Mengonfigurasi mode terbatas YouTube

Artikel ini ditujukan untuk administrator Google Workspace.

Sebagai administrator Google Workspace, Anda dapat membatasi akses ke video YouTube untuk organisasi.

Di konsol Google Admin, Anda dapat:

  • Membatasi akses YouTube ke video yang aman dengan VIP, header HTTP, kebijakan perangkat Chrome, atau pengguna Google Workspace for Education yang login.
  • Membatasi akses ke semua video YouTube untuk jaringan Anda.
  • Mengelola izin sekolah untuk YouTube.
  • Membuat daftar konten video yang diizinkan oleh domain.

Setelan ini berlaku untuk pengguna di akun Google Workspace for Education, jaringan sekolah, dan perangkat yang digunakan untuk login. Selain itu, untuk menerapkan pembatasan ke pengguna yang logout, ikuti petunjuk dalam Membatasi konten YouTube di jaringan guna memperbarui konfigurasi jaringan Anda.

Buka semua | Tutup semua

Mengonfigurasi izin dan setelan konten

Langkah 1: Konfigurasikan setelan konten untuk pengguna yang login
  1. Login ke Konsol Google Admin.

    Login menggunakan akun administrator (bukan yang diakhiri dengan @gmail.com).

  2.  Di konsol Admin, buka Menu lalu AplikasilaluLayanan Google TambahanlaluYouTube.
  3. Klik Setelan kontenlaluPenyiapan.
  4. Centang kotak Pengguna yang login hanya dapat menonton video yang dibatasi dan disetujui.
  5. (Opsional) Untuk mempelajari cara mengonfigurasi jaringan Anda ke akses terbatas untuk video YouTube, klik Menyiapkan jaringan.
  6. Klik Simpan.
  7. Klik Pemberi persetujuan khususlalucentang kotak Pengajar Google Classroom terverifikasi dapat menyetujui pengajar.
  8. Klik Simpan.

Tips: Untuk membatasi akses ke video di perangkat terkelola, buka Pemblokiran URL.

Langkah 2: Konfigurasikan izin pengguna

Setelah mengonfigurasi setelan konten, Anda dapat menyetel akses yang sama untuk semua pengguna. Atau, Anda dapat menetapkan berbagai aturan untuk grup atau departemen.

  1. Login ke Konsol Google Admin.

    Login menggunakan akun administrator (bukan yang diakhiri dengan @gmail.com).

  2.  Di konsol Admin, buka Menu lalu AplikasilaluLayanan Google TambahanlaluYouTube.
  3. Klik Izin.
  4. Untuk menerapkan setelan ke semua orang, biarkan unit organisasi teratas dipilih. Jika tidak, pilih unit organisasi turunan atau grup konfigurasi.
  5. Pilih salah satu opsi:
    • Akses YouTube terbatas ketat
    • Akses YouTube terbatas menengah
    • Akses YouTube tidak terbatas
    • Dapat menyetujui video
  6. Klik Simpan. Jika mengonfigurasi unit organisasi atau grup, Anda mungkin dapat menetapkan ke Warisi atau Ganti untuk unit organisasi induk, atau Tidak disetel untuk grup.

Mengelola video dan channel yang disetujui

Menyetujui video atau channel
  1. Buka YouTube dan login dengan akun Google Workspace.
  2. Di bagian atas, masukkan kueri penelusuran dan klik Telusuri .
  3. Dari daftar, klik video atau channellaluSetujui.
Menampilkan daftar video yang disetujui
  1. Login ke Konsol Google Admin.

    Login menggunakan akun administrator (bukan yang diakhiri dengan @gmail.com).

  2.  Di konsol Admin, buka Menu lalu AplikasilaluLayanan Google TambahanlaluYouTube.
  3. Klik Setelan kontenlaluLihat video yang disetujui.
  4. (Opsional) Untuk membuka video atau channel, klik link.
  5. (Opsional) Untuk mengirimkan email kepada pemberi persetujuan, klik nama pemberi persetujuan.
  6. (Opsional) Untuk menghapus video dari daftar, klik Hapus laluHapus untuk mengonfirmasi.

Mengizinkan video YouTube tersemat di layanan Google Workspace for Education

Jika organisasi Anda mengizinkan atau memblokir video YouTube dalam layanan Google Workspace for Education, Anda perlu menambahkan www.youtubeeducation.com ke dalam daftar yang diizinkan atau tidak diizinkan. Dengan menambahkannya, penggunaan video YouTube di Google Classroom dan layanan Google Workspace for Education lainnya oleh organisasi Anda akan tetap sama. Pelajari lebih lanjut cara mengontrol konten YouTube.

Apakah ini membantu?

Bagaimana cara meningkatkannya?
Telusuri
Hapus penelusuran
Tutup penelusuran
Menu utama
10568698078694389072
true
Pusat Bantuan Penelusuran
true
true
true
false
false