BigCommerce: Menyiapkan tag Google

Anda dapat mengukur data perilaku terkait situs dengan Google Ads dan Google Analytics. Ikuti langkah-langkah penyiapan tag untuk akun Google Ads atau Google Analytics dalam artikel ini. Pelajari lebih lanjut cara Menginstal tag dengan pembuat situs atau CMS.

Sebelum memulai

Anda dapat mengintegrasikan akun BigCommerce dengan Google Ads atau Google Analytics secara gratis. Untuk menyiapkan integrasi, Anda memerlukan akun BigCommerce yang valid.

Petunjuk untuk menyiapkan tag Google berbeda untuk ID tag yang diawali dengan "AW-" (biasanya, akun Google Ads) dan ID tag yang diawali dengan "G-" (biasanya, properti Google Analytics). Ikuti petunjuk di bawah yang sesuai dengan tag Anda.

Jika Anda memiliki tag yang diawali dengan "AW-"

Catatan: Etalase Anda harus disiapkan dan diluncurkan untuk mengintegrasikan situs Anda dengan tag Google.

  1. Buka aplikasi.
  2. Buka Marketplace, lalu klik tombol BigCommerce.com/Apps untuk membuka Marketplace.
  3. Telusuri “Google Ads and Listings” di kotak penelusuran, lalu klik aplikasi Ads and Listings on Google.
  4. Di layar berikutnya, klik "Get this app".
  5. Klik Login untuk login ke toko Anda.
  6. Klik Install.
  7. Tinjau persyaratan, centang kotak, lalu klik Confirm.Animasi ini akan memandu Anda melakukan langkah 1 dari 3 untuk menyiapkan Tag Google di BigCommerce.
  8. Sekarang saatnya menyiapkan aplikasi. Mulai dengan memilih etalase dan negara Anda, lalu klik "Continue".
    • Catatan: Etalase Anda harus disiapkan dan diluncurkan untuk melanjutkan.
  9. Selanjutnya, klik Sign in with Google. Tindakan ini akan membuka jendela pop-up untuk memberi izin yang diperlukan.
  10. Setelah terhubung, klik Continue.
  11. Pilih akun Google Merchant yang terhubung ke Akun Google Anda dari menu drop-down, lalu klik Connect. Anda juga dapat membuat akun Merchant Center baru dengan mengklik Create new account.
  12. Setelah terhubung, klik Continue.
  13. Pilih akun Google Ads yang terhubung ke Akun Google Anda dari menu drop-down, lalu klik Connect. Anda juga dapat membuat akun Google Ads baru dengan mengklik Create new account.
  14. Setelah terhubung, klik Activate channel.Animasi ini akan memandu Anda melakukan langkah 2 dari 3 untuk menyiapkan Tag Google di BigCommerce.
  15. Akun Anda sekarang dikonfigurasikan untuk Google Ads.

Jika Anda memiliki tag yang diawali dengan "G-"

  1. Login ke akun BigCommerce Anda.
  2. Setelah login, klik Settings di panel sebelah kiri. Animasi ini akan memandu Anda melakukan langkah 3 dari 3 untuk menyiapkan Tag Google di BigCommerce.
  3. Scroll ke bawah ke daftar setelan, lalu pilih Data Solutions.
  4. Klik Connect di baris yang sama dengan “Google Analytics“ di bagian “Web Analytics".
  5. Tempelkan tag Google di kotak yang disediakan, lalu tekan Connect.
  6. Anda kini berhasil men-deploy tag Google ke situs BigCommerce.

Apakah ini membantu?

Bagaimana cara meningkatkannya?
Telusuri
Hapus penelusuran
Tutup penelusuran
Menu utama
1827540335223826769
true
Pusat Bantuan Penelusuran
true
true
true
true
true
73067
false
false
false