[UA] Cara pengguna diidentifikasi untuk metrik pengguna

Artikel ini membahas cara pengguna diidentifikasi untuk metrik di Universal Analytics. Untuk informasi mengenai cara data pengguna dikumpulkan di Google Analytics 4, buka [GA4] Mengumpulkan data pengguna.

Metrik Pengguna Aktif dan Pengguna menampilkan jumlah pengguna yang berinteraksi dengan situs atau aplikasi Anda.

Agar Google Analytics dapat menentukan traffic milik setiap pengguna, ID unik yang berkaitan dengan setiap pengguna dikirim dengan setiap klik. ID ini dapat berupa cookie tunggal pihak pertama bernama _ga yang menyimpan ID klien Google Analytics. Atau Anda dapat menggunakan fitur User-ID bersamaan dengan ID klien untuk mengidentifikasi pengguna secara lebih akurat di semua perangkat yang mereka gunakan untuk mengakses situs atau aplikasi Anda. Untuk informasi lebih lanjut mengenai ID, baca cookie dan identifikasi pengguna di dokumentasi developer kami.

Pada awal tahun 2017, Google Analytics mulai mengupdate penghitungan untuk metrik Pengguna dan Pengguna Aktif agar lebih efisien menghitung pengguna dengan tingkat akurasi yang tinggi dan tingkat error yang rendah (biasanya kurang dari 2%). Metrik tersedia di seluruh laporan standar Anda. Anda mungkin melihat perbedaan kecil dalam hitungan pengguna dari metode penghitungan sebelumnya (dijelaskan di bawah), kecuali Laporan Tanpa Sampel dan BigQuery Export, yang akan terus menggunakan metode penghitungan sebelumnya. Penghitungan Pengguna Baru juga masih menggunakan metode sebelumnya.

Penghitungan baru ini diterapkan pada data pengguna sampai September 2016. Jika rentang tanggal untuk laporan Anda mencakup data dari sebelum September 2016, pengambilan sampel akan dilakukan. Jika Anda menginginkan laporan tanpa sampel yang menyertakan data sebelum 2016, gunakan petunjuk di bawah untuk menonaktifkan metode penghitungan yang baru.

Sejak Agustus 2017, penghitungan baru diterapkan pada data di Tabel Kustom.

 

Beralih antara penghitungan baru dan sebelumnya

  1. Login ke Google Analytics..
  2. Klik Admin, lalu buka properti yang ingin Anda edit.
  3. Di kolom PROPERTI, klik Setelan Properti.
  4. Di bagian Analisis Pengguna, tetapkan tombol untuk Aktifkan Metrik Pengguna di Pelaporan ke aktif atau nonaktif.
    Aktif berarti menggunakan penghitungan baru; Nonaktif berarti menggunakan penghitungan sebelumnya.

Beralih di antara penghitungan akan mengubah cara metrik dihitung dari data mentah untuk laporan Anda, tetapi tidak akan mengubah data pokok.

Untuk Analytics 360, setelan default untuk pengalihannya adalah Aktif.

Untuk Standar Analytics, setelan default untuk pengalihannya adalah Nonaktif.

Apakah ini membantu?

Bagaimana cara meningkatkannya?
true
Memilih jalur pembelajaran Anda sendiri

Lihat google.com/analytics/learn, referensi baru untuk membantu Anda mendapatkan hasil maksimal dari Google Analytics 4. Situs baru ini berisi video, artikel, dan alur panduan, serta menyediakan link ke berbagai sumber informasi terkait Google Analytics (yaitu, Discord, Blog, channel YouTube, dan repositori GitHub).

Mulai belajar sekarang juga

14817360918312184621
true
Pusat Bantuan Penelusuran
true
true
true
true
true
69256
Telusuri
Hapus penelusuran
Tutup penelusuran
Menu utama
false
false
false