Anda dapat mendengarkan teks yang dibaca di situs pada perangkat Android dan:
- Memutar, menjeda, memutar ulang, atau memajukan saat Anda membaca.
- Mengubah kecepatan pemutaran.
- Memilih suara yang diinginkan.
- Mengaktifkan atau menonaktifkan sorotan teks & scroll otomatis.
Bahasa yang tersedia dalam mode Dengarkan halaman ini adalah Arab, Bengali, China, Inggris, Prancis, Jerman, Hindi, Indonesia, Jepang, Portugis, Rusia, Spanyol, Yunani, Italia, Ibrani, Malayalam, Marathi, Polandia, Rumania, Tamil, Telugu, Thai, Turkiye, Ukraina, dan Vietnam. Mengubah bahasa Chrome & menerjemahkan halaman.
Menggunakan mode Dengarkan halaman ini di perangkat Anda
Penting: Mode Dengarkan halaman ini belum tersedia di semua situs. Saat halaman tidak mendukung pemutaran, item menu Dengarkan halaman ini tidak akan muncul di menu tambahan.
- Di perangkat Android Anda, buka Chrome .
- Buka situs berisi teks yang ingin Anda baca.
- Di kanan atas, ketuk Lainnya Dengarkan halaman ini .
- Untuk keluar dari mode Dengarkan halaman ini: Ketuk Tutup .
Tips:
- Anda dapat terus menjelajahi situs saat ini atau beralih ke tab yang berbeda sambil mendengarkan teks.
- Anda dapat terus mendengarkan teks meskipun layar terkunci.
Mengelola opsi pemutaran
- Di perangkat Android Anda, buka Chrome .
- Buka situs berisi teks yang ingin Anda baca.
- Di kanan atas, ketuk Lainnya Dengarkan halaman ini .
- Untuk mengelola opsi pemutaran, ketuk pemutar.
- Untuk mengubah kecepatan pemutaran: Ketuk 1.0x.
- Di kanan bawah, ketuk Opsi . Anda dapat:
- Memilih suara: Ketuk Suara .
- Untuk melihat pratinjau suara: Ketuk Pratinjau .
- Mengaktifkan atau menonaktifkan sorotan teks: Aktifkan atau nonaktifkan Soroti teks & scroll otomatis.
- Memilih suara: Ketuk Suara .