Anda dapat menyiapkan penyediaan pengguna otomatis (penyediaan otomatis) sehingga perubahan apa pun yang Anda buat pada akun pengguna di Google Workspace akan otomatis disinkronkan dengan aplikasi pihak ketiga ini.
Penyediaan pengguna otomatis hanya beroperasi pada pengguna yang aktif, ditangguhkan, atau dihapus. Pengguna yang diarsipkan tidak disertakan.
Sebelum memulai: Siapkan SSO untuk aplikasi ini
Menyiapkan penyediaan pengguna untuk aplikasi GoToMeeting-
Login ke Konsol Google Admin.
Login menggunakan akun administrator (bukan yang diakhiri dengan @gmail.com).
-
Di konsol Admin, buka Menu AplikasiAplikasi seluler dan web.
- Buka aplikasi GoToMeeting.
- Di bagian Penyediaan otomatis, klik Konfigurasikan penyediaan otomatis.
- Klik Otorisasi.
GoToMeeting akan meminta Anda melakukan otorisasi. Jika belum login ke akun administrator GoToMeeting sebelum mengklik Otorisasi, Anda akan diminta untuk login.
Penting: Anda mungkin perlu melakukan otorisasi ulang jika sandi admin untuk GoToMeeting berubah. Jika sandi admin diubah, otorisasi awal akan dicabut.
- Edit URL Endpoint, dengan mengganti {AccountKey} dengan AccountKey GoToMeeting.
Catatan: Di URL Pusat Admin GoToMeeting tempat Anda login, AccountKey berupa angka yang muncul setelah #account/ di URL.
- Klik Lanjutkan.
- Pastikan bahwa semua atribut GoToMeeting (yang ditandai dengan *) dipetakan ke atribut Google Cloud Directory. Jika tidak, klik Panah bawah , lalu petakan ke atribut yang sesuai.
- Klik Lanjutkan.
- (Opsional) Batasi penyediaan pada grup tertentu:
- Masukkan semua atau sebagian nama grup di kolom Telusuri grup.
Daftar grup yang tersedia akan muncul. Pilih grup untuk menambahkannya dan membuka kolom penelusuran baru. - Jika perlu, tambahkan grup lain dan pilih cakupan.
- Untuk menghapus grup yang ditambahkan, klik di sampingnya.
- Masukkan semua atau sebagian nama grup di kolom Telusuri grup.
- Setelah selesai, klik Lanjutkan.
- Pilih durasi penundaan sebelum tindakan pencabutan akses diterapkan. Anda dapat menyetel durasi ke: dalam waktu 24 jam atau setelah 1, 7, atau 21 hari. Pilih setidaknya salah satu opsi berikut:
- Jika aplikasi dinonaktifkan untuk pengguna, tangguhkan atau hapus akunnya untuk sementara, atau lakukan keduanya, setelah [jumlah hari].
- Jika pengguna ditangguhkan di Google, tangguhkan atau hapus akunnya untuk sementara, atau lakukan keduanya, setelah [jumlah hari].
- Jika pengguna dihapus dari Google, tangguhkan atau hapus akunnya untuk sementara, atau lakukan keduanya, setelah [jumlah hari].
- Akun yang ditangguhkan tidak tersedia untuk sementara hingga akun dipulihkan. Akun yang dihapus untuk sementara dapat dipulihkan tanpa kehilangan data hingga 7 hari setelah penghapusan.
Tips: Sebelum menghapus akun pengguna secara permanen, selalu tetapkan durasi yang lebih lama daripada durasi penangguhan akun pengguna.
- Klik Selesai.
- Di bagian Penyediaan otomatis, klik penggeser aktivasi.
Catatan: Penggeser aktivasi dinonaktifkan jika GoToMeeting tidak diaktifkan untuk pengguna mana pun. Klik Akses pengguna dan aktifkan aplikasi untuk mengaktifkan penggeser.
- Di kotak dialog konfirmasi, klik Aktifkan.
Setelah penyediaan aktif, Google mulai mengumpulkan informasi penggunaan. Anda akan melihat informasi penggunaan di bagian Penyediaan otomatis. Tidak akan ada angka apa pun di samping nama aktivitas sampai Anda mengaktifkan penyediaan.
Nama-nama aktivitas berikut memberikan informasi penggunaan selama 30 hari terakhir:
- Pengguna dibuat
- Pengguna ditangguhkan
- Pengguna dihapus
- Kegagalan
Untuk mengetahui informasi selengkapnya, lihat Memantau penyediaan pengguna otomatis.
Anda mungkin ingin membatasi cakupan penyediaan kepada anggota grup yang telah ditentukan.
-
Login ke Konsol Google Admin.
Login menggunakan akun administrator (bukan yang diakhiri dengan @gmail.com).
-
Di konsol Admin, buka Menu AplikasiAplikasi seluler dan web.
- Buka aplikasi GoToMeeting.
- Klik bagian Penyediaan otomatis untuk membuka halaman setelan.
- Pada Cakupan penyediaan, klik Edit.
- Masukkan semua atau sebagian nama grup di kolom Telusuri grup. Daftar grup yang tersedia akan muncul.
- Pilih grup untuk menambahkannya dan membuka kolom penelusuran baru.
- Jika perlu, tambahkan grup lain dan pilih cakupan.
- Untuk menghapus grup yang ditambahkan, klik di sampingnya.
Jika grup memiliki pengguna dari domain sekunder atau dari luar organisasi, penyediaan untuk pengguna tersebut tidak akan dilakukan.
- Setelah selesai, klik Perbarui.
Saat Anda mengedit cakupan penyediaan lagi, grup yang ditambahkan akan muncul di jendela Cakupan penyediaan. Jika Anda mengaktifkan aplikasi GoToMeeting untuk serangkaian unit organisasi, cakupan penyediaan akan dibatasi bagi pengguna dalam grup yang ditambahkan yang juga merupakan anggota organisasi tersebut.
Untuk menonaktifkan penyediaan otomatis bagi aplikasi GoToMeeting tanpa kehilangan semua informasi konfigurasi:
-
Login ke Konsol Google Admin.
Login menggunakan akun administrator (bukan yang diakhiri dengan @gmail.com).
-
Di konsol Admin, buka Menu AplikasiAplikasi seluler dan web.
- Buka aplikasi GoToMeeting.
- Lakukan salah satu hal berikut:
- Di bagian Penyediaan otomatis, klik penggeser aktivasi.
- Klik bagian Penyediaan otomatis untuk membuka halaman setelan, lalu klik StatusNonaktifkan.
- Di kotak dialog konfirmasi, klik Nonaktifkan.
Untuk menentukan durasi penundaan sebelum tindakan pencabutan akses diterapkan:
-
Login ke Konsol Google Admin.
Login menggunakan akun administrator (bukan yang diakhiri dengan @gmail.com).
-
Di konsol Admin, buka Menu AplikasiAplikasi seluler dan web.
- Buka aplikasi GoToMeeting.
- Klik bagian Penyediaan otomatis untuk membuka halaman setelan.
- Di bagian Pencabutan akses, klik Edit.
- Pilih durasi penundaan sebelum tindakan pencabutan akses diterapkan. Anda dapat menyetel durasi ke: dalam waktu 24 jam atau setelah 1, 7, atau 21 hari. Pilih setidaknya salah satu opsi berikut:
- Jika aplikasi dinonaktifkan untuk pengguna, tangguhkan atau hapus akunnya untuk sementara, atau lakukan keduanya, setelah [jumlah hari].
- Jika pengguna ditangguhkan di Google, tangguhkan atau hapus akunnya untuk sementara, atau lakukan keduanya, setelah [jumlah hari].
- Jika pengguna dihapus dari Google, tangguhkan atau hapus akunnya untuk sementara, atau lakukan keduanya, setelah [jumlah hari].
- Akun yang ditangguhkan tidak tersedia untuk sementara hingga akun dipulihkan. Akun yang dihapus untuk sementara dapat dipulihkan tanpa kehilangan data hingga 7 hari setelah penghapusan.
Tips: Sebelum menghapus akun pengguna secara permanen, selalu tetapkan durasi yang lebih lama daripada durasi penangguhan akun pengguna.
- Klik Perbarui untuk menyimpan konfigurasi pencabutan akses yang telah diedit.
Untuk menonaktifkan penyediaan otomatis bagi aplikasi GoToMeeting dan menghapus semua informasi konfigurasi:
-
Login ke Konsol Google Admin.
Login menggunakan akun administrator (bukan yang diakhiri dengan @gmail.com).
-
Di konsol Admin, buka Menu AplikasiAplikasi seluler dan web.
- Buka aplikasi GoToMeeting.
- Klik bagian Penyediaan otomatis untuk membuka halaman setelan.
- Di bagian Hapus konfigurasi, klik Hapus.
- Klik Hapus untuk menonaktifkan penyediaan otomatis dan menghapus semua informasi konfigurasi.
Pengguna yang sudah ada di GoToMeeting tidak akan dicabut aksesnya.
Jika sandi admin untuk GoToMeeting telah berubah, penyediaan otomatis akan berhenti berfungsi. Dalam hal ini, otorisasi awal dicabut oleh GoToMeeting, dan Anda harus mengulang otorisasi penyediaan otomatis.
-
Login ke Konsol Google Admin.
Login menggunakan akun administrator (bukan yang diakhiri dengan @gmail.com).
-
Di konsol Admin, buka Menu AplikasiAplikasi seluler dan web.
- Buka aplikasi GoToMeeting.
- Klik bagian Penyediaan otomatis untuk membuka halaman setelan.
- Di bagian Otorisasi aplikasi, klik Otorisasi ulang.
- Klik Otorisasi ulang.
Jika belum login ke GoToMeeting, Anda mungkin perlu login saat otorisasi ulang.
Setelah otorisasi ulang selesai, Anda akan diarahkan kembali ke halaman setelan Penyediaan otomatis di konsol Admin.
Catatan: Aplikasi pihak ketiga dapat menyebabkan pencabutan otorisasi karena alasan selain perubahan sandi admin. Alasan tersebut dapat mencakup, misalnya, ketidakaktifan akun. Periksa dokumentasi aplikasi pihak ketiga untuk mengetahui skenario yang dapat menyebabkan otorisasi dicabut.
Google, Google Workspace, serta merek dan logo yang terkait adalah merek dagang Google LLC. Semua nama perusahaan dan produk lainnya adalah merek dagang masing-masing perusahaan yang terkait.