Mengundang orang ke acara Kalender Anda

Anda dapat menambahkan siapa pun yang memiliki alamat email ke acara, meskipun mereka tidak memiliki Google Kalender.

Menambahkan orang ke acara Anda

  1. Di iPhone atau iPad Anda, buka aplikasi Google Kalender Kalender.
  2. Edit atau buat acara yang ingin Anda tambahi orang.
  3. Ketuk Edit Edit.
  4. Ketuk Tambahkan tamu.
  5. Masukkan nama atau alamat email orang yang ingin Anda undang.
    • Untuk menandai tamu sebagai opsional, di samping nama tamu, ketuk Tandai sebagai opsional Orang.
  6. Ketuk Selesai.
    • Untuk mengetahui waktu saat tamu Anda tersedia, geser ke bawah atau ketuk Lihat jadwal​.​
  7. Ketuk Simpan.

Saat Anda menyimpan acara, kami akan mengirimkan undangan melalui email kepada tamu.

Anda tidak dapat menambahkan orang ke acara yang dibuat secara otomatis dari Gmail, ulang tahun, hari libur, dan acara di kalender olahraga.

Opsi untuk mengundang tamu

Mengundang orang-orang yang tidak menggunakan Google Kalender

Anda dapat mengundang orang-orang yang tidak menggunakan Google Kalender ke acara. Ikuti langkah-langkah di atas dan undang orang menggunakan alamat emailnya.

Mengundang orang menggunakan Google Grup

Anda dapat mengundang Google Grup ke acara dan bukannya mengundang orang satu per satu. Ikuti langkah-langkah di atas dan tambahkan alamat email untuk grup. Pelajari cara mengundang grup ke acara Anda lebih lanjut.

Melihat siapa yang datang ke acara Anda

Ketika tamu menerima email undangan Anda, mereka dapat menanggapi melalui link Ya, Tidak, atau Mungkin di email.

Untuk melihat siapa yang menanggapi acara Anda:

  1. Buka aplikasi Google Kalender Kalender.
  2. Buka acara tersebut.
  3. Pada bagian "Tamu", Anda akan melihat siapa yang hadir.

Mencari waktu rapat

​Jika Anda mendapatkan Akun Google melalui kantor, sekolah, atau grup, Anda akan dapat menemukan jadwal tamu. Temukan waktu rapat yang cocok untuk semua orang.

  1. Buka aplikasi Google Kalender Kalender.
  2. Buat atau edit acara.
  3. Tambahkan tamu Anda.
  4. Ketuk Cari waktu.
  5. Pilih waktu yang disarankan.

Membandingkan jadwal: Ketuk Lainnya Lainnya dan pilih waktu.

Memfilter waktu rapat: Di halaman "Cari waktu", ketuk Ubah. Anda dapat mengubah durasi rapat dan jangka waktu kapan rapat seharusnya terlaksana.

Mengedit acara: Anda hanya dapat mengedit acara yang dibuat sendiri, atau jika penyelenggara acara telah memberi tamu izin untuk mengubah acara tersebut.

Meneruskan email undangan kalender

Penting: Jika Anda meneruskan undangan, penerima mungkin dapat melihat detail rapat yang diperbarui dan mengubah tanggapan RSVP Anda kapan saja.

Jika Anda memiliki izin untuk menambahkan tamu ke suatu acara, Anda dapat meneruskan undangan ke tamu baru melalui email. Saat tamu baru menanggapi undangan, mereka akan ditambahkan ke daftar tamu. Mereka juga dapat mengundang orang lain.

Jika Anda tidak ingin tamu dapat mengundang orang lain, edit acara, tap tamu, dan nonaktifkan "Tamu dapat menambahkan orang lain".

Mengirim email atau melakukan chat dengan tamu yang diundang
Kalender hanya membuat chat grup dengan tamu yang diundang ke acara ketika tamu tidak lebih dari 50 orang (termasuk penyelenggara). Tamu eksternal tidak ditambahkan ke chat grup.
Penting: Fitur chat hanya tersedia jika Anda menggunakan Google Kalender melalui akun kantor atau sekolah.
  1. Di iPhone atau iPad Anda, buka aplikasi Google Kalender Kalender.
  2. Ketuk acara.
  3. Di samping jumlah tamu, pilih salah satu opsi:
    • Chat dengan tamu : Chat baru atau yang sudah ada akan terbuka. Hanya tamu yang mengaktifkan Chat di organisasi sekolah atau kantor yang disertakan dalam chat.
    • Kirim email ke tamu : Email baru akan terbuka. Semua tamu yang diundang disertakan dalam email.

Memecahkan masalah

Batas jumlah tamu undangan

Penting: Daftar tamu disembunyikan untuk acara dengan tamu lebih dari 50 orang.

Undangan tidak diterima

Jika tamu tidak menerima undangan ke acara Anda, minta dia untuk:

  • Memeriksa kotak masuk emailnya dan RSVP ke email tersebut.

  • Memeriksa folder spam di emailnya.

  • Memastikan notifikasi email untuk acara baru tidak dinonaktifkan. 

Anda juga dapat mengeluarkan tamu dari acara tersebut dan menambahkannya lagi.

Saran waktu tidak akurat

  • Waktu disarankan berdasarkan ketersediaan dan jam kerja tamu.

  • Jika jam kerja seseorang tidak ditetapkan dengan benar, Anda tidak akan mendapatkan saran waktu terbaik.

Telusuri
Hapus penelusuran
Tutup penelusuran
Menu utama
15956848353184684661
true
Pusat Bantuan Penelusuran
true
true
true
true
true
88
false
false