Mengirim pesan langsung

Anda dapat mengirim pesan langsung (DM) ke orang atau grup di Google Chat.

Pelajari cara kerja DM

  • DM dapat berupa percakapan antara Anda dan orang lain, atau menyertakan beberapa orang.
  • Saat satu atau beberapa orang membaca pesan Anda, avatar mereka akan ditampilkan di samping pesan yang terakhir dibaca.
  • Untuk memfokuskan percakapan pada suatu topik, project, atau minat yang sama dengan beberapa orang, buat ruang. Pelajari perbedaan ruang dan DM.

Menemukan DM

  1. Di komputer, buka Google Chat atau Gmail.
    • Di Gmail: Di sebelah kiri, klik Chat.
  1. Di sebelah kiri, klik Pesan langsung.

Tips: Untuk menelusuri DM, gunakan kotak penelusuran di bagian atas. Pelajari cara menelusuri pesan.

Mengirim DM

Penting: Jika ini merupakan pertama kalinya Anda mengirim pesan ke orang lain, orang tersebut harus menerima permintaan pesan Anda sebelum Anda dapat melakukan chat dengannya.

  1. Di komputer, buka Google Chat atau Gmail.
    • Di Gmail: Di sebelah kiri, klik Chat.
  1. Klik Chat baru.
  2. Masukkan nama atau alamat email.
  3. Klik Mulai chat.
    • Saat memasukkan alamat email atau nama, Anda bisa mendapatkan saran.
    • Untuk memulai DM grup, tambahkan lebih banyak alamat email atau nama.
  4. Di area balasan, masukkan pesan.
  5. Klik Kirim .

Tips: Untuk memulai DM baru dengan mudah, di samping nama orang:

  • Klik Mulai chat .
  • Gunakan pintasan keyboard Ctrl + Enter / ⌘ + Enter.
Opsi pesan

Di area balasan, Anda dapat menambahkan lebih banyak konten ke pesan Anda sebelum mengirimnya. Anda dapat:

Untuk mengetahui opsi selengkapnya, klik alat Google Workspace untuk:

Mengubah DM menjadi ruang

Penting: Jika dalam DM ada 2 orang atau lebih, Anda dapat mengubah DM menjadi ruang.

  1. Di komputer, buka Google Chat atau Gmail.
    • Di Gmail: Di sebelah kiri, klik Chat.
  1. Buka DM.
  2. Di bagian atas, klik nama percakapan.
  3. Klik Ubah chat ini menjadi ruang.

Mempelajari cara kerja DM di Google Workspace

Jika kantor atau sekolah Anda menggunakan Chat, administrator mengizinkan Anda untuk mengirim pesan ke orang di dalam dan di luar organisasi.

  • Anda dapat melakukan chat dengan seseorang di luar organisasi jika:
    • Dia menggunakan Akun Google pribadinya.
    • Kedua organisasi mengizinkannya.
  • Saat Anda melakukan chat dengan seseorang di luar organisasi, badge “Eksternal” akan ditampilkan di samping namanya.
  • Anda tidak dapat menambahkan orang di luar organisasi ke DM grup.
  • Saat menambahkan orang ke DM, Anda dapat menemukan saran. Saran mencakup semua orang di organisasi Anda, meskipun mereka tidak memiliki Google Chat.

Referensi terkait

Telusuri
Hapus penelusuran
Tutup penelusuran
Aplikasi Google
Menu utama
13222313937229273375
true
Pusat Bantuan Penelusuran
true
true
true
true
true
17
false
false