Anda dapat menjelajahi tempat terkenal dunia dan keajaiban alam, serta menikmati tempat-tempat seperti museum, arena, restoran, dan bisnis kecil dengan Street View. Anda dapat menggunakan Street View di Google Maps dan galeri Street View.
Mengakses Street View di Google Maps
Untuk mengakses foto Street View:
- Telusuri tempat atau alamat di Google Maps.
- Tarik Pegman ke sebuah tempat di peta.
- Telusuri tempat atau alamat di Google Penelusuran.
- Buka Google Maps.
- Telusuri tempat atau klik penanda tempat pada peta.
- Pilih foto dengan ikon Street View .
- Setelah selesai, klik Tutup di kanan atas.
- Buka Google Maps.
- Di kanan bawah, klik Pegman .
- Seret Pegman ke area yang ingin dijelajahi.
- Lepas klik untuk meletakkan Pegman pada garis biru, titik biru, atau titik oranye pada peta.
- Setelah selesai, klik Kembali di sebelah kiri atas .
- Buka Google Penelusuran.
- Telusuri tempat atau alamat.
- Klik foto berlabel "Lihat ke luar".
Menemukan gambar tingkat jalan dari tanggal lain
Anda dapat menemukan gambar tingkat jalan yang diambil pada waktu yang berbeda dari arsip Street View dan kontributor lainnya. Misalnya, Anda dapat menjelajahi perubahan yang terjadi di lingkungan Anda seiring waktu.
- Tarik Pegman ke peta.
- Klik Lihat tanggal lainnya.
- Di bagian bawah, scroll pada galeri thumbnail untuk menelusuri lebih jauh ke masa lalu.
- Untuk keluar dari Street View, klik Kembali di sebelah kiri atas.
Tips: Gambar historis mungkin tidak tersedia untuk setiap tempat yang memiliki Street View.
Menjelajahi Street View
- Untuk berkeliling, arahkan kursor ke arah yang ingin dituju. Kursor akan menjadi tanda panah yang menunjukkan arah yang Anda tuju.
- Untuk melihat ke mana Anda harus melangkah selanjutnya, cari tanda X. Klik satu kali untuk bergerak ke X.
- Untuk menjelajahi, tarik mouse ke arah yang diinginkan. Anda juga dapat menggunakan panah di samping kiri dan kanan kompas.
- Untuk memperbesar atau memperkecil tampilan, scroll dengan mouse atau gunakan dua jari pada touchpad. Anda juga dapat menggunakan + dan - di bawah kompas.
- Untuk memposisikan Street View ke utara, cari dan klik kompas di sisi kanan bawah.
- Untuk melompat di antara jalan, buka jendela "Kembali ke Peta" di sisi kiri bawah, lalu klik rute yang disorot dengan warna biru.
Melihat pratinjau rute di Street View
Penting: Untuk mendapatkan rute di Street View, klik Rute . Kemudian, masukkan tujuan awal dan akhir.
- Di komputer, di bagian rute yang diinginkan, klik Detail.
- Untuk mendapatkan rute yang lebih mendetail, klik Luaskan .
- Arahkan kursor ke sebuah langkah dalam rute. Jika Street View tersedia, Anda akan mendapatkan foto pratinjau.
- Guna membuka Street View untuk langkah yang Anda inginkan, ketuk foto.
- Jika ingin membuka Street View untuk langkah-langkah lainnya pada rute, klik Langkah sebelumnya atau Langkah berikutnya di kotak kiri bawah.
- Untuk keluar dari pratinjau, klik Tutup di kanan atas.
Melaporkan masalah Street View
- Cari gambar tersebut.
- Klik Lainnya Laporkan masalah.
- Pilih masalah dan klik Kirim.
- Kami akan segera meninjau laporan Anda.
Melaporkan citra Satelit atau gambar Street View yang tidak berlaku lagi
Jika Anda ingin melaporkan gambar yang sudah tidak berlaku lagi kepada tim kami, lengkapi informasi permintaan dalam formulir ini. Dengan masukan Anda, kami dapat menentukan gambar yang perlu diperbarui. Perlu diingat bahwa Google tidak memiliki jadwal yang pasti untuk pembaruan gambar.