Untuk menggunakan Wi-Fi dengan cara yang Anda inginkan, Anda dapat mengubah cara dan waktu perangkat terhubung.
Jika Wi-Fi diaktifkan, perangkat akan otomatis terhubung ke jaringan Wi-Fi di sekitar yang pernah Anda hubungkan. Anda juga dapat menyetel perangkat untuk mengaktifkan Wi-Fi secara otomatis saat berada di dekat jaringan yang tersimpan.
Penting:
- Beberapa langkah ini hanya berfungsi di Android 12 dan yang lebih baru. Pelajari cara memeriksa versi Android Anda.
- Beberapa langkah ini mengharuskan Anda menyentuh layar.
Mengaktifkan & menghubungkan
- Buka aplikasi Setelan di perangkat.
- Ketuk Jaringan & internet
Internet.
- Ketuk jaringan yang tercantum. Jaringan yang memerlukan sandi memiliki Kunci
.
Tips: Setelah terhubung, jaringan akan "Disimpan". Jika perangkat berada di sekitar jaringan dan Wi-Fi diaktifkan, perangkat akan otomatis terhubung ke jaringan ini.
Menghubungkan melalui notifikasi
Menghubungkan dari Panel Internet
Membandingkan kekuatan jaringan
Mereset koneksi internet
Saat Wi-Fi aktif, Anda mendapatkan notifikasi jaringan publik yang tersedia dan berkualitas tinggi. Pada notifikasi ini:
- Untuk menghubungkan ke jaringan, ketuk Hubungkan.
- Untuk mengubah setelan Wi-Fi, ketuk Semua Jaringan.
- Agar tidak mendapatkan notifikasi untuk jaringan tersebut, hapus notifikasi. Pelajari cara mengontrol notifikasi.
- Geser ke bawah dari atas layar.
- Ketuk Internet.
- Di panel yang muncul, pilih jaringan.
Tips: Agar mendapatkan koneksi yang lebih baik, Anda dapat menggunakan Panel Internet untuk beralih antar-jaringan dengan cepat. Preferensi Anda disimpan untuk sementara.
- Buka aplikasi Setelan di perangkat.
- Ketuk Jaringan & internet
Internet.
- Kekuatan sinyal jaringan ditunjukkan oleh ikon Wi-Fi
. Ikon yang lebih penuh menunjukkan sinyal yang lebih kuat.
Penting: Jika Anda mereset koneksi saat sedang menelepon atau melakukan panggilan video, panggilan akan berakhir.
- Geser ke bawah dari atas layar.
- Sentuh lama Internet.
- Ketuk Reset
.
Memutuskan koneksi Wi-Fi di perangkat
- Buka aplikasi Setelan di perangkat Anda.
- Ketuk Jaringan & internet
Internet.
- Di samping jaringan Wi-Fi yang terhubung, ketuk setelan Wi-Fi
Putuskan koneksi.
Mengubah, menambahkan, membagikan, atau menghapus jaringan yang tersimpan
Mengubah jaringan yang tersimpan
Menambahkan jaringan tersimpan
Menghapus jaringan tersimpan
- Buka aplikasi Setelan di perangkat.
- Ketuk Jaringan & internet
Internet.
- Untuk berpindah antar-jaringan yang tercantum, ketuk nama jaringan.
- Untuk mengubah setelan jaringan, ketuk jaringan.
Opsi 1: Tunggu hingga daftar jaringan dimuat ulang
Jika jaringan yang Anda inginkan tidak tercantum, tetapi berada di sekitar Anda, tunggu hingga daftar dimuat ulang.
Opsi 2: Tambahkan jaringan
- Buka aplikasi Setelan di perangkat Anda.
- Ketuk Jaringan & internet
Internet.
- Di bagian bawah daftar, ketuk Tambahkan jaringan.
- Anda mungkin perlu memasukkan nama jaringan (SSID) dan detail keamanan.
- Jika jaringan yang Anda tambahkan tersembunyi atau router Anda tidak menyiarkan ID jaringan:
- Ketuk Opsi lanjutan.
- Di bagian "Jaringan Tersembunyi", pilih Ya.
- Ketuk Simpan.
Membagikan info Wi-Fi dari aplikasi Setelan
- Buka aplikasi Setelan di perangkat Anda.
- Ketuk Jaringan & internet
Internet.
- Ketuk jaringan Wi-Fi
Bagikan.
- Perangkat akan memberikan kode QR. Untuk bergabung ke jaringan yang sama, minta teman Anda memindai kode dengan perangkat lain.
- Buka aplikasi Setelan di perangkat Anda.
- Ketuk Jaringan & internet
Internet.
- Sentuh lama jaringan yang tersimpan.
- Ketuk Lupakan.