Anda dapat menginstal situs dan progressive web app (PWA) pada perangkat Chrome OS terkelola dalam mode kios yang dikunci. Anda juga dapat meluncurkan PWA secara otomatis di kios.
Pertimbangan
-
Anda sebaiknya hanya menambahkan situs dan PWA yang Anda percayai sepenuhnya. Agar keduanya dapat berfungsi dengan baik dalam mode kios, semua izin web diberikan tanpa meminta izin dari pengguna. Misalnya, pengguna tidak dimintai izin untuk mengakses kamera atau mikrofon di kios.
-
Pastikan URL yang Anda tentukan tidak memiliki pengalihan. Permintaan izin hanya diberikan secara otomatis dari URL asli. Permintaan izin dari URL yang berbeda akan ditolak secara otomatis.
-
Jika aplikasi Kios meminta izin web dari beberapa origin URL, origin ini dapat ditentukan di konsol Google Admin. Permintaan izin dari origin yang ditentukan akan otomatis diizinkan.
Langkah 1: Tambahkan situs atau PWA ke kios
-
Login ke Konsol Google Admin.
Login menggunakan akun administrator (bukan yang diakhiri dengan @gmail.com).
-
Di konsol Admin, buka Menu PerangkatChromeAplikasi & ekstensiKios.
- (Opsional) Untuk menerapkan setelan ke departemen atau tim, di bagian samping, pilih unit organisasi. Tunjukkan caranya
- Pilih Tambahkan , lalu klik Tambahkan menurut URL .
- Masukkan URL, lalu klik Simpan.
Langkah 2: (Opsional) Setel agar aplikasi diluncurkan secara otomatis
-
Login ke Konsol Google Admin.
Login menggunakan akun administrator (bukan yang diakhiri dengan @gmail.com).
-
Di konsol Admin, buka Menu PerangkatChromeAplikasi & ekstensiKios.
- (Opsional) Untuk menerapkan setelan ke departemen atau tim, di bagian samping, pilih unit organisasi. Tunjukkan caranya
- Di samping Aplikasi yang diluncurkan otomatis pada Kebijakan penginstalan, klik daftar, lalu pilih situs atau PWA yang ingin diluncurkan secara otomatis.
- Di bagian atas, klik Simpan.
Langkah 3: (Opsional) Tentukan origin URL tambahan
Jika aplikasi Kiosk menggunakan lebih dari satu origin URL, Anda dapat menentukan origin tambahan di konsol Admin. Semua origin yang ditentukan akan otomatis diizinkan. URL origin lainnya akan ditolak.
-
Login ke Konsol Google Admin.
Login menggunakan akun administrator (bukan yang diakhiri dengan @gmail.com).
-
Di konsol Admin, buka Menu PerangkatChromeAplikasi & ekstensiKios.
- (Opsional) Untuk menerapkan setelan ke departemen atau tim, di bagian samping, pilih unit organisasi. Tunjukkan caranya
- Klik aplikasi Kios yang ingin Anda tentukan origin URL tambahannya.
- Di bagian Origin URL tambahan untuk aplikasi kios ini, masukkan origin URL.
Catatan: Untuk mengetahui informasi tentang pola URL yang valid, lihat Format pola URL kebijakan perusahaan.
- Klik Simpan.
Langkah 4: (Opsional) Tambahkan ekstensi ke situs atau PWA
-
Login ke Konsol Google Admin.
Login menggunakan akun administrator (bukan yang diakhiri dengan @gmail.com).
-
Di konsol Admin, buka Menu PerangkatChromeAplikasi & ekstensiKios.
- (Opsional) Untuk menerapkan setelan ke departemen atau tim, di bagian samping, pilih unit organisasi. Tunjukkan caranya
- Cari dan klik baris URL yang ingin ditambahkan ekstensinya. Panel samping tempat Anda dapat melihat detail tambahan dan mengonfigurasi kebijakan akan terbuka.
- Buka Ekstensi.
- Klik Tambahkan ekstensi.
- Pilih Tambahkan dari Chrome Web Store, lalu cari dan klik ekstensi yang ingin ditambahkan.
- Klik Pilih. Nama dan ID ekstensi akan muncul di panel samping pada bagian Ekstensi.
- Klik Simpan.