Bekerja di Google Dokumen, Spreadsheet, & Slide secara offline


               

Ingin fitur lanjutan Google Workspace untuk bisnis Anda?

Coba Google Workspace sekarang juga.

 

 

Jika tidak terhubung ke internet, Anda masih dapat membuat, melihat, dan mengedit file di:

  • Google Dokumen
  • Google Spreadsheet
  • Google Slide

Gunakan Google Dokumen, Spreadsheet, dan Slide secara offline

Anda dapat menyimpan dokumen yang terakhir dibuka di komputer.

Sebelum Anda mengaktifkan akses offline

  • Anda harus tersambung ke internet.
  • Anda harus menggunakan browser Google Chrome atau Microsoft Edge.
  • Jangan menggunakan penjelajahan rahasia.
  • Instal dan aktifkan Ekstensi Chrome Google Dokumen Offline.
  • Pastikan Anda memiliki cukup ruang di perangkat untuk menyimpan file.

Cara mengaktifkan akses offline

  1. Buka Google Drive.
  2. Di kanan atas, klik Setelan Setelan kemudian Setelan.
  3. Aktifkan Setelan offline
    1. Jika menggunakan Microsoft Edge, Anda akan dialihkan ke Chrome Web Store untuk mendownload ekstensi Google Dokumen Offline.
  4. Agar dapat bekerja secara offline, buka Google Dokumen, Spreadsheet, atau Slide

Tips:

  • Anda dapat mengaktifkan akses offline dari setelan Dokumen, Spreadsheet, atau Slide. Jika Anda mengaktifkan akses offline untuk Dokumen, Spreadsheet, Slide, atau Drive, file lainnya juga akan tersedia secara offline.
  • Atau, untuk mengaktifkan akses offline, buka dokumen, spreadsheet, atau presentasi Google apa pun. Pada bagian atas, di samping judul file, klik Lihat status dokumen Cloud done kemudian Aktifkan kemudian Aktifkan.
  • Jika ingin menggunakan akses offline untuk Akun Google lain, pastikan Anda login ke profil Chrome atau Edge yang benar. Pelajari cara mengganti profil Chrome.

Menonaktifkan akses offline

  1. Buka layar utama Google Dokumen, Spreadsheet, atau Slide.
  2. Klik Menu Menukemudian Setelan.
  3. Di sebelah kanan, nonaktifkan Offline.
    • Tips: Jika Anda menonaktifkan akses offline untuk Dokumen, Spreadsheet, atau Slide, Anda juga akan menonaktifkan akses offline untuk file lainnya.

Menjadikan file tertentu tersedia secara offline

Jika Anda memiliki penyimpanan yang cukup, beberapa file terbaru akan tersimpan otomatis secara offline. Untuk memilih file secara manual untuk disimpan secara offline:

  1. Ikuti langkah-langkah di atas untuk mengaktifkan akses offline di Google Drive.
  2. Buka layar utama Google Dokumen, Spreadsheet, atau Slide.
  3. Pada file yang ingin digunakan secara offline, klik Lainnya Lainnya.
  4. Klik Tersedia offline. Tanda centang akan muncul di pojok kiri bawah untuk menunjukkan bahwa file tersebut tersedia secara offline.

Tips: Anda juga dapat membuat file tersedia secara offline dengan membuka dokumen, spreadsheet, atau presentasi Google, dan mengklik File lalu Jadikan tersedia secara offline.

Memeriksa apakah dokumen siap untuk digunakan secara offline

  1. Pada komputer, buka file di Dokumen, Spreadsheet, atau Slide.
  2. Pada bagian atas, di samping judul file, klik Lihat status dokumen Cloud done.

Tips: Penjelasan akan muncul jika dokumen Anda tidak siap untuk diedit secara offline.

Memperbaiki masalah saat menggunakan file secara offline

Jika Anda mengalami masalah saat menggunakan Google Dokumen, Spreadsheet, atau Slide secara offline, cobalah langkah berikut.

Periksa browser

  • Anda dapat menggunakan file secara offline di browser Google Chrome atau Microsoft Edge.
  • Jangan gunakan penjelajahan mode samaran atau pribadi. 
  • Pastikan Anda telah menginstal dan mengaktifkan ekstensi Chrome Google Dokumen Offline.
  • Pastikan browser Anda adalah versi terbaru.

Pesan error: "Memeriksa status sinkronisasi offline. Harap tunggu."

Pesan error: "Sinkronisasi offline dinonaktifkan oleh administrator Anda."

Anda tidak dapat menggunakan mode Offline dengan akun ini. Pelajari cara menghubungi administrator.

Pesan error: "Pengguna lain telah mengaktifkan akses offline di komputer ini."

Hanya satu akun untuk setiap profil browser yang dapat diaktifkan untuk mode offline. Jika Anda ingin mengaktifkan beberapa akun untuk akses offline, buat akun di profil browser terpisah. Pelajari cara menambahkan profil baru, lalu aktifkan mode offline untuk satu akun di setiap profil. 

Penyiapan mode offline gagal

Menonaktifkan dan mengaktifkan ulang mode offline 

Menghapus data situs Anda 

  1. Buka chrome://settings/cookies/detail?site=docs.google.com.
    1. Jika Anda menggunakan Microsoft Edge, buka edge://settings/cookies/detail?site=docs.google.com
  2. Klik Hapus semua

Mode offline sudah aktif

Mode offline akan otomatis diaktifkan jika Anda merupakan pengguna ChromeOS, memilih untuk menyinkronkan Dokumen dan Drive saat membuat Profil Chrome, atau telah menginstal Drive untuk desktop di perangkat.

Pelajari cara menonaktifkan mode offline.

Pesan error: Tidak dapat menyinkronkan dokumen atau masalah sinkronisasi

Langkah 1: Periksa koneksi jaringan Anda

Mungkin ada masalah dengan koneksi jaringan Anda. Pertama, periksa koneksi jaringan Anda. Kemudian, coba nonaktifkan dan aktifkan kembali akses offline.

  1. Di komputer, buka Google Dokumen, Spreadsheet, atau Slide.
  2. Di bagian atas, klik File kemudian Sediakan saat offline. Tanda centang akan hilang.
  3. Di bagian atas, klik File kemudian Sediakan saat offline

Jika error berlanjut, tampaknya file Anda terlalu besar. 

Langkah 2: Buat file menjadi lebih kecil

  1. Buat file Anda lebih kecil.
    • Tips: Salin bagian yang lebih kecil dari dokumen asli ke dalam dokumen baru.
  2. Di bagian atas dokumen baru yang lebih kecil, klik File kemudian Jadikan tersedia secara offline.

Bantu kami menyempurnakan pengalaman akses offline

Ikuti survei ini untuk membantu kami memahami pengalaman offline Anda dengan Google Dokumen, Spreadsheet, dan Slide. 

Perlu bantuan lain?

Coba langkah-langkah selanjutnya berikut:

Telusuri
Hapus penelusuran
Tutup penelusuran
Menu utama
7756280498350406176
true
Pusat Bantuan Penelusuran
true
true
true
true
true
35
false
false