Menambahkan domain alias pengguna atau domain sekunder

Untuk akun Google Workspace atau Cloud Identity Anda

Jika memiliki domain lain, Anda dapat menambahkannya ke akun Google Workspace atau Cloud Identity. Misalnya, Anda mungkin mengelola beberapa bisnis atau merek, masing-masing dengan domain yang berbeda. Bergantung pada kebutuhan, Anda dapat menambahkan domain sebagai domain alias pengguna atau domain sekunder.

Jika Anda mencoba menambahkan domain yang menyertakan "Gmail" dalam namanya,  domain tersebut tidak akan diterima. Misalnya, jika Anda mencoba menambahkan domain seperti xxGmailxx.com, pesan error akan muncul.


Memberi pengguna alamat email di domain lain
ATAU      
Mengelola tim pengguna atau bisnis secara terpisah di domain yang berbeda
 

   

  • Pengguna mendapatkan alamat email di kedua domain.
 
  • Anda memiliki pengguna yang berbeda untuk masing-masing domain.
  • Pengguna dapat mengirim dan menerima email dari kedua alamat tersebut
 
  • Pengguna mendapatkan akun Google Workspace, alamat email, dan kotak surat untuk domain miliknya
  • Tanpa biaya tambahan per pengguna 
 
  • Bayar untuk setiap akun pengguna yang Anda tambahkan ke domain sekunder*

* Kecuali untuk organisasi dengan edisi Education Fundamentals

Bantu saya memilih

Menambahkan domain ke akun

  1. Login ke Konsol Google Admin dengan akun administrator.

    Jika tidak menggunakan akun administrator, Anda tidak dapat mengakses konsol Admin.

  2. Buka Menu lalu Akun > Domain > Kelola domain.

    Memerlukan hak istimewa administrator Setelan domain.

  3. Di Kelola domain, klik Tambahkan domain.

    Catatan: Jika Anda memiliki edisi gratis G Suite versi lama, opsi "Tambahkan domain" tidak tersedia.

  4. Masukkan nama domain yang akan Anda tambahkan

    Jika baru saja menghapus domain ini dari akun Google Workspace, Anda harus menunggu hingga 24 jam sebelum menambahkan domain. Lihat tips pemecahan masalah.

  5. Pilih jenis domain:
    • Domain sekunder
      • jika Anda berencana mengganti domain primer dengan domain baru ini. Pelajari lebih lanjut cara mengubah domain primer Anda.
      • jika Anda ingin menambahkan domain baru untuk unit bisnis atau tim terpisah.
    • Domain alias pengguna:
      • jika Anda ingin menambahkan alias email (alamat email alternatif) untuk pengguna yang ada. Google Workspace akan otomatis membuat alias setelah Anda menambahkan domain.
  6. Klik Tambahkan dan mulai verifikasi.

    Ikuti petunjuk untuk memverifikasi bahwa Anda adalah pemilik domain.

  7. Jika Anda ingin menggunakan Gmail dengan domain ini, kembali ke Kelola Domain setelah domain Anda terverifikasi. Cari domain baru, lalu klik Aktifkan Gmail.

    Ikuti petunjuk untuk menyiapkan Gmail bagi domain baru Anda.

Mulai menggunakan domain baru Anda

Topik terkait

Apakah ini membantu?

Bagaimana cara meningkatkannya?
11610640067158197393
true
Pusat Bantuan Penelusuran
true
true
true
true
true
73010
false
false
false
Telusuri
Hapus penelusuran
Tutup penelusuran
Menu utama