Bergabung ke ruang di Google Chat

Jika diundang untuk bergabung ke ruang, Anda dapat melihat pratinjau ruang tersebut beserta histori pesan didalamnya.

Jika keluar dari ruang, Anda tidak dapat:

  • Bergabung kembali, kecuali jika ada anggota lain yang menambahkan atau mengundang Anda.
  • Mendapatkan info terbaru terkait rangkaian percakapan yang aktif.

Jika bergabung kembali ke ruang, Anda dapat melihat semua histori pesan. Jika seseorang mengeluarkan Anda dari ruang, Anda harus diundang lagi untuk bergabung.

Tips: Jika ruang dapat ditemukan, Anda dapat bergabung kembali kapan saja. Pelajari ruang yang dapat ditemukan.

Bergabung ke ruang

  1. Di komputer, buka Google Chat atau Gmail.
    • Di Gmail: Di sebelah kiri, klik Chat.
  2. Klik Chat baru kemudian Jelajahi ruang.
  3. Telusuri ruang.
    • Ruang tempat Anda diundang akan muncul di bagian atas daftar.
  4. Untuk bergabung ke ruang, klik Gabung.
  5. Untuk membuka ruang, klik Buka.
  6. Opsional: Untuk melihat pratinjau ruang, klik Pratinjau.
    • Saat melihat pratinjau ruang, Anda dapat membaca pesan, tetapi tidak dapat berpartisipasi dalam percakapan atau mendapatkan notifikasi.

Keluar dari ruang

  1. Di komputer, buka Google Chat atau Gmail.
    • Di Gmail: Di sebelah kiri, klik Chat.
  2. Di samping nama ruang, klik Opsi lainnya Keluar kemudian Keluar dari ruang.

Bergabung kembali ke ruang

  1. Di komputer, buka Google Chat atau Gmail.
    • Di Gmail: Di sebelah kiri, klik Chat.
  2. Klik Chat baru kemudian Jelajahi ruang.
  3. Telusuri ruang.
  4. Klik Gabung.

Tips: Anda dapat menghapus ruang yang Anda buat. Pelajari cara menghapus ruang.

Telusuri
Hapus penelusuran
Tutup penelusuran
Menu utama
11441762477911850606
true
Pusat Bantuan Penelusuran
true
true
true
true
true
1026838
false
false