Memilih informasi yang akan dibagikan kepada Asisten Google Anda

Saat menyiapkan Asisten Google, Anda mungkin akan diminta untuk mengaktifkan beberapa setelan.

Setelan yang mungkin akan diminta untuk diaktifkan

Asisten mungkin akan meminta Anda untuk mengaktifkan setelan berikut:

Jika setelan ini diaktifkan, Anda mengaktifkannya untuk Asisten dan layanan Google lain yang Anda gunakan.

Memilih untuk tidak mengaktifkan setelan ini 
Anda tetap bisa mendapatkan pengalaman yang terbatas dan kurang dipersonalisasi tanpa mengaktifkan setelan ini.
Asisten tetap bisa membantu Anda melakukan berbagai hal, seperti menemukan jawaban di web dan mencari info wilayah sekitar, memutar media, menyetel pengingat, dan sebagainya. Bergantung pada setelan yang Anda pilih untuk tidak diaktifkan, Asisten Anda mungkin akan kurang dipersonalisasi. Misalnya, jika "Info kontak dari perangkat Anda" tidak diaktifkan, Asisten mungkin tidak mengenali kontak yang ingin Anda hubungi jika Anda meminta untuk menelepon seseorang.

Cara mengaktifkan atau menonaktifkan setelan ini 

Ikuti langkah berikut:

  1. Di perangkat, buka Akun Google. Anda mungkin perlu login ke akun.
  2. Aktifkan atau nonaktifkan setelan berikut:
Anda bisa mengaktifkan atau menonaktifkan setelan tersebut kapan saja. Pelajari lebih lanjut cara setelan ini memungkinkan Asisten untuk membantu Anda
Hal lain yang bisa Anda bagikan
Anda bisa membagikan informasi lain dengan Asisten untuk mendapatkan respons yang lebih dipersonalisasi khusus untuk Anda. Izin yang bisa Anda berikan bergantung pada perangkat yang Anda gunakan dan bisa meliputi:
  • Konten yang ada di layar. Di beberapa perangkat, seperti ponsel Android, tablet Android, dan laptop ChromeOS, Anda bisa meminta Asisten untuk menampilkan info terkait konten yang ada di layar. Misalnya, jika ada judul film di layar, Anda bisa menemukan info tentang pemeran film tersebut.
  • Voice Match, tersedia di beberapa perangkat, yang mengizinkan Google app dan Asisten mengenali suara Anda. Jika setelan ini aktif:
    • Beberapa orang bisa mendaftar di perangkat bersama 
    • Asisten bisa menggunakan suara Anda untuk mengakses hasil penelusuran personal, seperti kalender (jika setelan Hasil Penelusuran Personal diaktifkan)

Menghapus aktivitas Asisten Google

Jika Anda telah mengaktifkan Aktivitas Web & Aplikasi, interaksi Anda dengan Asisten mungkin akan disimpan di Akun Google Anda dan ditampilkan di halaman Aktivitas Saya. Pelajari cara menghapus aktivitas Asisten Google kapan saja.

Pertanyaan umum

Bagaimana cara Google menggunakan informasi saya?

Kami menggunakan data untuk membuat layanan kami, seperti Asisten Google, menjadi lebih bermanfaat bagi Anda. Anda bisa mempelajari lebih lanjut di halaman Kebijakan Privasi Google.

Apakah interaksi saya dengan Asisten Google digunakan untuk menyempurnakannya?

Kami akan terus menyempurnakan kegunaan Asisten Google dari waktu ke waktu dan bagian dari penyempurnaan ini adalah melalui pembelajaran dari aktivitas sebelumnya dengan Asisten Google.

Apakah Google menggunakan interaksi saya dengan Asisten Google untuk mempersonalisasi iklan yang saya lihat?

Jika Anda berinteraksi dengan Asisten Google, kami bisa menggunakan interaksi tersebut untuk menampilkan iklan yang lebih bermanfaat. Anda bisa menghapus interaksi sebelumnya dengan Asisten kapan saja.

Pelajari cara mengontrol iklan yang Anda lihat

Perlu bantuan lain?

Coba langkah-langkah selanjutnya berikut:

Telusuri
Hapus penelusuran
Tutup penelusuran
Menu utama
5429815419805927401
true
Pusat Bantuan Penelusuran
true
true
true
true
true
1633398
false
false