Menggunakan dasbor Anda
Untuk mulai menyiapkan aplikasi, pilih Dasbor di menu sebelah kiri. Pada detail aplikasi di bagian atas halaman, Anda akan menemukan berbagai kategori dan tugas yang berkaitan dengan penyiapan dan rilis aplikasi. Anda harus menyelesaikan beberapa tugas wajib sebelum dapat meluncurkan aplikasi di Google Play.
Jika tugas telah diselesaikan, Anda akan melihat tanda centang hijau serta teks yang dicoret. Status progres di bagian atas juga akan diperbarui. Semakin banyak tugas yang diselesaikan, dasbor Anda akan diisi dengan data performa, dan analisis utama berdasarkan jangka waktu yang ditetapkan.
Setelah meluncurkan aplikasi, Anda dapat mengunjungi dasbor untuk mengetahui ringkasan metrik, tren, dan analisis utama aplikasi. Jika ingin mempelajari metrik ini lebih lanjut, buka Lihat statistik aplikasi.Penyiapan awal
Merilis aplikasi
Pasca-peluncuran
Setelah meluncurkan aplikasi, Anda dapat mengunjungi dasbor secara rutin untuk mendapatkan ringkasan metrik, tren, dan insight untuk aplikasi. Metrik yang ditampilkan di sini dapat berubah dari waktu ke waktu karena data penggunaan yang tersedia semakin banyak. Anda dapat menyesuaikan dasbor untuk menampilkan data paling penting.