Alasan channel atau video Anda tidak ada di hasil penelusuran YouTube

Jika Anda baru membuat channel atau video, memperbarui video, atau mengubah nama sebutan channel atau nama channel, mungkin perlu waktu beberapa hari agar channel atau video tersebut ditampilkan dalam hasil penelusuran YouTube.

Jika setelah beberapa hari video tersebut masih tidak muncul di hasil penelusuran, coba lakukan langkah-langkah berikut:

Menemukan channel Anda di hasil penelusuran

  • Telusuri berdasarkan ID channel, bukan nama sebutan channel atau nama channel Anda. Pelajari cara menemukan ID channel.
  • Gunakan opsi FILTER di bagian atas hasil penelusuran untuk menampilkan channel saja.

Menemukan video Anda di hasil penelusuran

Jika video Anda baru-baru ini diubah, mungkin perlu waktu beberapa hari agar video yang diupload muncul di hasil penelusuran YouTube.

Jika setelah beberapa hari video tersebut tidak muncul di hasil penelusuran, coba:

  • Telusuri ID video yang tepat.
  • Gunakan filter penelusuran untuk menyaring penelusuran Anda.
  • Tingkatkan kualitas tag video Anda agar video muncul di hasil penelusuran.
  • Periksa YouTube Studio untuk mengetahui jika ada video yang mengalami error.

Cara YouTube memberi peringkat pada hasil penelusuran

Penelusuran YouTube akan berusaha menampilkan hasil yang paling relevan kepada Anda. Hasil penelusuran dapat meliputi video, channel, playlist, dan live stream. Anda mungkin tidak menemukan channel Anda di bagian atas hasil penelusuran jika:

  • Nama sebutan channel atau nama channel Anda biasa digunakan dalam judul video.
  • Anda memiliki nama channel yang umum.
  • Channel YouTube Anda baru.
  • Nama channel Anda mungkin tidak cocok untuk semua penonton.

Apakah ini membantu?

Bagaimana cara meningkatkannya?
Telusuri
Hapus penelusuran
Tutup penelusuran
Menu utama
8024730794761972332
true
Pusat Bantuan Penelusuran
true
true
true
true
true
59
false
false