Memperbaiki masalah sinkronisasi dengan aplikasi Google Kalender

Gunakan halaman ini jika acara yang Anda buat atau perbarui tidak ditampilkan pada komputer atau di aplikasi Google Kalender.

Pertama, cobalah perbaikan umum ini

Ikuti langkah-langkah pada perangkat yang Anda gunakan untuk aplikasi Google Kalender.

1. Pastikan Anda tersambung ke internet

Untuk menguji apakah Anda tersambung ke internet, coba lakukan penelusuran.

Jika Anda tidak tersambung, pastikan bahwa data atau Wi-Fi aktif, dan mode Pesawat tidak sedang aktif.

2. Pastikan Anda menggunakan aplikasi Google Kalender

Untuk memeriksa bahwa Anda menggunakan aplikasi Google Kalender, pastikan ikon aplikasi terlihat seperti ini: Kalender.

Selanjutnya, periksa app store perangkat Anda untuk memastikan aplikasi Google Kalender adalah versi terbaru.

3. Periksa apakah kalender terlihat
  1. Buka aplikasi Google Kalender Kalender.
  2. Di kiri atas, ketuk Menu Menu.
  3. Di sebelah kiri nama kalender, pastikan kotak dicentang.
4. Pastikan acara baru ditambahkan ke Google Kalender Anda

Saat Anda membuat acara, periksa di kalender mana acara tersebut ditambahkan. Jika tidak ditambahkan ke kalender Acara, Anda mungkin tidak menemukannya di aplikasi Google Kalender atau calendar.google.com.

  1. Buka aplikasi Google Kalender Kalender.
  2. Di kanan bawah, ketuk Tambahkan Buat acara.
  3. Di samping ikon acara Acara, cari "Acara".
    • Jika tidak ada tulisan "Acara", ketuk ikon acara Acara untuk beralih ke kalender yang benar.

Berikutnya, cobalah berbagai tips pemecahan masalah ini

Coba langkah-langkah di atas terlebih dahulu. Jika tidak berhasil, baca petunjuk ini pada komputer sambil mencoba langkah-langkah tersebut pada perangkat Anda. 

Catatan: Aplikasi Google Kalender menyinkronkan acara yang lalu hingga satu tahun. 

Pastikan sinkronisasi Kalender diaktifkan
  1. Buka aplikasi Setelan di perangkat Anda (bukan aplikasi setelan Google).
  2. Ketuk Akun.
  3. Pilih akun.
  4. Ketuk Sinkronisasi akun.
  5. Pastikan sinkronisasi Akun diaktifkan untuk Google Kalender.
Konfirmasikan bahwa kalender yang benar telah disinkronkan
  1. Buka aplikasi Google Kalender Kalender.
  2. Di kiri atas, ketuk Menu Menu.
  3. Ketuk Setelan .
  4. Ketuk nama kalender yang tidak ditampilkan. Jika Anda tidak menemukan kalender tersebut dalam daftar, ketuk Tampilkan lainnya.
  5. Di bagian atas halaman, pastikan Sinkronisasi aktif (biru). Anda hanya akan melihat setelan Sinkronisasi untuk kalender yang dibuat, tetapi bukan kalender utama Anda (biasanya disebut "Acara", kecuali jika Anda telah mengubah namanya).

Catatan: Mungkin butuh beberapa waktu sampai acara Anda muncul setelah sinkronisasi diaktifkan.

Menyinkronkan Kalender secara manual
  1. Di ponsel atau tablet Android, buka aplikasi Google Kalender Kalender.
  2. Di kiri atas, ketuk Menu Menu kemudian Muat ulang .
Pastikan penyimpanan Kalender diaktifkan
  1. Buka aplikasi Setelan pada perangkat Anda (bukan aplikasi "Setelan Google").
  2. Ketuk Aplikasi atau Aplikasi & notifikasi kemudian Info aplikasi.
  3. Di kanan atas, ketuk Lainnya Lainnyakemudian Tampilkan sistem kemudian Penyimpanan Kalender
Periksa penyimpanan perangkat Anda
Kalender berhenti melakukan sinkronisasi jika perangkat Anda kehabisan penyimpanan.
  1. Buka aplikasi Setelan pada perangkat Anda (bukan aplikasi "Setelan Google").
  2. Temukan bagian Penyimpanan.
  3. Jika perlu membersihkan ruang, coba uninstal aplikasi yang tidak Anda gunakan atau hapus file atau foto dari perangkat.
Hapus data aplikasi Kalender Anda
Penting: Langkah-langkah ini dapat menyebabkan Anda kehilangan beberapa data yang tidak disinkronkan. Setiap informasi acara yang tidak dapat Anda temukan pada Google Kalender di komputer akan hilang. Hanya coba langkah-langkah ini jika tidak ada cara lain di atas yang berhasil.
  1. Buka aplikasi Setelan pada perangkat Anda (bukan aplikasi "Setelan Google").
  2. Ketuk bagian Aplikasi atau Aplikasi & notifikasi. Anda mungkin perlu men-scroll ke bawah atau membuka halaman lain di setelan.
  3. Ketuk Info aplikasi untuk melihat daftar semua aplikasi.
  4. Pilih Kalender Kalender.
  5. Ketuk Penyimpanan kemudian Hapus data kemudian Oke.
  6. Jika Anda melihat "Penyimpanan Kalender" dalam daftar, bersihkan data untuk aplikasi itu juga.
  7. Nonaktifkan perangkat Anda, kemudian aktifkan kembali.

Menyinkronkan dengan Apple Calendar atau Outlook

Jika Anda mencoba menemukan acara Google Kalender di program lain, seperti Apple Calendar atau Outlook, petunjuk sinkronisasi akan berbeda.

Pelajari cara melakukan sinkronisasi dengan Apple Calendar atau Outlook.

Tips di atas tidak membantu

Mendapatkan bantuan dari pakar Kalender

Jika langkah-langkah pemecahan masalah di atas tidak membantu, postingkan masalah tersebut ke Forum Bantuan Google Kalender agar pakar Kalender dapat membantu Anda memperbaiki masalah.

Ketika Anda memposting ke forum, sebutkan langkah-langkah pemecahan masalah yang telah Anda coba di halaman ini.

Melaporkan masalah ini ke Google

Setiap kali mengalami masalah, Anda dapat melaporkannya.

  1. Buka aplikasi Kalender Kalender.

  2. Di kiri atas, ketuk Menu Menu kemudian Bantuan & masukan.

Catatan: Jika tidak menemukan opsi ini, Anda mungkin menggunakan aplikasi versi lama, atau menggunakan aplikasi kalender yang berbeda. Ikuti petunjuk di bagian atas halaman agar menemukan aplikasi yang tepat untuk digunakan.
Telusuri
Hapus penelusuran
Tutup penelusuran
Aplikasi Google
Menu utama
15677218664441192653
true
Pusat Bantuan Penelusuran
true
true
true
true
true
88
false
false