Panduan belajar penilaian Periklanan Seluler

Mengoptimalkan iklan untuk seluler

Dalam artikel ini, kami akan membagikan beberapa panduan tentang cara mengoptimalkan iklan untuk seluler, sehingga Anda dapat menjangkau orang-orang dengan jumlah yang terus bertambah yang melakukan penelusuran di perangkat seluler mereka.

Artikel ini adalah bagian 2 dari rangkaian yang terdiri atas 2 bagian. Di bagian 1, kita telah membahas cara mengoptimalkan situs untuk seluler.

1. Gunakan aset iklan yang tepat untuk seluler

Aset iklan memungkinkan Anda menampilkan informasi bisnis tambahan bersama iklan, seperti alamat, nomor telepon, atau link ke halaman tertentu di situs Anda. Aset iklan membantu membuat iklan Anda tampil beda serta lebih menarik bagi pelanggan di seluler.

Tidak ada biaya untuk menggunakan aset iklan, namun Anda akan dikenakan biaya seperti biasa untuk klik pada iklan.

Berikut beberapa aset iklan yang dapat membantu meningkatkan performa iklan di seluler:

Menambahkan aset sitelink untuk mendorong penjualan online

Aset sitelink memungkinkan Anda menambahkan link ke halaman tertentu di situs Anda, seperti jam buka atau produk unggulan. Link ini membantu mengarahkan pengunjung tepat ke hal yang ingin mereka ketahui atau beli, langsung dari iklan Anda.

Menambahkan aset lokasi untuk mendorong kunjungan toko

Aset lokasi menampilkan iklan bersama peta, alamat, atau jarak ke lokasi bisnis Anda. Aset ini membantu orang untuk langsung mengetahui lokasi toko Anda, sehingga mempermudah mereka menemukan dan mengunjungi bisnis Anda.

Cara menyiapkan aset lokasi

Menambahkan aset panggilan untuk mendorong panggilan telepon

Aset panggilan menambahkan nomor telepon ke iklan Anda, yang dapat meningkatkan rasio klik-tayang (CTR) sebesar 4-5%. Aset ini membuat orang dapat langsung menghubungi bisnis Anda, dan segera terhubung dengan Anda.

Cara membuat aset panggilan

2. Ikuti praktik terbaik untuk membuat iklan seluler yang efektif

Agar dapat menjangkau calon pelanggan di perangkat seluler, iklan Anda harus relevan, menarik, dan penuh informasi. Mari kita ringkas beberapa praktik terbaik untuk membuat iklan seluler yang berhasil:

  • Buat judul yang menarik perhatian: Judul adalah hal pertama yang dilihat orang. Judul dapat diklik dan merupakan bagian yang paling menarik perhatian dari iklan seluler Anda, jadi fokuskan untuk membuat judul yang relevan dan tampil beda. Coba sertakan kata kunci sehingga orang langsung mengetahui bahwa iklan Anda relevan dengan apa yang mereka cari.
  • Gunakan pesan ajakan (CTA) yang kuat: Pesan ajakan (CTA) yang kuat dan jelas memberi tahu pengunjung seluler proses selanjutnya, dan mendorong mereka untuk melakukan tindakan yang Anda inginkan. Gunakan kata kerja yang kuat, seperti Beli, Telepon Sekarang, Pesan, Daftar, atau Dapatkan Penawaran Harga. Dengan memilih frasa tindakan yang tepat, Anda tidak perlu membayar klik yang cenderung tidak menghasilkan transaksi bisnis untuk Anda.
  • Maksimalkan teks deskripsi: Soroti hal yang membuat bisnis Anda unik dan mengapa Anda memiliki hal yang dicari pelanggan. Tekankan nilai jual utama Anda (layanan, keandalan, ragam pilihan, produk eksklusif, harga atau promo khusus, dsb.) yang membedakan bisnis Anda dari pesaing.
  • Rotasikan beberapa variasi iklan: Jika Anda memiliki lebih dari satu iklan dalam grup iklan, Google Ads secara otomatis akan mulai menampilkan iklan yang beperforma lebih baik secara default. Sebaiknya ada 2 hingga 4 iklan yang berbeda, masing-masing dengan judul atau teks deskripsi yang berbeda.

3. Pastikan halaman landing seluler cocok dengan iklan

Halaman landing seluler memainkan peran besar untuk mengubah klik menjadi pelanggan. Ketika mengklik iklan, seseorang berharap untuk tiba di halaman yang relevan dengan apa yang mereka lihat di iklan Anda. Jika tidak langsung menemukan apa yang diharapkan, kemungkinan besar pelanggan akan meninggalkan situs Anda.

Pilih halaman landing seluler yang mencerminkan pesan ajakan (CTA) di teks iklan Anda dan menyediakan jalur yang jelas untuk melakukan tindakan tersebut, seperti membeli produk spesifik atau mengisi formulir. Setiap promo atau penawaran khusus yang dijanjikan dalam iklan harus tampak beda dibanding bagian lainnya di halaman landing Anda.

Hubungan antara iklan seluler dan halaman landing adalah jembatan antara calon pelanggan dan tindakan yang Anda ingin mereka lakukan. Apakah Anda mendorong pelanggan ke arah tindakan yang sama di kedua tempat? Apakah Anda menekankan poin penjualan yang sama? Semakin kuat hubungan antara iklan dan halaman landing, semakin besar peluang Anda mendapatkan hasil.

Buka Bagian 1: Mengoptimalkan situs untuk seluler

Apakah ini membantu?

Bagaimana cara meningkatkannya?
true
Telusuri
Hapus penelusuran
Tutup penelusuran
Menu utama
17416261627217503122
true
Pusat Bantuan Penelusuran
true
true
true
true
true
73067
false
false
false