Apa itu Google Analytics for Firebase?

Dengan diluncurkannya laporan aplikasi Google Analytics terbaru yang beroperasi dengan Firebase – platform developer aplikasi terintegrasi dari Google – Anda mungkin melihat istilah "Google Analytics for Firebase" dalam beberapa materi informasi kami. "Google Analytics for Firebase" mengacu pada laporan aplikasi Google Analytics yang muncul di Firebase console dan di produk Google lainnya yang berfokus pada aplikasi yang saling terhubung melalui Firebase. Jika menggunakan laporan aplikasi baru di Google Analytics, laporan tersebut identik dengan laporan yang Anda lihat di Firebase console. Hal ini memungkinkan siapa saja di organisasi Anda -- baik yang menggunakan Google Analytics maupun Firebase console -- untuk bekerja menggunakan data dan laporan yang sama untuk aplikasi Anda.

Laporan tersebut memberikan analisis perilaku dan pemasaran dalam aplikasi yang komprehensif untuk aplikasi seluler. Anda mendapatkan insight tentang cara pengguna berinteraksi dengan aplikasi dan performa pemasarannya. Laporan tersebut juga memungkinkan Anda membuat audiens dan terhubung dengan jaringan pihak ketiga agar insight Anda dapat segera ditindaklanjuti.

Untuk melihat laporan aplikasi (di Google Analytics atau Firebase console), Anda perlu menggunakan Google Analytics for Firebase SDK di aplikasi Anda. Firebase SDK mengumpulkan data penggunaan aplikasi dasar secara otomatis, tanpa perlu menulis kode tambahan. Anda dapat memahami interaksi dasar seperti: frekuensi aplikasi dibuka, frekuensi pembelian dalam aplikasi dilakukan, dan jumlah pengguna aktif selama jangka waktu tertentu. Anda juga dapat melihat demografi dan minat pengguna.

Pelajari lebih lanjut cara memulai analisis aplikasi.

Apakah ini membantu?

Bagaimana cara meningkatkannya?
Telusuri
Hapus penelusuran
Tutup penelusuran
Menu utama
13077158198920667321
true
Pusat Bantuan Penelusuran
true
true
true
true
true
5054967
false
false