Menghapus aplikasi

Terkadang Anda ingin menghapus aplikasi dari project Firebase, seperti menghapus varian aplikasi yang sudah tidak berlaku. Namun, sebelum menghapus aplikasi, Anda harus memahami apa yang terjadi saat aplikasi dihapus dan apa dampaknya pada project Firebase Anda. Selain menghapus aplikasi, terkadang ada tindakan alternatif yang dapat Anda lakukan.

Ini adalah tindakan permanen: Anda tidak dapat membatalkan penghapusan aplikasi jika berubah pikiran. Pastikan Anda memang ingin menghapusnya.

Saat menghapus aplikasi, perubahan berikut terjadi pada project Firebase Anda:

  • Data Analytics masuk yang sesuai dengan aplikasi Anda tidak diproses. Data Analytics historis yang sesuai dengan aplikasi Anda masih disimpan. Data Analytics untuk aplikasi lain yang terhubung dengan project Firebase Anda tidak terpengaruh.
  • Kunci API yang sesuai atau klien OAuth TIDAK dihapus. Anda dapat menghapus kunci API atau klien OAuth di halaman kredensial konsol Google API. Menghapus resource ini akan mengganggu aplikasi yang terinstal: pengguna Anda tidak dapat lagi melakukan autentikasi atau login.
  • Jika aplikasi Anda ditautkan ke Google Play, AdMob, atau BigQuery, penautan akan dibatalkan saat aplikasi dihapus.

Jika ingin terus memproses data Analytics masuk untuk aplikasi Anda, namun tetap ingin membebaskan klien OAuth untuk mendaftarkan SHA-1 dan nama paket yang sama di project yang berbeda, Anda dapat menghapus SHA-1 untuk aplikasi Anda dari Setelan Project, dan bukan menghapus aplikasi tersebut.

Apakah ini membantu?

Bagaimana cara meningkatkannya?
Telusuri
Hapus penelusuran
Tutup penelusuran
Menu utama
6079178846664602016
true
Pusat Bantuan Penelusuran
true
true
true
true
true
5054967
false
false