Baik Anda mencari bantuan untuk proyek tunggal atau kemitraan jangka panjang berskala lebih besar, Google Marketing Platform Partners memiliki sumber daya dan keahlian yang dibutuhkan untuk membantu Anda mencapai sasaran pemasaran. Kami telah menyeleksi perusahaan-perusahaan ini secara cermat untuk memenuhi standar kami.
Jenis partner
Google Marketing Platform Partners memiliki spesialisasi dalam produk Google Marketing Platform: Analytics, Atribusi, Campaign Manager 360, Looker Studio, Display & Video 360, Optimize, Search Ads 360, Survei, dan Tag Manager. Program ini terdiri dari dua jenis perusahaan yang berbeda: Perusahaan Bersertifikat dan Partner Penjualan.
Perusahaan Bersertifikat
Jika Anda mencari bantuan untuk menerapkan produk Google Marketing Platform atau membutuhkan keahlian teknis untuk proyek kustom, Perusahaan Bersertifikat siap membantu. Perusahaan Bersertifikat mengetahui seluk beluk Google Marketing Platform dan menggunakan keahliannya untuk memberikan layanan terbaik kepada pelanggannya — mulai dari konsultasi dan pelatihan hingga penerapan produk serta dukungan teknis.
Partner Penjualan
Partner ini memiliki tingkat keahlian yang sama dengan Perusahaan Bersertifikat, dan juga bekerja sama dengan Google untuk membantu menjual produk kami.
Menemukan partner
Pengguna yang mencari partner dapat menelusuri Galeri Partner untuk menemukan partner yang tepat sesuai dengan kebutuhan produk dan penjualan mereka.