Untuk memberikan pengalaman yang dilokalkan kepada pengguna di seluruh dunia, Anda dapat menambahkan terjemahan untuk halaman listingan Google Play Store aplikasi, string aplikasi, atau produk dalam aplikasi. Anda dapat menambahkannya sendiri atau membeli dan menerapkan terjemahan untuk listingan Google Play Store dan produk dalam aplikasi melalui Konsol Play. Anda juga dapat mengaktifkan terjemahan otomatis string aplikasi menggunakan Gemini.
Jika pilihan bahasa pengguna sesuai dengan bahasa terjemahan yang Anda tambahkan, pengguna akan melihat versi aplikasi yang sudah diterjemahkan.
Menambahkan terjemahan untuk listingan Google Play Store dan produk Anda
Menambahkan terjemahan teks Anda sendiri dan aset visual yang dilokalkan- Di halaman Listingan Google Play Store, pilih Listingan Google Play Store.
- Klik Kelola terjemahan, lalu pilih Pilih bahasa di menu drop-down.
- Di bagian Tambahkan atau hapus bahasa, pilih bahasa yang ingin ditambahkan ke daftar.
- Klik Terapkan dan Simpan.
Lihat daftar bahasa yang tersedia
Jika menambahkan terjemahan sendiri, Anda dapat melakukannya dalam bahasa berikut:
- Afrikaans – af
- Albania – sq
- Amhar – am
- Arab – ar
- Armenia – hy-AM
- Azerbaijan – az-AZ
- Bengali – bn-BD
- Basque – eu-ES
- Belarusia – be
- Bulgaria – bg
- Burma – my-MM
- Katalan – ca
- China (Hong Kong) – zh-HK
- China (Sederhana) – zh-CN
- China (Tradisional) – zh-TW
- Kroasia – hr
- Ceko – cs-CZ
- Denmark – da-DK
- Belanda – nl-NL
- Inggris (Australia) – en-AU
- Inggris (Kanada) – en-CA
- Inggris (Amerika Serikat) – en-US
- Inggris (Inggris Raya) – en-GB
- Inggris – en-IN
- Inggris – en-SG
- Inggris – en-ZA
- Estonia – et
- Tagalog– fil
- Finlandia – fi-FI
- Prancis (Kanada) – fr-CA
- Prancis (Prancis) fr-FR
- Galisia – gl-ES
- Georgia – ka-GE
- Jerman – de-DE
- Yunani – el-GR
- Gujarati – gu
- Ibrani – iw-IL
- Hindi – hi-IN
- Hungaria – hu-HU
- Islandia – is-IS
- Indonesia – id
- Italia – it-IT
- Jepang – ja-JP
- Kannada – kn-IN
- Kazakh – kk
- Khmer – km-KH
- Korea – ko-KR
- Kirgizstan – ky-KG
- Lao – lo-LA
- Latvia – lv
- Lituania – lt
- Makedonia – mk-MK
- Melayu (Malaysia) – ms-MY
- Malaysia – ms
- Malayalam – ml-IN
- Marati – mr-IN
- Mongolia – mn-MN
- Nepali – ne-NP
- Norwegia – no-NO
- Persia – fa
- Persia – fa-AE
- Persia – fa-AF
- Persia – fa-IR
- Polandia – pl-PL
- Portugis (Brasil) – pt-BR
- Portugis (Portugal) – pt-PT
- Punjabi – pa
- Rumania – ro
- Romansh – rm
- Rusia – ru-RU
- Serbia – sr
- Sinhala – si-LK
- Slovakia – sk
- Slovenia – sl
- Spanyol (Amerika Latin) – es-419
- Spanyol (Spanyol) – es-ES
- Spanyol (Amerika Serikat) – es-US
- Swahili – sw
- Swedia – sv-SE
- Tamil – ta-IN
- Telugu – te-IN
- Thai – th
- Turkiye – tr-TR
- Ukraina – uk
- Urdu – ur
- Vietnam – vi
Membeli terjemahan
Dengan menggunakan layanan terjemahan berbayar yang dikerjakan oleh manusia, Anda dapat memesan terjemahan untuk listingan Google Play Store dan produk dalam aplikasi dari vendor pihak ketiga profesional. Proses pemesanan memerlukan waktu beberapa menit. Biayanya mulai dari USD 0,07 per kata dan terjemahan akan selesai dalam waktu tujuh hari.
Catatan:
- Anda akan bekerja sama langsung dengan vendor tersebut untuk mengelola terjemahan dan menangani semua masalah dukungan.
- Terjemahan tidak tersedia untuk semua kombinasi sumber dan target bahasa.
Untuk membeli terjemahan melalui Konsol Play:
- Buka Konsol Play, lalu buka halaman Listingan Google Play Store dan produk (Tumbuhkan pengguna > Terjemahan > Listingan Google Play Store dan produk).
- Klik Buat pesanan.
- Pilih Terjemahan berbayar yang dikerjakan oleh manusia sebagai jenis terjemahan Anda.
- Di bagian Pilih Bahasa:
- Tentukan bahasa sumber yang digunakan dalam teks asli Anda.
- Pilih bahasa target terjemahan.
- Setelah selesai memilih bahasa, klik Berikutnya.
- Di bagian "Pilih yang akan diterjemahkan", pilih item yang ingin Anda terjemahkan:
- Listingan Google Play Store: Berikan judul, deskripsi singkat, dan deskripsi lengkap aplikasi Anda seperti yang ditampilkan kepada pengguna di Google Play.
- Produk dalam aplikasi: Berikan judul dan deskripsi produk dalam aplikasi Anda.
- Informasi tambahan: Tambahkan screenshot atau dokumentasi lainnya sebagai file GIF, JPEG, PNG, atau ZIP. Menambahkan screenshot dapat membantu ahli bahasa memahami konteks mengenai cara teks ditampilkan di aplikasi Anda.
- Menggunakan kembali string yang diterjemahkan dari pesanan sebelumnya: Pilih kotak untuk menggunakan kembali string yang telah diterjemahkan untuk menghemat uang. Anda hanya akan ditagih untuk setiap terjemahan baru, dan akan melihat total harga sebelum membuat pesanan.
- Setelah selesai memilih apa yang ingin Anda terjemahkan, klik Tinjau pesanan.
Catatan:- Saat Anda menentukan pilihan, perkiraan harga akan diperbarui di dekat bagian kanan atas halaman. Anda dapat mengklik Lihat detail untuk rincian perkiraan, termasuk bahasa, harga per kata, dan total.
- Anda dapat mengklik Lihat penyedia lain untuk melihat daftar penyedia terjemahan lain beserta harganya.
- Di bagian Tinjau dan bayar:
- Tinjau ringkasan pesanan terjemahan dan hapus item yang tidak diinginkan.
- Catat perkiraan tanggal penyelesaian.
- Masukkan kode voucher jika ada.
- Klik Konfirmasi dan bayar untuk menyelesaikan pesanan Anda. Anda akan menerima email konfirmasi pembayaran, dan akan menerima email lain saat terjemahan selesai.
Menerapkan terjemahan
Setelah terjemahan selesai, berikut cara menerapkannya:
- Buka Konsol Play, lalu buka halaman Listingan Google Play Store dan produk (Tumbuhkan pengguna >Terjemahan > Listingan Google Play Store dan produk).
- Di tabel, pilih baris untuk bahasa yang ingin diterapkan.
- Di samping bahasa yang ingin diterapkan, klik Tinjau dan terapkan.
Jika pilihan bahasa pengguna cocok dengan bahasa terjemahan yang telah ditambahkan, pengguna akan melihat versi terjemahan.
Meminta invoice PPN
Jika Anda memerlukan invoice Pajak Pertambahan Nilai (PPN) untuk pesanan terjemahan, buka Pusat Bantuan pembayaran Google.
Dengan layanan terjemahan mesin gratis kami, Anda dapat memesan terjemahan mesin instan berkualitas tinggi untuk listingan Google Play Store dan produk dalam aplikasi Anda. Menggunakan terjemahan mesin adalah cara yang efektif untuk menambahkan terjemahan berkualitas tinggi dengan cepat. Dengan opsi ini, Anda dapat melayani pengguna internasional aplikasi Anda dengan lebih baik dan tanpa biaya.
Bahasa berikut tersedia (kami sedang berupaya menambahkan bahasa lainnya pada masa mendatang):
- Arab – ar
- Prancis (Prancis) fr-FR
- Jerman – de-DE
- Indonesia – id
- Italia – it-IT
- Jepang – ja-JP
- Portugis (Brasil) – pt-BR
- Spanyol (Amerika Latin) – es-419
- Spanyol (Spanyol) – es-ES
- Thai – th
Penting: Karena terjemahan mesin, hasil terjemahan tidak ditinjau atau disetujui oleh manusia.
Untuk menambahkan terjemahan mesin gratis di Konsol Play:
- Buka Konsol Play, lalu buka halaman Listingan Google Play Store dan produk (Tumbuhkan pengguna > Terjemahan > Listingan Google Play Store dan produk).
- Klik Buat pesanan.
- Pilih Terjemahan mesin gratis sebagai jenis terjemahan Anda.
- Di bagian "Pilih Bahasa":
- Tentukan bahasa sumber yang digunakan dalam teks asli Anda.
- Pilih bahasa target terjemahan.
- Setelah selesai memilih bahasa, klik Berikutnya.
- Di bagian "Pilih yang akan diterjemahkan", pilih item yang ingin Anda terjemahkan:
- Listingan Google Play Store: Berikan judul, deskripsi singkat, dan deskripsi lengkap aplikasi Anda seperti yang ditampilkan kepada pengguna di Google Play.
- Produk dalam aplikasi: Berikan judul dan deskripsi produk dalam aplikasi Anda.
- Setelah selesai memilih item yang ingin diterjemahkan, klik Lihat terjemahan.
- Di halaman Terjemahan listingan Google Play Store dan produk, klik Tinjau dan terapkan untuk meninjau serta menerapkan teks listingan Google Play Store dan terjemahan produk dalam aplikasi. Jika tidak ingin membuat perubahan apa pun, cukup klik Terapkan tanpa membuat perubahan pada teks terjemahan mesin.
Pembaruan terjemahan
Jika Anda mengirimkan permintaan terjemahan untuk aplikasi dengan terjemahan sebelumnya, ingatlah bahwa:
- Terjemahkan setiap teks yang telah diperbarui sejak rilis terakhir. Anda tidak perlu mengirimkan string terjemahan yang sudah ada.
- Saat memesan, kami akan membandingkan teks dengan pesanan sebelumnya. Teks apa pun yang sudah ada tidak akan dimasukkan dalam pesanan, sehingga Anda hanya perlu membayar teks baru.
- Jika Anda ingin mengirimkan semua teks untuk diterjemahkan (termasuk string yang sudah pernah diterjemahkan), hapus centang kotak di samping "Gunakan kembali string yang diterjemahkan dari pesanan sebelumnya" di halaman Pilih yang akan diterjemahkan saat membeli terjemahan.
Memeriksa status pesanan
Untuk memeriksa status pembelian terjemahan:
- Buka Konsol Play, lalu buka halaman Listingan Google Play Store dan produk (Tumbuhkan pengguna > Terjemahan > Listingan Google Play Store dan produk).
- Untuk setiap pesanan, Anda akan melihat tanggal pembelian, bahasa yang diminta, status, dan harga yang dibayar. Anda dapat memilih baris untuk melihat detail selengkapnya.
Menghubungi vendor terjemahan
- Buka Konsol Play, lalu buka halaman Listingan Google Play Store dan produk (Tumbuhkan pengguna > Terjemahan > Listingan Google Play Store dan produk).
- Di samping pesanan Anda, klik ikon tiga titik > Hubungi penyedia layanan.
Jika Anda tidak menambahkan atau membeli terjemahan
Meskipun sebaiknya menggunakan terjemahan oleh penutur asli, terjemahan otomatis listingan Google Play Store aplikasi Anda akan tersedia bagi pengguna Google Play.
Jika pengguna mengunjungi listingan Google Play Store aplikasi Anda di Google Play dalam bahasa yang belum diterjemahkan, mereka dapat memilih untuk melihat halaman aplikasi yang diterjemahkan otomatis. Di dekat bagian atas halaman, akan ada notifikasi yang menjelaskan bahwa terjemahan telah dilakukan secara otomatis, beserta opsi untuk melihat listingan Google Play Store dalam bahasa default.
Catatan: Terjemahan otomatis tidak tersedia dalam bahasa Armenia, Raeto-romans, Tagalog, dan Zulu.
Anda juga dapat menambahkan aset visual yang dilokalkan untuk halaman listingan Google Play Store.
Jika Anda menambahkan terjemahan teks tanpa aset visual yang dilokalkan, aset visual aplikasi Anda akan ditampilkan dari bahasa default.
Catatan: Pelokalan listingan Google Play Store adalah satu dari dua cara yang dapat dilakukan Konsol Play untuk membantu Anda memberikan pengalaman yang berbeda kepada pengguna di lokasi yang berbeda. Untuk menayangkan listingan Google Play Store yang berbeda menurut negara/wilayah (versus bahasa), sebaiknya buat listingan Google Play Store kustom.
Terjemahan string aplikasi menggunakan Gemini
Konsol Play memungkinkan Anda menerjemahkan string aplikasi Anda secara berkelanjutan menggunakan model Gemini tanpa biaya. Dengan demikian, Anda tidak perlu menerjemahkan dan mengintegrasikan file terjemahan secara manual untuk setiap rilis aplikasi baru, sehingga file terjemahan dapat dipertahankan dengan lancar dan mudah.
Cara kerjanya
- Terjemahan otomatis: String aplikasi Anda diterjemahkan secara otomatis menggunakan model Gemini tanpa biaya.
- Terjemahan berkelanjutan untuk rilis mendatang: Setelah Anda mengaktifkan terjemahan otomatis string aplikasi, setiap kali app bundle baru diupload ke rilis draf, terjemahan akan otomatis dibuat menggunakan model Gemini dan diintegrasikan dengan lancar ke app bundle. Hal ini didasarkan pada versi terbaru file
strings.xmlAnda. Kami mempertahankan konsistensi terjemahan di seluruh versi aplikasi Anda, dan hanya mengubah terjemahan saat teks sumber diubah atau teks baru diperkenalkan. - Terjemahan ke dalam beberapa bahasa: Anda dapat memilih beberapa bahasa target terjemahan. Google Play akan otomatis mengelola semua terjemahan untuk bahasa yang Anda pilih. Terjemahan yang ada untuk bahasa ini akan diganti. Untuk mempertahankan terjemahan yang ada atau mengelolanya sendiri, jangan pilih bahasa ini.
- Melihat pratinjau terjemahan: Anda dapat melihat pratinjau terjemahan yang dibuat secara otomatis sebelum memublikasikan rilis menggunakan emulator bawaan.
- Mengedit terjemahan: Anda dapat melakukan pengeditan yang diperlukan pada terjemahan yang dibuat secara otomatis sebelum memublikasikan rilis. Perubahan Anda akan disimpan dan dipertahankan dalam rilis mendatang, sehingga memastikan konsistensi dan mengurangi pekerjaan berulang.
Catatan: Terjemahan string aplikasi menggunakan Gemini tidak memengaruhi ukuran APK yang dapat diinstal.
Cara mengaktifkan terjemahan otomatis string aplikasi
Berikut cara mulai menggunakan layanan terjemahan string aplikasi otomatis:
- Buka Konsol Play.
- Buka Mendorong pertumbuhan pengguna > Terjemahan > String aplikasi, lalu klik Mulai.
- Klik Tambahkan bahasa. Anda dapat memilih beberapa bahasa untuk terjemahan.
Catatan: Jika Anda memilih bahasa Right-to-Left (RTL), pastikan aplikasi Anda siap untuk RTL, karena penyesuaian tata letak tertentu dan pengujian menyeluruh diperlukan. - Sebelum mengaktifkan terjemahan otomatis, Anda memiliki opsi untuk melihat pratinjau terjemahan sebelum ditayangkan. Dengan begitu, Anda dapat melihat tampilan aplikasi dalam bahasa yang dipilih. Anda dapat melihat pratinjau terjemahan dalam paket di rilis draf. Untuk melihat pratinjau:
- Pilih paket dari rilis draf dan bahasa.
- Tinjau aplikasi yang diterjemahkan.
- Anda dapat mengedit terjemahan setelah mengupload paket ke rilis draf. Kemudian, tabel diisi dengan string dari
strings.xmldi app bundle. Anda dapat mengedit terjemahan string tertentu dalam bahasa tertentu. Anda juga dapat mengecualikan string agar tidak diterjemahkan, dengan menghapus centang pada kotak Terjemahkan di samping string tersebut. Tindakan ini akan menonaktifkan terjemahan untuk string tertentu tersebut di semua bahasa. - Setelah meninjau, klik Aktifkan terjemahan otomatis. Baca dan konfirmasi pesan dalam dialog. Terjemahan, termasuk pengeditan Anda, akan diterapkan ke app bundle dalam rilis draf dan semua app bundle yang Anda upload pada masa mendatang.
Cara melihat pratinjau terjemahan
Anda dapat memverifikasi dan menguji kebenaran serta tampilan dan nuansa aplikasi yang diterjemahkan langsung dalam Konsol Play menggunakan emulator bawaan. Pratinjau tersedia setelah Anda mengupload apaket dalam rilis draf.
- Pilih app bundle dan bahasa di emulator untuk melihat pratinjau terjemahan Anda.
- Jika Anda melakukan pengeditan, muat ulang pratinjau di emulator untuk melihat bagaimana perubahan tersebut tercermin di aplikasi Anda.
Jangan lupa untuk menguji terjemahan sebagai bagian dari siklus rilis reguler Anda.
Cara mengelola terjemahan
Klik Kelola terjemahan untuk menambahkan atau menghapus bahasa yang akan digunakan untuk menerjemahkan aplikasi Anda atau mengubah terjemahan secara manual.
Anda memiliki kontrol atas terjemahan aplikasi dan dapat mengelola teks yang dibuat secara otomatis. Tabel di halaman Terjemahan string aplikasi mencakup semua string dalam file strings.xml dalam paket di rilis draf, yang dicantumkan berdasarkan kuncinya, termasuk teks default dan terjemahan yang dihasilkan dalam semua bahasa yang Anda pilih untuk diterjemahkan.
Anda dapat mengedit terjemahan dengan dua cara:
- Mengedit langsung string terjemahan. Untuk mengubah terjemahan, ketik teks yang Anda inginkan langsung ke kolom terjemahan untuk bahasa tertentu yang ingin Anda edit. Segera setelah Anda membuat perubahan, tombol Terapkan perubahan akan aktif.
- Mengecualikan String dari Terjemahan. Jika Anda memiliki nama merek, istilah teknis, atau teks lain yang tidak ingin diterjemahkan, Anda dapat mengecualikannya. Hapus centang pada kotak Terjemahkan di samping string. Tindakan ini akan mencegah string tertentu tersebut diterjemahkan ke dalam bahasa apa pun. Setelah Anda menghapus centang pada kotak, tombol Terapkan perubahan akan diaktifkan.
Perubahan yang Anda buat akan diterapkan ke app bundle dalam rilis draf dan paket apa pun yang Anda upload pada masa mendatang.
Rekomendasi bahasa
Terkadang, Anda mungkin melihat banner di Konsol Play berisi rekomendasi terjemahan yang mungkin dapat meningkatkan jumlah instal.
Jika tersedia cukup data, rekomendasi ini akan didasarkan pada hal berikut:
- Distribusi jumlah instal aplikasi Anda saat ini untuk setiap bahasa dibandingkan dengan aplikasi lain dalam kategori yang sama.
- Pertumbuhan jumlah instal aplikasi Anda saat ini untuk setiap bahasa dibandingkan dengan aplikasi lain dalam kategori yang sama.
- Kategori aplikasi Anda dan preferensi bahasa untuk kategori tersebut.
- Rasio konversi aplikasi Anda saat ini untuk setiap bahasa.
- Pasar potensial untuk setiap bahasa.
Melihat atau memeriksa terjemahan
Untuk melihat aplikasi Anda dalam bahasa lain dan memeriksa terjemahan aplikasi, ubah bahasa perangkat Android. Untuk melakukannya:
- Di perangkat, buka aplikasi Setelan
.
- Pilih Bahasa dan masukan > Bahasa.
- Pilih bahasa yang ingin dilihat.
- Tinjau aplikasi Anda.
Konten terkait
- Pelajari melokalkan aplikasi lebih lanjut.
- Agar peluncuran aplikasi Anda dalam bahasa lain berjalan dengan sukses, tinjau checklist pelokalan.