Mewajibkan verifikasi email untuk janji temu

Untuk mencegah pembuatan janji temu yang berbahaya, Anda dapat mewajibkan tamu untuk memverifikasi alamat email mereka sebelum menjadwalkan janji temu. Verifikasi email hanya diwajibkan bagi pengguna yang tidak login ke Akun Google.
Penting: Paket Google Workspace yang memenuhi syarat dapat menggunakan verifikasi email.

Mengaktifkan atau menonaktifkan verifikasi email

Anda dapat mewajibkan tamu untuk memverifikasi alamat email mereka sebelum menjadwalkan janji temu. 
Penting: Secara default, verifikasi email dinonaktifkan. 
1. Di komputer, buka Google Kalender.
2. Buka jadwal janji temu yang ada, atau ikuti langkah 1-8 di Membuat jadwal janji temu.
3. Di bagian “Formulir pembuatan janji temu”, centang atau hapus centang pada kotak di samping “Memerlukan verifikasi email”.
4. Klik Simpan.

Memverifikasi akun email Anda untuk membuat janji temu sebagai tamu

Jika Anda membuat janji temu dengan seseorang yang telah mengaktifkan verifikasi email, Anda mungkin perlu memberikan PIN untuk memverifikasi alamat email Anda.

Jika login ke Akun Google:

  • Detail pemesanan Anda sudah terisi.
  • Anda tidak diminta untuk memberikan PIN.

Jika tidak login ke Akun Google:
1. Lengkapi formulir pembuatan janji temu dengan alamat email Anda.
2. Periksa email untuk mendapatkan PIN.
3. Di halaman pembuatan janji temu, masukkan PIN. 
4. Klik Kirim.

Referensi terkait

Telusuri
Hapus penelusuran
Tutup penelusuran
Menu utama
5928269331650369568
true
Pusat Bantuan Penelusuran
true
true
true
true
true
88
false
false