Panduan belajar penilaian Periklanan Seluler

Mendorong lebih banyak panggilan telepon ke bisnis Anda: Praktik Terbaik Google

Panduan resmi untuk mengoptimalkan iklan panggilan telepon dan ekstensi panggilan.


Best Practices logo

Interaksi pelanggan dapat dilakukan secara online, di toko, atau melalui telepon. Berikut adalah tips untuk mendorong lebih banyak transaksi bisnis dengan iklan panggilan telepon dan ekstensi panggilan di Google Ads.

 

1. Tentukan apakah mendorong panggilan telepon adalah sasaran Anda yang paling berharga

  • Putuskan apakah Anda ingin memprioritaskan peningkatan klik ke situs atau panggilan telepon ke bisnis Anda. 

Alasan: Jika nilai panggilan telepon cukup tinggi dibandingkan klik, sebaiknya gunakan iklan panggilan telepon.

Baca selengkapnya mengenai cara menentukan kapan harus menggunakan iklan panggilan telepon atau ekstensi panggilan.

2. Persiapkan kesuksesan bagi iklan panggilan telepon Anda

  • Buat teks iklan yang menunjukkan nilai perusahaan Anda dan mendorong pelanggan untuk menelepon. 

Alasan: Pengguna membutuhkan alasan yang menarik untuk menelepon.

  • Jadwalkan iklan yang mendorong panggilan telepon saat ada seseorang yang akan menjawab. 

Alasan: Jangan membuang uang dan waktu pengguna dengan menghasilkan panggilan saat Anda tidak dapat menjawabnya.

  • Gunakan data dari pelaporan panggilan untuk membuat keputusan yang lebih tepat mengenai penjadwalan staf yang akan menjawab panggilan telepon tersebut. 

Alasan: Analisis seputar durasi dan frekuensi panggilan dapat mendasari cara Anda mengatur staf dan menjalankan pusat layanan telepon.

Baca selengkapnya mengenai cara menyiapkan iklan panggilan telepon Anda untuk meraih kesuksesan.

3. Mengukur panggilan telepon yang Anda terima

  • Gunakan pelaporan panggilan untuk melacak panggilan dari iklan Anda. 

Alasan: Opsi ini menyediakan detail tentang panggilan yang Anda terima dan memungkinkan Anda melacak panggilan sebagai konversi online.

  • Lacak panggilan telepon sebagai konversi. 

Mengapa: Tracking konversi membantu Anda mengidentifikasi kata kunci, kampanye, dan banyak lagi yang mendorong panggilan telepon yang berharga. Detail ini dapat membantu Anda mengoptimalkan penargetan, bidding, dan anggaran Anda.

  • Lacak konversi panggilan situs. 

Alasan: Tidak semua pengguna langsung menelepon - beberapa orang butuh lebih banyak informasi dari situs web Anda sebelum menelepon. Terlepas dari kapan seseorang menelepon Anda, pastikan Anda mencatat panggilan telepon tersebut sebagai konversi online.

Baca selengkapnya mengenai cara mengukur panggilan telepon yang Anda terima.

4. Optimalkan performa iklan panggilan telepon

  • Pahami berbagai jenis konversi yang didorong oleh kampanye Google Ads dan kata kunci Anda. 

Alasan: Tren yang Anda lihat dapat memengaruhi strategi Anda. Kampanye dan kata kunci yang menitikberatkan pada panggilan telepon bisa mendapatkan manfaat dari berbagai bidding dan pesan yang menekankan pada panggilan.

  • Ajukan bid berdasarkan nilai yang diberikan panggilan telepon kepada Anda. 

Alasan: Dengan memahami nilai panggilan telepon, Anda dapat memaksimalkan laba atas investasi pemasaran Anda dengan lebih baik.

  • Optimalkan situs Anda untuk menerima panggilan, yaitu menampilkan nomor telepon secara jelas untuk pengunjung desktop dan mengaktifkan fungsi klik untuk menelepon bagi pengunjung seluler Anda.

Alasan: Mengoptimalkan situs itu sendiri dapat memberikan efek yang luar biasa pada volume panggilan telepon Anda secara keseluruhan, terutama saat pengguna mengunjungi situs Anda melalui telepon seluler mereka.

  • Berikan pengalaman yang baik saat seseorang menelepon bisnis Anda.

Alasan: Menyempurnakan pengalaman panggilan yang relevan, seperti yang dilakukan untuk halaman landing Anda, cenderung meningkatkan rasio konversi dan mendapatkan banyak pelanggan.

Baca selengkapnya mengenai cara mengoptimalkan performa iklan panggilan telepon Anda.

 

Daftar ke newsletter Praktik Terbaik untuk mendapatkan info terbaru dan tips Google Ads lanjutan di kotak masuk Anda.

Apakah ini membantu?

Bagaimana cara meningkatkannya?
true
Achieve your advertising goals today!

Attend our Performance Max Masterclass, a livestream workshop session bringing together industry and Google ads PMax experts.

Register now

Telusuri
Hapus penelusuran
Tutup penelusuran
Menu utama
14169032642795224219
true
Pusat Bantuan Penelusuran
true
true
true
true
true
73067
false
false
false