Memperbaiki perangkat Google TV yang tidak responsif

Jika perangkat Google TV Anda berhenti berfungsi, berhenti di satu layar, atau tidak merespons, artikel ini dapat membantu memperbaiki masalah tersebut.

Memulai ulang perangkat Google TV

  1. Cabut kabel daya dari perangkat Google TV Anda.
  2. Biarkan perangkat tidak menyala selama satu menit.
  3. Colokkan kembali kabel daya.
  4. Tekan tombol Daya di remote Anda.

Jika TV Anda sudah dapat berfungsi setelah dimulai ulang

Agar TV tidak berhenti berfungsi lagi, Anda dapat:

Memeriksa update aplikasi
  1. Di TV, telusuri "Google Play Store".
  2. Saat Google Play terbuka, buka ikon profil di kanan atas.
  3. Pilih Kelola aplikasi & game kemudian Update kemudian Update semua.

Tips: Untuk mengupdate aplikasi secara otomatis, di Play Store, buka Setelan, lalu pilih Update otomatis aplikasi.

Memeriksa update sistem
  1. Dari layar utama Google TV, pilih Setelan Setelan.
  2. Pilih Sistem kemudian Tentang kemudian Update sistem.
  3. Jika update tersedia, ikuti petunjuk di layar untuk menginstal update.
Logout & login kembali
  1. Dari layar utama Google TV, pilih Setelan Setelan kemudian Akun & Login.
  2. Pilih profil yang ingin Anda hapus kemudian Hapus kemudian Hapus akun.
    • Jika hanya ada satu akun dan Anda menghapusnya, TV akan direset ke setelan pabrik secara otomatis.
  3. Untuk menambahkan akun lagi, pilih Tambahkan akun.
  4. Untuk login, ikuti petunjuk di layar.

Jika TV Anda masih tidak berfungsi setelah dimulai ulang

Pada sebagian besar perangkat Google TV, Anda dapat mereset perangkat ke setelan pabrik secara manual. Perlu waktu beberapa menit untuk menyelesaikan proses reset ke setelan pabrik dan menghapus semua data yang ada di perangkat Anda. Anda perlu mendownload ulang aplikasi dan konten.

Langkah-langkah untuk mereset perangkat ke setelan pabrik bervariasi menurut produsen. Misalnya, pada Chromecast dengan Google TV:

  1. Colokkan perangkat ke TV, lalu nyalakan.
  2. Di bagian belakang perangkat, tekan dan tahan tombol yang ada. Lampu akan berkedip kuning.
  3. Jika lampu berubah menjadi putih solid, lepaskan tombol tersebut. Perangkat akan direset.

Perangkat lain mungkin memiliki langkah reset yang berbeda. Untuk info selengkapnya, hubungi produsen perangkat.

Telusuri
Hapus penelusuran
Tutup penelusuran
Menu utama
1733807117510160940
true
Pusat Bantuan Penelusuran
true
true
true
true
true
5064966
false
false