Menyisipkan smart chip di Google Spreadsheet

Sisipkan smart chip di Google Spreadsheet untuk menyertakan informasi tentang:

  • Pengguna dengan alamat email Gmail atau Google Workspace
  • File Google Dokumen, Spreadsheet, atau Slide lain
  • Acara Google Kalender
  • Tempat dan rute peta
  • Entitas Google Finance
  • Video YouTube
  • Rating

Dengan smart chip di spreadsheet, Anda dapat mengarahkan kursor atau mengklik chip untuk mengetahui informasi selengkapnya.

Menambahkan smart chip

Penting: Saat Anda menyebutkan pengguna lain dalam smart chip, pengguna tersebut tidak otomatis mendapatkan akses ke dokumen Anda. Untuk mengizinkan pengguna lain mendapatkan akses, bagikan dokumen Anda.

  1. Pada komputer, buka spreadsheet di Google Spreadsheet.
  2. Masukkan "@".
  3. Untuk mempersempit opsi Anda, pilih dari daftar pop-up atau masukkan:
    • Huruf
    • Angka
    • Simbol
  4. Untuk menambahkan:
    • Smart chip orang: Masukkan nama atau email.
    • Smart chip file: Masukkan nama file atau kata kunci yang terkait.
    • Smart chip acara: Masukkan nama acara kalender atau kata kunci terkait.
    • Smart chip tempat: Masukkan tempat, alamat, atau lokasi.
    • Smart chip keuangan: Masukkan nama entitas Google Finance, seperti saham, reksa dana, atau mata uang.
    • Chip rating: Masukkan “Rating” dan klik chip untuk memilih rating bintang nol hingga lima dari menu dropdown.
  5. Untuk melihat informasi, arahkan kursor ke smart chip.

Tips: Anda dapat menyisipkan berbagai jenis chip bersama dengan teks dalam satu sel. Saat ini, penghitungan referensi ke sel dengan beberapa chip tidak didukung.

Menggunakan @ untuk menyisipkan tanggal dengan lebih mudah

  1. Pada komputer, buka spreadsheet di Google Spreadsheet.
  2. Untuk menyisipkan tanggal, pilih salah satu opsi:
  • Masukkan “@” lalu di bagian “Tanggal”, pilih dari daftar pop-up.
  • Input:
    • @date: Membuka pemilih tanggal
    • @today: Menampilkan tanggal hari ini
    • @yesterday: Menampilkan tanggal kemarin
    • @tomorrow: Menampilkan tanggal besok
    • Tanggal relatif, seperti @monday, @next tuesday, atau @last wednesday

Tips: Untuk membuka pemilih tanggal, klik dua kali pada tanggal.

Mengonversi email, link, dan lainnya ke smart chip

Menambahkan smart chip orang

Menyisipkan dari menu

  1. Pada komputer, buka spreadsheet di Google Spreadsheet.
  2. Pilih rentang sel dengan alamat email.
  3. Di bagian atas, klik Sisipkan kemudian Smart chip kemudian Konversikan ke chip orang.

Tips: Untuk menyisipkan dari menu sel, klik kanan pada sel. Klik Smart chip kemudian Konversikan ke chip orang.

Menekan tombol tab untuk mengonversi

Tempelkan alamat email ke sel, tekan tombol Tab untuk membuat chip orang.

Menambahkan smart chip file

Menyisipkan dari menu

  1. Pada komputer, buka spreadsheet di Google Spreadsheet.
  2. Pilih rentang sel dengan link file.
  3. Di bagian atas, klik Sisipkan kemudian Smart chip kemudian Konversikan ke chip file.

Tips: Untuk menyisipkan dari menu sel, klik kanan pada sel. Klik Smart chip kemudian Konversikan ke chip file.

Menyisipkan dari sel

  1. Pada komputer, buka spreadsheet di Google Spreadsheet.
  2. Untuk menemukan pratinjau file, arahkan kursor ke sel yang berisi link file.
  3. Di bagian bawah pratinjau, klik Ganti URL kemudian Chip.

Menekan tombol tab untuk mengonversi

Tempelkan link file ke sel, tekan tombol Tab untuk membuat chip file.

Menambahkan smart chip acara

Menyisipkan dari menu

  1. Pada komputer, buka spreadsheet di Google Spreadsheet.
  2. Pilih rentang sel dengan link acara kalender.
  3. Di bagian atas, klik Sisipkan kemudian Smart chip kemudian Acara kalender.

Tips: Untuk menyisipkan dari menu sel, klik kanan pada sel. Klik Smart chip kemudian Acara kalender.

Menyisipkan dari sel

  1. Pada komputer, buka spreadsheet di Google Spreadsheet.
  2. Untuk melihat pratinjau acara, arahkan kursor ke sel yang berisi link acara kalender.
  3. Di bagian bawah pratinjau, klik Ganti URL kemudian Chip.
Menambahkan smart chip tempat

Menyisipkan dari menu

  1. Pada komputer, buka spreadsheet di Google Spreadsheet.
  2. Pilih rentang sel dengan link Google Maps.
  3. Di bagian atas, klik Sisipkan kemudian Smart chip kemudian Konversikan ke chip tempat.

Tips:Untuk menyisipkan dari menu sel, klik kanan pada sel. Klik Smart chip kemudian Konversikan ke chip tempat.

Menyisipkan dari sel

  1. Pada komputer, buka spreadsheet di Google Spreadsheet.
  2. Untuk melihat pratinjau peta, arahkan kursor ke sel yang berisi link peta.
  3. Di bagian bawah pratinjau, klik Ganti URL kemudian Chip.

Menekan tombol tab untuk mengonversi

Tempelkan link peta ke sel, tekan tombol Tab untuk membuat chip tempat.

Menambahkan smart chip keuangan

Menyisipkan dari menu

  1. Pada komputer, buka spreadsheet di Google Spreadsheet.
  2. Pilih rentang sel dengan entitas Google Finance.
  3. Di bagian atas, klik Sisipkan kemudian Smart chip kemudian Keuangan.

Tips: Untuk menyisipkan dari menu sel, klik kanan pada sel. Klik Smart chip kemudian Keuangan.

Menambahkan smart chip YouTube

Menyisipkan dari sel

  1. Pada komputer, buka spreadsheet di Google Spreadsheet.
  2. Untuk melihat pratinjau video YouTube, arahkan kursor ke sel yang berisi link video YouTube.
  3. Di bagian bawah pratinjau, klik Ganti URL kemudian Chip.

Menekan tombol tab untuk mengonversi

Tempelkan link video YouTube ke sel, tekan tombol Tab untuk membuat chip YouTube.

Menambahkan smart chip rating

Menyisipkan dari menu

  1. Pada komputer, buka spreadsheet di Google Spreadsheet.
  2. Pilih rentang sel dengan nilai bilangan bulat antara nol dan lima.
  3. Di bagian atas, klik Sisipkan kemudian Smart chip kemudian Rating.

Tips: Untuk menyisipkan dari menu sel, klik kanan pada sel. Klik Smart chip kemudian Rating.

Tips:

  • Anda dapat mengubah format chip, seperti:
    • Warna
    • Ukuran
    • Gaya font
  • Untuk menghapus pemformatan, klik Format kemudian Hapus pemformatan di bagian atas.

Menambahkan chip dropdown

Anda dapat menambahkan dan menyesuaikan chip dropdown yang menampilkan beberapa opsi.

Menambahkan atau mengedit dropdown

  1. Pada komputer, buka spreadsheet di Google Spreadsheet.
  2. Pilih salah satu opsi:
    • Masukkan “@”. Di Menu, pada bagian komponen, klik Dropdown.
    • Di bagian atas, klik Sisipkan Berikutnya Dropdown.
    • Klik Data Berikutnya Validasi data Berikutnya Tambahkan aturan .
    • Klik kanan di sel Berikutnya Dropdown.
  3. Untuk melakukan perubahan pada dropdown, klik dropdown, lalu pilih salah satu opsi.
  4. Untuk mengedit opsi dropdown, klik dropdown Berikutnya Edit tombol .

Pelajari lebih lanjut cara membuat daftar dropdown dalam sel.

Telusuri
Hapus penelusuran
Tutup penelusuran
Menu utama
17630227079944344227
true
Pusat Bantuan Penelusuran
true
true
true
true
true
35
false
false