Menyesuaikan frekuensi & urutan pesan ajakan (CTA)

Menyesuaikan frekuensi CTA

Anda dapat mengubah seberapa sering pembaca melihat CTA Anda. Jika Anda telah menyiapkan beberapa CTA, nilai defaultnya adalah setiap 24 jam sekali untuk frekuensi setiap CTA dan 5 menit untuk interval antar-CTA.

Untuk memperbarui frekuensi:

  1. Pilih publikasi.
  2. Klik Reader Revenue Manager.
  3. Di bagian "Menu", klik Ringkasan.
    • Anda dapat menyiapkan:
      • Frekuensi setiap CTA: Setelan ini menentukan seberapa sering CTA tertentu muncul. Misalnya, Anda dapat menyiapkan CTA pendaftaran newsletter agar hanya muncul setiap 24 jam sekali. Gunakan skala geser atau tentukan jumlah kustom dari 12 jam hingga 2 minggu.
      • Interval antar-CTA: Setelan ini tersedia jika Anda mengaktifkan lebih dari satu CTA di publikasi Anda. Anda dapat membuat interval antar-CTA berbasis waktu untuk pembaca saat mereka mengunjungi halaman di situs Anda dalam rentang 0 hingga 11 jam 59 menit.

Tips: Untuk menghapus interval antar-CTA, gunakan nilai nol.

Misalnya, Anda menyiapkan CTA berikut dalam urutan ini, dan interval antar-CTA ditetapkan ke 5 menit:

  • Pendaftaran newsletter: Setiap 24 jam sekali
  • Survei: Setiap 24 jam sekali

Berikut efeknya bagi pembaca Anda:

  • CTA pertama yang akan mereka lihat adalah “CTA Newsletter”. Jika pembaca menutup “CTA Newsletter”, ia tidak akan melihatnya lagi selama 24 jam.
  • Karena adanya “Interval antar-CTA”, pembaca tidak akan melihat CTA lain selama 5 menit.
  • CTA berikutnya yang akan dilihat pembaca adalah “CTA Survei”. Jika pembaca menutup “CTA Survei”, pembaca tidak akan melihatnya lagi selama 24 jam.

Menyesuaikan urutan CTA

Jika telah menyiapkan beberapa CTA, Anda dapat menyesuaikan urutan CTA ditampilkan kepada pembaca:

  1. Pilih publikasi.
  2. Klik Reader Revenue Manager.
  3. Di bagian "Menu", klik Ringkasan.
  4. Untuk menarik CTA ke urutan yang diinginkan, gunakan tuas pengurutan ulang.
    • Misalnya, jika Anda ingin “CTA newsletter” muncul terlebih dahulu, pastikan Anda menempatkannya di atas.

Tips: Urutan CTA tertentu tidak dapat disesuaikan karena fungsinya. Saat Anda menggunakan beberapa CTA:

  • “Penghalang konten berbayar” selalu muncul terakhir.
  • “Akses untuk pembaca baru” selalu muncul terlebih dahulu.
  • “Akses untuk pembaca terdaftar” hanya tersedia jika Anda menggunakan “Pendaftaran pembaca”.

Referensi terkait

Telusuri
Hapus penelusuran
Tutup penelusuran
Menu utama
12908510069074029944
true
Pusat Bantuan Penelusuran
true
true
true
true
true
100499
false
false