diberi rating dengan "Rating Google Play" sebelumnya yang digunakan untuk non-game di Korea (lihat di bawah). Agar game diberi rating sesuai dengan sistem rating di bawah, developer harus mengisi kuesioner rating baru di Konsol Play.

Rating Deskripsi

Untuk semua

Judul yang diberi rating SEMUA memiliki konten yang mungkin cocok untuk semua usia.

Rating 12+

Judul yang diberi rating 12+ memiliki konten yang mungkin cocok untuk usia 12 tahun ke atas.

Rating 15+

Judul yang diberi rating 15+ memiliki konten yang mungkin cocok untuk usia 15 tahun ke atas.

Rating 18+

Judul yang diberi rating 18+ memiliki konten yang mungkin cocok untuk usia 18 tahun ke atas.

Pelajari lebih lanjut di situs GRAC.

Non-Game

Sistem rating konten untuk non-game di Korea Selatan didasarkan pada sistem Rating Google Play.

Rating Deskripsi
3

Rating 3+

Secara umum cocok untuk semua pengguna. Perlu diperhatikan bahwa aplikasi dengan rating ini mungkin tidak secara khusus dirancang untuk anak-anak.

7

Rating 7+

Mungkin tidak cocok untuk anak di bawah 7 tahun. Perlu diperhatikan bahwa aplikasi dengan rating ini mungkin tidak secara khusus dirancang untuk anak-anak.

12

Rating 12+

Mungkin tidak cocok untuk anak di bawah 12 tahun.

16

Rating 16+

Mungkin tidak cocok untuk anak di bawah 16 tahun.

18

Rating 18+

Hanya direkomendasikan untuk pengguna dewasa. 

Negara lainnya

Rating di negara lain dikelola oleh International Age Rating Coalition (IARC).

Rating Deskripsi
3

Rating 3+

Cocok untuk semua kelompok usia. Beberapa kekerasan dalam konteks komikal atau fantasi dapat diterima. Bahasa kasar tidak diizinkan.

7

Rating 7+

Dapat berisi beberapa adegan atau suara yang menakutkan bagi anak-anak. Kekerasan ringan (tersirat atau tidak realistik) diizinkan.

12

Rating 12+

Kekerasan yang melibatkan karakter fantasi dan/atau kekerasan non-grafis yang melibatkan karakter seperti manusia atau hewan diizinkan. Ketelanjangan non-grafis, bahasa kasar ringan, dan simulasi perjudian juga diizinkan, namun umpatan kasar yang bersifat seksual tidak diizinkan.

16

Rating 16+

Kekerasan realistis, aktivitas seksual, makian, penggunaan tembakau dan obat-obatan, serta penggambaran aktivitas kriminal diizinkan.

18

Rating 18+

Kekerasan yang gamblang, termasuk penggambaran dengan sedikit motif dan/atau diarahkan ke karakter yang tidak berdaya, dan kekerasan seksual diizinkan. Juga meliputi konten seksual eksplisit, tindakan diskriminasi, dan/atau pujian terhadap penggunaan obat-obatan terlarang.

Pelajari lebih lanjut di situs IARC.

Referensi terkait

Telusuri
Hapus penelusuran
Tutup penelusuran
Menu utama
15250360688528462683
true
Pusat Bantuan Penelusuran
true
true
true
true
true
84680
false
false