Memilih kategori dan tag untuk aplikasi atau game Anda

Anda dapat memilih kategori dan menambahkan tag ke aplikasi atau game di Konsol Play. Kategori dan tag membantu pengguna menelusuri dan menemukan aplikasi yang paling relevan di Play Store. Pengguna dapat melihat aplikasi dengan menggunakan browser dan aplikasi Google Play.

Menentukan tag yang akan ditambahkan

Anda harus memilih tag yang paling relevan dengan aplikasi Anda. Pengguna yang belum mengetahui aplikasi Anda harus dapat memahaminya dan mengapa tag tersebut relevan berdasarkan listingan Play Store atau pengalaman awal mereka saat menggunakan aplikasi.

Misalnya, game balapan multiplayer dengan mobil antik mungkin memiliki tag "Balapan" dan "Balapan mobil", karena tag tersebut merupakan gambaran dari apa yang terdapat dalam game. Game tersebut tidak boleh diberi tag seperti "Akrobat mobil" (karena bisa melakukan akrobat tidak membuatnya menjadi game akrobat mobil) atau tag untuk genre game terkait yang mungkin menarik perhatian pemain serupa (seperti "Balap motor" atau "Balap truk").

Sebaiknya hanya ubah tag aplikasi jika Anda melakukan perubahan yang signifikan pada konten atau fungsi aplikasi. Dalam hal ini, Anda harus mengevaluasi ulang tag untuk memastikan bahwa Anda sudah memilih lima tag yang paling relevan.

Anda juga dapat menggunakan tag aksesibilitas untuk menunjukkan kompatibilitas aplikasi dengan berbagai teknologi pendukung yang digunakan pengguna untuk berinteraksi dengan perangkat Google mereka. Beberapa tag aksesibilitas yang dapat Anda gunakan antara lain: 

  • Cocok untuk pembaca layar 
  • Bantuan visual 
  • Bantuan pendengaran 
  • Kesulitan belajar
  • Bantuan motorik 
  • Komunikasi yang dapat diakses

Memilih kategori dan menambahkan tag

Aplikasi atau game Anda dapat memiliki maksimal lima tag. Jika aplikasi Anda memiliki lebih dari lima tag yang relevan, sebaiknya pilih tag yang paling terkait dengan aplikasi Anda. Berikut langkah-langkah memilih kategori dan menambahkan tag ke aplikasi Anda:

  1. Buka Konsol Play.
  2. Pilih aplikasi.
  3. Di menu kiri, pilih Tumbuhkan pengguna > Keberadaan di Store > Setelan Store.
  4. Di bagian "Kategori aplikasi", pilih jenis dan kategori aplikasi.
  5. Di bagian yang sama, pilih Kelola tag untuk mulai memilih dan menerapkan tag.
  6. Pilih tag di bagian "Tag yang disarankan" untuk menambahkannya. Jika menurut Anda tag lain akan mencerminkan aplikasi atau game dengan lebih baik, Anda dapat menggunakan Telusuri tag, filter kategori, atau scroll daftar di bagian "Tag lainnya" untuk menemukan dan menambahkannya.
  7. Simpan perubahan.

Catatan: Diperlukan waktu hingga 24 jam agar perubahan diterapkan di halaman aplikasi Anda di Google Play.

Kategori contoh

Untuk melihat daftar kategori aplikasi dan game, pilih opsi di bawah.

Aplikasi
Kategori Contoh
Seni dan Desain Buku sketsa, alat melukis, alat seni dan desain, buku mewarnai
Mobil dan Kendaraan Belanja otomotif, asuransi otomotif, perbandingan harga otomotif, keselamatan saat di jalan, ulasan dan berita otomotif
Kecantikan Tutorial makeup, alat makeover, penataan rambut, belanja kecantikan, simulator makeup
Buku dan Referensi Pembaca buku, buku referensi, buku teks, kamus, tesaurus, wiki
Bisnis Editor/pembaca dokumen, pelacakan paket, dekstop jarak jauh, pengelolaan email, penelusuran pekerjaan
Komik Pemutar komik, judul komik
Komunikasi Fitur pesan, chat/IM, telepon, buku alamat, browser, pengelolaan panggilan
Kencan Perjodohan, pacaran, membangun hubungan, bertemu orang baru, menemukan cinta
Pendidikan Persiapan ujian, alat bantu belajar, kosakata, game edukatif, belajar bahasa
Hiburan Streaming video, film, TV, hiburan interaktif
Peristiwa Tiket konser, tiket acara olahraga, penjualan kembali tiket, tiket film
Keuangan Perbankan, pembayaran, pencari ATM, berita keuangan, asuransi, pajak, portofolio/perdagangan, kalkulator tip
Makanan dan Minuman Resep, restoran, panduan makanan, penemuan dan pencicipan anggur, resep minuman
Kesehatan dan Kebugaran Kebugaran pribadi, pelacakan olahraga, tips diet dan gizi, kesehatan dan keselamatan
Griya dan Rumah Mencari rumah dan apartemen, renovasi rumah, dekorasi interior, hipotek, perumahan
Library dan Demo Library perangkat lunak, demo teknis
Gaya hidup Panduan gaya, perencanaan pernikahan dan pesta, panduan cara kerja
Maps dan Navigasi Alat navigasi, GPS, pemetaan, alat transit, transportasi umum
Medis Obat dan rujukan klinis, kalkulator, pedoman untuk penyedia layanan kesehatan, berita dan jurnal medis
Musik dan Audio Layanan musik, radio, pemutar musik
Berita dan Majalah Koran, kumpulan berita, majalah, blog
Mengasuh Anak Kehamilan, perawatan dan pemantauan bayi, perawatan anak
Personalisasi Wallpaper, wallpaper animasi, layar utama, layar kunci, nada dering
Fotografi Kamera, alat edit foto, pengelolaan, dan berbagi foto
Produktivitas Catatan, daftar tugas, keyboard, pencetakan, kalender, cadangan, kalkulator, konversi
Belanja Belanja online, lelang, kupon, perbandingan harga, daftar belanja, ulasan produk
Sosial Jaringan sosial, check in
Olahraga Berita dan komentar olahraga, pelacakan skor, pengelolaan tim fantasi, liputan pertandingan
Alat Alat untuk perangkat Android
Wisata dan Lokal Alat pemesanan perjalanan, berbagi tumpangan, taksi, panduan kota, informasi bisnis lokal, alat pengelolaan perjalanan, pemesanan tur
Editor dan Pemutar Video Pemutar video, editor video, penyimpanan media
Cuaca Laporan cuaca
Game

Aksi, petualangan, arcade, papan, kartu, kasino, kasual, pendidikan, musik, teka-teki, balap, RPG, simulasi, olahraga, strategi, trivia, kata.

Konten terkait

  • Pelajari lebih lanjut cara Membuat listingan Google Play Store di Play Academy.

Apakah ini membantu?

Bagaimana cara meningkatkannya?

Perlu bantuan lain?

Coba langkah-langkah selanjutnya berikut:

Telusuri
Hapus penelusuran
Tutup penelusuran
Menu utama
10595002761445594860
true
Pusat Bantuan Penelusuran
true
true
true
true
true
92637
false
false