Notifikasi

Merencanakan strategi kembali bekerja di kantor? Lihat cara Chrome OS dapat membantu.

Membuat dan menerapkan aplikasi kios Chrome

Artikel ini ditujukan untuk administrator dan developer Chrome yang berpengalaman dalam mengembangkan aplikasi Chrome.

Sebagai administrator Chrome, Anda dapat mengubah perangkat ChromeOS menjadi perangkat yang memiliki satu fungsi, seperti reklame digital atau layar interaktif. Anda dapat men-deploy aplikasi kios standar dari Chrome Web Store atau membuat aplikasi kios sendiri.

Di Chrome versi 57 dan yang lebih baru, beberapa perangkat ChromeOS mendukung aplikasi Android. Untuk mengetahui cara menginstal aplikasi Android pada perangkat Chrome terkelola, lihat Menggunakan aplikasi Android pada perangkat Chrome yang dijalankan sebagai kios.

Pertimbangan

  • Anda harus mendaftarkan perangkat yang menjalankan ChromeOS terlebih dahulu untuk dapat men-deploy kios di perangkat tersebut. Untuk mengetahui detailnya, lihat Mendaftarkan perangkat ChromeOS.
  • Anda dapat menggunakan aplikasi terpaket Chrome untuk membuat aplikasi kios. Namun, Anda tidak dapat menggunakan aplikasi yang dihosting.
  • Gunakan aplikasi Chrome yang disiapkan untuk dijalankan dalam mode layar penuh.
  • Ikuti Praktik terbaik pengembangan aplikasi Chrome.

Langkah 1: Buat aplikasi kios Chrome

Sebagai developer, ada 2 cara untuk membuat aplikasi kios yang dapat Anda terapkan di perangkat Chrome. Gunakan aplikasi web yang ada dan Pembuat Aplikasi Chrome untuk memaketkannya sebagai aplikasi kios atau buat aplikasi web baru.

Opsi 1: Gunakan aplikasi web yang ada

Sebelum memulai: Di komputer tempat Anda membuat aplikasi kios, tambahkan Pembuat Aplikasi Chrome ke browser Chrome.
  1. Di komputer tempat Anda membuat aplikasi, buat folder untuk file aplikasi.
  2. Buka Pembuat Aplikasi Chrome.
  3. Masukkan nama dan versi awal aplikasi.
    Gunakan angka yang rendah untuk versi awal, seperti 0.0.0.1, sehingga Anda dapat menaikkan angka untuk versi baru.
  4. Masukkan URL halaman beranda aplikasi saat ini.
    URL akan menjadi halaman landing untuk aplikasi kios baru.
  5. Pilih kontrol navigasi, seperti kembali, maju, muat ulang, dan mulai ulang sesi.
  6. Tentukan nilai waktu tunggu:
    • Waktu tunggu sesi tidak aktif—Durasi aplikasi tidak aktif sebelum data penjelajahan dihapus.
    • Waktu tunggu untuk kembali ke beranda—Durasi aplikasi tidak aktif sebelum kembali ke beranda. Data penjelajahan tidak dihapus.
      Nilai default untuk Waktu tunggu sesi tidak aktif dan Waktu tunggu untuk kembali ke beranda adalah 0 menit—aplikasi tidak memiliki waktu tunggu.
  7. (Opsional) Masukkan teks untuk menentukan Persyaratan Layanan bagi pengguna aplikasi.
  8. (Opsional) Pilih nilai untuk mengubah orientasi halaman beranda agar sesuai dengan perangkat yang menjalankannya.
    Misalnya, putar aplikasi 90 derajat untuk menjalankannya di perangkat yang disetel dengan tata letak potret.
  9. Pilih Mode Kios diaktifkan.
  10. Klik Ekspor aplikasi kios.
  11. Pilih tempat yang Anda inginkan untuk mengekspor file aplikasi, lalu klik Pilih.

Setelah membuat aplikasi kios dengan Pembuat Aplikasi Chrome, Anda dapat menyesuaikannya dengan menambahkan lebih banyak file.

Opsi 2: Buat aplikasi baru

Gunakan contoh file yang disediakan pada langkah-langkah di bawah ini untuk membuat aplikasi kios sederhana.
  1. Di komputer tempat Anda membuat aplikasi, buat folder untuk file aplikasi. 
  2. Buat file HTML aplikasi.
    1. Buat file HTML menggunakan editor teks.
      Berikut adalah contoh file HTML.
    2. Simpan file sebagai application.html di folder aplikasi.
  3. Buat manifes.
    1. Buat file JavaScript Object Notation (JSON) menggunakan editor teks. Berikut adalah contoh file JSON.
    2. Pastikan kiosk_enabled disetel ke true, "kiosk_enabled": true.
    3. (Opsional) Untuk mencegah aplikasi berjalan sebagai aplikasi biasa, setel kiosk_only ke true, "kiosk_only": true.
    4. (Opsional) Untuk mempercepat waktu yang diperlukan halaman web ketika pertama kali dimuat di kontrol webview aplikasi kios, tetapkan partition="persist:" di tag webview.
      Untuk mengetahui detailnya, lihat informasi atribut partisi untuk developer.
    5. Pastikan kode JSON sudah diformat dengan benar menggunakan alat validasi JSON pihak ketiga pilihan Anda.
    6. Simpan file sebagai manifest.json di folder aplikasi.
  4. Tentukan tinggi dan lebar aplikasi.
    1. Buat file CSS menggunakan editor teks. Berikut adalah contoh file CSS.
    2. Simpan file sebagai application.css di folder aplikasi.
      Catatan: Aplikasi kios akan otomatis ditampilkan dalam mode layar penuh.
  5. (Opsional) Untuk mengizinkan pengguna mengakhiri sesi kios:
    1. Buat file JavaScript menggunakan editor teks. Berikut adalah contoh file JS.
    2. Simpan file sebagai application.js di folder aplikasi.
  6. Buat skrip latar belakang:
    1. Buat file JavaScript menggunakan editor teks. Berikut adalah contoh file JS.
    2. Simpan file sebagai background.js di folder aplikasi.
  7. Buat ikon untuk aplikasi dan simpan di folder aplikasi:
    1. Buat ikon berukuran 128 x 128p dan simpan sebagai 128.png.
    2. Buat ikon berukuran 96 x 96p dan simpan sebagai 96.png.

Sebagai alternatif, gunakan contoh file ZIP yang berisi file aplikasi untuk aplikasi percobaan dengan kontrol navigasi dan tombol setel ulang. Versi langsung aplikasi ini, Aplikasi Kios Browser Chrome 1.0, telah dipublikasikan di Chrome Web Store. Anda dapat mengedit file tersebut dengan editor teks mana pun.

Langkah 2. Uji aplikasi kios

Sebagai developer, pastikan aplikasi kios Anda berfungsi di perangkat ChromeOS.

  1. Di perangkat Chrome, login ke Akun Google Anda.
  2. Simpan folder aplikasi di perangkat pengujian.
  3. Buka chrome://extensions/.
  4. Di kanan atas, aktifkan Mode developer.
  5. Klik Muat ekstensi mode developer.
  6. Temukan dan pilih folder aplikasi.
  7. Buka tab baru di Browser Chrome, lalu klik Aplikasi lalu aplikasi. Pastikan aplikasi dimuat dan berfungsi dengan benar.
  8. Jika perlu, lakukan perubahan pada file manifest.json, hosting folder aplikasi, lalu uji kembali. Ulangi sampai aplikasi berfungsi dengan benar.

Langkah 4: Publikasikan di Chrome Web Store

Sebagai developer, Anda dapat menentukan untuk menyediakan aplikasi dan ekstensi bagi semua pengguna atau mengontrol siapa saja yang dapat menginstalnya. Ada 2 cara untuk memublikasikan aplikasi kios di Chrome Web Store:

  • Publik—Semua orang dapat melihat dan menginstal aplikasi.
  • Tidak tercantum—Hanya pengguna yang memiliki link aplikasi yang dapat melihat dan menginstalnya. Aplikasi tidak akan muncul di hasil penelusuran Chrome Web Store. Anda dapat berbagi link aplikasi dengan pengguna di luar domain Anda.

Untuk menambahkan aplikasi kios di Chrome Web Store:

  1. Kompresikan folder yang berisi file Anda menjadi ZIP
  2. Ikuti langkah-langkah di Memublikasikan di Chrome Web Store

Langkah 4: Terapkan aplikasi kios

Sebagai admin, Anda dapat menambahkan aplikasi kios di konsol Google Admin.​

  1. Login ke Konsol Google Admin.

    Login menggunakan akun administrator (bukan yang diakhiri dengan @gmail.com).

  2. Di konsol Admin, buka Menu lalu PerangkatlaluChromelaluAplikasi & ekstensilaluKios.
  3. To apply the setting to all users, leave the top organizational unit selected. Otherwise, select a child organizational unit.
  4. Pilih Tambahkan Tambahkan pertanyaan, lalu klik Tambahkan dari Chrome Web Store.
  5. Telusuri aplikasi yang ingin And deploy, lalu klik Pilih.
  6. Jika diminta, setujui izin aplikasi atas nama organisasi Anda.
  7. Di panel sebelah kanan, tetapkan kebijakan aplikasi dan ekstensi. Pelajari masing-masing setelan.
  8. Klik Simpan.

Topik terkait

Google serta merek dan logo terkait adalah merek dagang Google LLC. Semua nama perusahaan dan produk lainnya adalah merek dagang masing-masing perusahaan terkait.

Apakah ini membantu?

Bagaimana cara meningkatkannya?
Telusuri
Hapus penelusuran
Tutup penelusuran
Menu utama
910294151469184949
true
Pusat Bantuan Penelusuran
true
true
true
true
true
410864
false
false