Selain pengumuman layanan wajib, Anda dapat memilih untuk sesekali menerima email dan newsletter reguler dari AdSense. Untuk mendapatkan hasil maksimal dari akun Anda, sebaiknya perbarui preferensi email Anda untuk menerima email tambahan ini.
Kami memberikan ringkasan tentang jenis email pemasaran dan pemberitahuan akun yang kami tawarkan di bawah. Kami akan mengirim email ini ke alamat email kontak yang telah Anda tetapkan di akun AdSense.
Email pemberitahuan akun
- Laporan eksperimen otomatis
Kami mengirimkan email saat kami menjalankan eksperimen otomatis untuk Anda dan menerapkan hasilnya.
Frekuensi: bergantung pada jumlah situs yang Anda miliki dan jumlah situs yang kami anggap memenuhi syarat untuk menjalankan setiap laporan jenis eksperimen otomatis
- Laporan Kebijakan AdSense
Email Laporan Kebijakan AdSense mencakup semua masalah kebijakan yang Anda terima selama 7 hari terakhir serta status semua peninjauan yang telah diminta untuk halaman Anda dalam 7 hari terakhir.
Frekuensi: setiap hari, tetapi hanya jika ada penerapan kebijakan tingkat halaman atau peninjauan yang sedang diproses
Email pemasaran
- Saran performa dan bantuan yang disesuaikan
Untuk membantu Anda meningkatkan pendapatan dari situs, pakar pengoptimalan kami mengirim tips yang dipersonalisasi dengan contoh spesifik perubahan yang bisa dilakukan pada penerapan iklan Anda. Kami hanya akan menghubungi Anda jika kami memperkirakan ada manfaat signifikan yang bisa Anda peroleh karena menerapkan perubahan yang direkomendasikan.
Frekuensi: sekitar dua kali dalam beberapa bulan, jika ada peluang
- Newsletter berkala dengan tips dan praktik terbaik
Newsletter AdSense kami berisi tips pengoptimalan, praktik terbaik, dan informasi lainnya untuk membantu Anda mendapatkan hasil maksimal dari akun Google AdSense. Kami akan menginformasikan tentang produk dan fitur baru, undangan ke acara, berita lokal, serta informasi tentang kebijakan program kami.
Frekuensi: delapan kali setahun
- Survei berkala untuk membantu Google menyempurnakan AdSense
Email pada kategori ini mencakup undangan untuk menguji fitur baru atau menyampaikan masukan tentang pengalaman Anda. Mungkin Anda juga akan menerima survei tentang Google AdSense, seperti misalnya survei Kepuasan Penayang kami.
Frekuensi: sekitar dua kali setahun
- Penawaran spesial
Email berikut dapat berisi undangan ke acara dan webinar Google Publishers on Air kami, serta berita tentang promosi atau hadiah AdSense.
Frekuensi: sekitar satu kali dalam beberapa bulan
- Informasi tentang produk dan layanan Google lainnya yang mungkin menarik untuk Anda
Kami akan mengirimkan berita dan penawaran spesial yang relevan dari produk Google lainnya, seperti Google Ads atau Search Console. Anda juga dapat menerima tips seputar penggunaan Google Ad Manager.
Frekuensi: sekitar satu atau dua kali dalam beberapa bulan