Membagikan folder di Google Drive


               

Ingin fitur canggih Google Workspace untuk bisnis Anda?

Coba Google Workspace sekarang juga!

Berikut hal yang dapat dilakukan orang lain terhadap folder yang telah Anda bagikan kepada mereka:

  • Dapat mengatur, menambahkan, dan mengedit: Jika orang lain login ke Akun Google, mereka dapat membuka, mengedit, menghapus, atau memindahkan file apa pun dalam folder. Mereka juga dapat menambahkan file ke folder tersebut.
  • Hanya dapat melihat: Orang lain dapat melihat folder dan mereka dapat membuka semua file di dalam folder.

Selengkapnya tentang berbagi folder:

  • Saat Anda berbagi atau mengubah izin pada folder, file dan subfolder di dalamnya akan diperbarui ke setelan berbagi yang baru. File yang ditambahkan ke folder pada masa mendatang akan mewarisi izin dari folder tersebut, selain izin apa pun yang langsung ditambahkan ke file itu.
  • Jika Anda berbagi atau membatalkan berbagi folder yang memiliki banyak file atau subfolder, mungkin diperlukan waktu cukup lama sampai semua izin berubah. Jika Anda mengubah banyak izin edit atau lihat sekaligus, Anda mungkin memerlukan waktu cukup lama untuk melihat perubahannya.

Tips: Sementara itu, untuk memberikan akses ke folder bagi kolaborator baru, gunakan URL Berbagi dari file yang berada di dalam folder tersebut.

  • Penyimpanan dihitung pada akun orang yang mengupload file, bukan pemilik folder.
  • Saat Anda mengelola struktur folder yang besar, izin folder induk dan turunan dapat berbeda. Anda dapat mengganti izin yang diwariskan pada folder turunan agar berbeda dengan folder induknya. Anda juga dapat menghapus izin folder induk dari folder turunan.

Cara berbagi folder

Berbagi dengan orang tertentu
  1. Di iPhone atau iPad Anda, buka aplikasi Google Drive.
  2. Pilih folder yang ingin Anda bagikan.
  3. Pilih Bagikan Tambahkan pemberi persetujuan .
  4. Masukkan alamat email atau Google Grup yang ingin Anda ajak berbagi.
  5. Untuk menentukan peran orang lain pada folder Anda, pilih Pelihat, Pengomentar, atau Editor.
  6. Pilih untuk memberi tahu orang lain.
    • Jika Anda ingin memberi tahu orang lain bahwa Anda telah membagikan item kepada mereka, centang kotak di samping "Beri tahu orang". Jika Anda memilih untuk memberi tahu orang lain, setiap alamat email yang Anda masukkan akan disertakan dalam email. Jika Anda tidak ingin memberi tahu orang lain, hapus centang pada kotak.
  7. Ketuk Kirim Kirim.

Tips: Jika Anda memperbarui izin untuk file yang Anda bagikan dari Drive Saya dan orang yang Anda ajak berbagi tidak memiliki izin, Anda dapat memperbarui izin untuk:

  • Folder yang berisi file tersebut
  • Hanya file tersebut
Berbagi dengan sekelompok orang tertentu

Berbagi dengan Google Grup

Di Google Drive, Anda dapat berbagi folder dengan Google Grup, alih-alih orang tertentu. Jika Anda:

  • Menambahkan anggota ke grup: Orang tersebut akan mendapatkan izin untuk mengakses file dan folder yang dimiliki grup.
  • Menghapus anggota dari grup: Orang tersebut akan kehilangan izin untuk mengakses file dan folder yang dimiliki grup.

Untuk berbagi folder dengan Google Grup Anda:

  1. Buat Google Grup.
  2. Tambahkan anggota ke grup Anda.
  3. Bagikan folder kepada grup Anda.

Tips: Sebelum folder muncul dalam folder “Dibagikan kepada saya” milik Anda, Anda harus membuka folder tersebut dari undangan atau link.

Mengizinkan akses umum ke folder

Tentukan apakah folder Anda akan tersedia secara umum, atau dibatasi hanya untuk orang yang memiliki akses. Jika Anda mengizinkan akses bagi siapa saja yang memiliki link, siapa pun dapat membuka folder tersebut.

  1. Di iPhone atau iPad, buka aplikasi Google Drive.
  2. Di samping nama folder, ketuk Lainnya Lainnya.
  3. Ketuk Kelola akses.
  4. Pada bagian "Akses umum", ketuk panah kanan.
  5. Pilih siapa saja yang dapat mengakses file.
    • Tips: Jika Anda menggunakan Akun Google Anda untuk kantor atau sekolah, Anda dapat memilih untuk hanya membagikan file dan folder kepada audiens tertentu, seperti departemen Anda.
  6. Tentukan peran yang akan dimiliki orang lain pada folder Anda dengan memilih salah satu opsi.
  7. Pilih apakah orang lain dapat menemukan folder di hasil penelusuran atau tidak.
  8. Ketuk Kembali.

Mengubah izin berbagi folder bersama

Mengedit, mengomentari, atau melihat file bersama

Saat Anda berbagi folder, file dan subfolder di dalamnya akan berstatus sama seperti folder yang Anda bagikan:

  • Editor: Orang dapat membuka, mengedit, menghapus, atau memindahkan file apa pun di dalam folder. Mereka juga dapat menambahkan file ke folder tersebut.
  • Pengomentar: Orang dapat memberi komentar dan saran pada file dalam folder, tetapi tidak dapat mengubah atau membagikan item dalam folder kepada orang lain.
  • Pelihat: Orang dapat melihat folder dan mereka dapat membuka semua file di dalam folder.

Jika Anda ingin mengubah cara file tertentu dibagikan, Anda dapat melakukannya setelah Anda membagikan folder.

Mentransfer kepemilikan

Untuk mentransfer kepemilikan folder, buka drive.google.com di komputer.

File dihapus dari folder bersama

Jika seseorang menghapus file dari folder bersama, semua orang kecuali pemilik file akan kehilangan akses.

Referensi terkait

Telusuri
Hapus penelusuran
Tutup penelusuran
Aplikasi Google
Menu utama
17498264538204002888
true
Pusat Bantuan Penelusuran
true
true
true
true
true
99950
false
false