Mendapatkan deskripsi gambar di Chrome

Saat menggunakan pembaca layar di Chrome, Anda bisa mendapatkan deskripsi gambar yang tidak berlabel, misalnya, gambar yang tidak memiliki teks alternatif.  

Gambar dikirim ke Google untuk membuat deskripsi. Jika Google tidak dapat memberikan deskripsi gambar, pembaca layar akan mengatakan “Deskripsi tidak tersedia”. 

Penting: Deskripsi gambar tersedia dalam bahasa Kroasia, Ceko, Belanda, Inggris, Finlandia, Prancis, Jerman, Hindi, Indonesia, Italia, Norwegia, Portugis, Rusia, Spanyol, Swedia, dan Turki.

Mengaktifkan atau menonaktifkan Deskripsi Gambar

Anda dapat mengaktifkan deskripsi gambar di Setelan Chrome atau di halaman yang sudah Anda buka.

Mengaktifkan deskripsi gambar dari Google di halaman

Anda dapat mengaktifkan deskripsi gambar untuk semua halaman atau satu halaman tertentu saja.

  1. Di perangkat Android, buka aplikasi Chrome Chrome.
  2. Di kanan atas, pilih Lainnya Selengkapnya.
  3. Pada menu, pilih Dapatkan deskripsi gambar.
    • Jika deskripsi gambar sudah diaktifkan, menu akan menampilkan Hentikan deskripsi gambar.
  4. Saat mengaktifkan atau menonaktifkan deskripsi gambar, Anda mungkin diminta untuk menyetujui deskripsi gambar dari Google. Mengaktifkan atau menonaktifkan deskripsi gambar:
    • Untuk satu halaman: Pilih Sekali ini saja kemudian Dapatkan deskripsi.
    • Untuk semua halaman: Pilih Selalu kemudian Dapatkan deskripsi.

Jika Anda memiliki deskripsi gambar yang hanya diizinkan untuk satu halaman, keluar atau muat ulang halaman untuk menonaktifkannya.

Untuk menjeda deskripsi gambar saat Anda tidak terhubung ke Wi-Fi, aktifkan Hanya melalui Wi-Fi.

Jika Anda login dan menyinkronkan ke Chrome, deskripsi gambar akan tersedia di semua perangkat yang digunakan untuk login dan yang disinkronkan.

Mengaktifkan deskripsi gambar di setelan Chrome

Anda juga dapat mengaktifkan dan menonaktifkan deskripsi gambar untuk semua halaman di setelan Chrome. Deskripsi gambar untuk semua halaman berfungsi sama jika diaktifkan di setelan atau di halaman.

  1. Di perangkat Android, buka aplikasi Chrome Chrome.
  2. Di samping kolom URL, pilih Lainnya Lainnya kemudian Setelan.
  3. Pilih Aksesibilitas kemudian Deskripsi gambar.
  4. Aktifkan atau nonaktifkan Dapatkan deskripsi gambar.

Apakah ini membantu?

Bagaimana cara meningkatkannya?
Android Komputer

Perlu bantuan lain?

Coba langkah-langkah selanjutnya berikut:

Telusuri
Hapus penelusuran
Tutup penelusuran
Menu utama
3952715341670886494
true
Pusat Bantuan Penelusuran
true
true
true
true
true
208
false
false